Pedagang pasar antik Cikapundung sindir Ahmad Dhani dengan video selamat ulang tahun
Pedagang pasar antik Cikapundung sindir Ahmad Dhani dengan video selamat ulang tahun. Menurut mereka Dhani memiliki utang pembayaran barang-barang antik yang tidak kunjung dilunasi hingga dua tahun. Video tersebut merupakan upaya mereka untuk berkomunikasi dengan sang musisi.
Musisi kontroversial Ahmad Dhani tampaknya tak habis-habis dirundung masalah. Kali ini giliran para pedagang barang antik di Pasar Cikapundung yang berurusan dengannya. Baru-baru ini, para pedagang tersebut mengunggah video selamat ulang tahun. Tetapi bukan ulang tahun Dhani yang dirayakan, melainkan ulang tahun utangnya yang tak kunjung dibayar.
Perayaan ulang tahun utang pria bernama asli Dhani Ahmad Prasetyo itu digelar oleh para pedagang dengan sebuah kue ulang tahun, lengkap dengan lilinnya. Namun lagu yang dinyanyikan oleh pedagang bukan 'Selamat ulang tahun', melainkan 'bayar utangnya sekarang juga'.
-
Kapan KH Ahmad Dahlan dilahirkan? KH Ahmad Dahlan, yang lahir dengan nama Muhammad Darwis, dilahirkan pada 1 Agustus 1868 di Kampung Kauman, Yogyakarta.
-
Transformasi apa yang dialami oleh Ahmad Dhani? Siapa yang tidak kenal Ahmad Dhani? Selain jago dalam musik, ternyata dia juga punya paras yang ganteng sejak muda. Di usia belasan, dia udah bisa bikin lagu hits Dewa 19 yang judulnya Kita Tidak Sedang Bercinta Lagi.
-
Bagaimana Syifa menanggapi pertanyaan Ahmad Dhani? "Kapan nikah?" Syifa pun terkejut dan tersenyum. Dengan malu-malu, Syifa menjawab pertanyaan Ahmad Dhani tentang bagaimana keadaan anaknya dengan menunjuk El Rumi.
-
Bagaimana Ahmad Dhani menunjukan kesiapannya untuk menerima calon menantu? Ahmad Dhani dengan senang hati mengatakan bahwa ia memiliki tiga calon menantu yang cantik-cantik dan telah mengenal karakter masing-masing pasangan anaknya.
-
Siapa saja anak-anak Ahmad Dhani? Ahmad Dhani memiliki tujuh anak dari dua pernikahan, baik anak kandung maupun sambung. Dari pernikahan pertama dengan Maia Estianty, Ahmad Dhani memiliki tiga anak. Sementara dari pernikahannya dengan Mulan Jameela, ia memiliki dua anak kandung dan dua anak sambung.
-
Bagaimana Ahmad Sahroni ingin kasus ini ditangani? Lebih lanjut, Sahroni ingin kasus ini segera diselesaikan secara objektif dan profesional. Legislator DKI Jakarta ini tidak ingin adanya upaya-upaya intervensi yang dilakukan oleh pihak tertentu ke dalam kasus ini. “Dan saya minta kasus ini diselesaikan secara tegas, objektif, dan profesional. Hukum kita tidak boleh tebang pilih. Anak siapapun tidak boleh kebal hukum karena kita adalah negara hukum. Semuanya tanpa terkecuali harus tunduk kepada hukum,” tambahnya.
"Kebiasaan Mas Ahmad Dhani bila berbelanja ke Pasar Barang Lawas Cikapundung adalah mengambil dulu barang-barang antik yang disukainya, lalu dibayar empat bulan kemudian. Transaksi seperti ini sudah beberapa kali dilakukan oleh Mas Ahmad Dhani dengan para pedagang di Cikapundung, dan selalu beres. Namun entah mengapa transaksi yang terakhir (April 2016) ini agak terbata-bata penyelesaiannya. Mungkin hal ini disebabkan oleh kesibukan Mas Ahmad Dhani berjuang untuk Tanah Air Indonesia."
"Semoga Mas Ahmad Dhani sukses dalam perjuangannya mewujudkan Republik Indonesia yang semakin baik. Pasar Barang Lawas Cikapundung terletak di Lt. 3 Gedung Cikapundung Electronic Center. Follow ig @pasarbaranglawascikapundung . RALAT : Yang benar adalah tanggal 7 Juni 2018," begini bunyi keterangan dari video yang diunggah oleh Pasar Antik Cikapundung pada 9 Juni 2018.
Video tersebut diunggah oleh pedagang pasar Cikapundung di akun Youtube mereka. Ada beberapa video yang dibuat oleh pedagang di pasar ini, sebagian di antaranya adalah promosi produk mereka.
Para pedagang pasar Cikapundung menyebut bahwa mereka sudah berusaha berkomunikasi dengan Ahmad Dhani. Video ini pun diunggah sebagai bentuk upaya berkomunikasi, bukan mencari sensasi.
Sampai berita ini diturunkan, Ahmad Dhani belum memberikan respon atas video yang ditujukan kepadanya.
Sumber: KapanLagi.com
Baca juga:
Sidang Ahmad Dhani atas kasus ujaran kebencian batal karena saksi sakit
Saksi sebut cuitan Ahmad Dhani turunkan elektabilitas Ahok di Pilgub DKI
Hakim berang saat pendukung Ahmad Dhani berisik dalam sidang
Sidang ujaran kebencian Ahmad Dhani, Jack Lapian disemprot hakim
Komentari Rocky Gerung, Ahmad Dhani kembali dilaporkan ke polisi