Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Selang 2 Hari, Sandiaga Uno Kembali Jual Saham

Selang 2 Hari, Sandiaga Uno Kembali Jual Saham Sandiaga Uno. ©2019 Merdeka.com/Cahyo Purnomo Edi

Merdeka.com - Sandiaga S. Uno yang juga calon wakil presiden itu, kembali menjual saham yang dia miliki di PT Saratoga Investama Sedaya Tbk (SRTG) pada Jumat (12/4). Sandi melepas 19 juta sahamnya di SRTG melalui Bursa Efek Indonesia (BEI).

Melansir laporan keterbukaan informasi Direksi SRTG dari laman BEI, transaksi penjualan saham itu terjadi pada tanggal 8,9,10, dan 12 April 2019. Setelah transaksi tersebut, kepemilikan Sandi atas SRTG turun menjadi 586.365.429 atau setara dengan 21,61 persen, dari sebelumnya 605.365.429 atau sama dengan 22,31 persen saham.

Direksi SRTG mengatakan, saham SRTG dijual seharga Rp3.775 per unit. Dengan demikian, nilai transaksi tersebut mencapai Rp71,7 miliar. "Tujuan transaksi adalah divestasi," tulis direksi SRTG dalam pengumuman di Jakarta.

Orang lain juga bertanya?

Menurut direksi SRTG, status kepemilikan saham oleh Sandi tersebut, merupakan kepemilikan langsung dan sesuai dengan Pasal 2 POJK no 11/POJK.04/2017 mengenai keterbukaan informasi pemegang saham tertentu.

Berdasarkan laporan keuangan tahun 2018, pemegang saham SRTG adalah PT Unitras Pertama sebesar 31,68 persen, Edwin Soeryadjaya 31,04 persen, Sandiaga S. Uno 22,62 persen, dan investor publik 14,64 persen.

Hingga pukul 14.27 WIB perdagangan saham sesi pertama di BEI saham SRTG tercatat Rp 3.760 per unit, naik 10 poin atau 0,26 persen dibanding penutupan, Kamis (11/4) sebesar Rp 3.750 per unit. Pada periode perdagangan saham di BEI tanggal 2 Januari 2019 sampai dengan 11 April 2019, harga saham SRTG telah turun 1,32 persen, dari Rp 2.800 per saham menjadi Rp 3.750 per saham.

Sebelumnya, Sandiaga Uno kembali menjual saham sebanyak dua kali pada Maret 2019. Dia menjual saham SRTG sebanyak 6,40 juta saham dengan harga Rp 3.776 pada 20 Maret 2019. Kemudian pada 26 Maret 2019, Sandiaga jual saham sebanyak 2 juta saham dengan harga Rp 3.776 per saham. Jadi total saham yang dijual 8,40 juta saham.

Dengan penjualan saham itu, jumlah saham dan persentase kepemilikan saham sebelum transaksi dari 613,76 juta saham atau 22,62 persen menjadi 605,36 juta saham atau 22,31 persen.

Reporter: Bawono Yadika

Sumber: Liputan6.com

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: IHSG Ditutup Menguat di Awal Ramadan
FOTO: IHSG Ditutup Menguat di Awal Ramadan

IHSG berhasil menyentuh rekor tertinggi sepanjang masa atau All Time High di level 7.435 pada perdagangan pertama di hari perdana pembukaan bursa saat Ramadan.

Baca Selengkapnya
Harga Emas Antam Hari Ini Turun Rp7.000 per Gram, Kok Bisa?
Harga Emas Antam Hari Ini Turun Rp7.000 per Gram, Kok Bisa?

Melansir laman logammulia.com, harga emas Antam kini di jual Rp1.389.000 per gram.

Baca Selengkapnya
Harga Emas Antam Anjlok Rp7.000, Kini Bisa Dibeli Rp1,39 Juta per Gram
Harga Emas Antam Anjlok Rp7.000, Kini Bisa Dibeli Rp1,39 Juta per Gram

Harga jual kembali (buyback) emas batangan pada Senin, menjadi Rp1.247.000 per gram.

Baca Selengkapnya
Harga Emas Antam Turun Rp1.000 Per Gram, Ini Daftarnya
Harga Emas Antam Turun Rp1.000 Per Gram, Ini Daftarnya

Setiap pembelian emas batangan disertai dengan bukti potong PPh 22.

Baca Selengkapnya
Konglomerat Indonesia Ini Pernah Rasakan Hilang Kekayaan Rp2 Miliar per Detik
Konglomerat Indonesia Ini Pernah Rasakan Hilang Kekayaan Rp2 Miliar per Detik

Melansir Forbes, orang terkaya Indonesia ini masuk sebagai orang terkaya peringkat enam, se-Asia.

Baca Selengkapnya
Melihat Tren Saham Indika Energy (INDY) setelah Arsjad Rasjid Jadi Ketua TPN Ganjar-Mahfud
Melihat Tren Saham Indika Energy (INDY) setelah Arsjad Rasjid Jadi Ketua TPN Ganjar-Mahfud

Arsjad diumumkan sebagai Ketua TPN Ganjar-Mahfud pada Selasa 4 September 2023.

Baca Selengkapnya
Harga Emas Antam Kembali Merosot Usai Alami Kenaikan Rp12.000 per Gram, Cek Lengkapnya di Sini
Harga Emas Antam Kembali Merosot Usai Alami Kenaikan Rp12.000 per Gram, Cek Lengkapnya di Sini

Adapun harga jual kembali (buyback) emas batangan pada Kamis (12/9) menjadi Rp1.255.000 per gram.

Baca Selengkapnya
Harga Emas Antam Naik Rp1,327 Juta Per Gram
Harga Emas Antam Naik Rp1,327 Juta Per Gram

Setiap pembelian emas batangan disertai dengan bukti potong PPh 22.

Baca Selengkapnya
Bocoran Menteri ESDM: Vale Sepakat Divestasi 14 Persen Saham ke MIND ID
Bocoran Menteri ESDM: Vale Sepakat Divestasi 14 Persen Saham ke MIND ID

Pelepasan 14 persen saham ini tidak serta merta murni berasal dari Vale Canada Limited, yang menguasai 43,79 persen saham Vale Indonesia.

Baca Selengkapnya