Ini Kata Jokowi Soal Musik Dangdut Saat Acara Lida 2019
Presiden Republik Indonesia Joko Widodo atau Jokowi bicara soal musik dangdut. Saat keluarga Liga Dangdut Indonesia atau Lida 2019 hadir di Istana Bogor, suasana dangdut menjadi begitu kental di istana.
Presiden Republik Indonesia Joko Widodo atau Jokowi bicara soal musik dangdut. Saat keluarga Liga Dangdut Indonesia atau Lida 2019 hadir di Istana Bogor, suasana dangdut menjadi begitu kental di istana.
Dalam tayangan yang disiarkan pada Lida 2019 semalam, Jumat (15/1), pemandu acara, Ramzi bertanya tentang musik dangdut kepada Jokowi.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Apa yang Jokowi lakukan di Lampung? Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengunjungi Lampung. Salah satu tujuan kunjungan ini untuk mengecek jalan rusak di wilayah tersebut.
-
Apa yang diresmikan Jokowi di BEI? Presiden Jokowi mengatakan ingin mengurangi dampak perubahan iklim yang saat ini terjadi di beberapa negara termasuk Indonesia. ”Karena memang ancaman perubahan iklim sangat bisa kita rasakan dan sudah kita rasakan. Dan, kita tidak boleh main-main terhadap ini, kenaikan suhu bumi, kekeringan, banjir, polusi, sehingga dibutuhkan langkah-langkah konkret untuk mengatasinya,” kata Presiden Jokowi.
-
Apa yang dibahas Indonesia di Sidang Umum ke-44 AIPA di Jakarta? “AIPA ke-44 nanti juga akan membahas persoalan kesejahteraan, masyarakat, dan planet (prosperity, people, and planet),” kata Putu, Rabu (26/7/2023).
-
Apa julukan internasional Jakarta? Istilah ini agaknya masih asing di telinga masyarakat Indonesia, terlebih bagi warga Jakarta itu sendiri. Padahal, kepopulerannya sudah lama melekat di kalangan internasional. Menariknya, sematan kata “The Big Durian” membuatnya sering disamakan dengan Kota New York di Amerika.
"Dangdut merupakan seni yang menyatukan. Saya bangga karena ada Lida 2019 yang juga melestarikan musik asli Indonesia yaitu dangdut. Jangan sampai musik asli Tanah Air ini hilang," ujar Jokowi.
Menghabiskan masa kecilnya di Solo, Jokowi juga mengaku sejak kecil suka mendengarkan lagu dangdut, tentunya selain musik metal yang memang menjadi kegemarannya.
"Dangdut iah, metal juga iah," tutur dia.
Tak hanya berbincang, dalam kesempatan tersebut Jokowi juga menantang para juri Lida 2019 untuk bernyanyi. Namun, penentuan tembang yang dilakukan oleh para juri pun terbilang unik.
Dalam kesempatan tersebut, Jokowi diberi kesempatan untuk menyebutkan satu kata dan kata tersebut menjadi kata kunci bagi para juri untuk menyanyikan sebuah lagu.
Seperti Inul Daratista yang mendapat kata 'Buaya' dari Jokowi. Tak pikir panjang, Inul pun langsung melantunkan tembang andalannya 'Buaya Buntung'. Begitu pula dengan Nassar dan Zaskia Gotik.
Acara Lida 2019 memang istimewa. Soalnya, keluarga Lida 2019 mendapat kesempatan untuk berkunjung ke istana dan berbincang santai dengan Jokowi beserta istri dan juga cucunya Jan Ethes.
(mdk/end)