CEK FAKTA: Hoaks Puan Sebut Ingin Hapus Pendidikan Agama Islam
Klaim Puan Maharani menginginkan Pendidikan Agama Islam dihapus agar negara dapat maju dan berkembang adalah hoaks. Faktanya, beberapa waktu lalu Menteri Pendidikan memastikan mata pelajaran pendidikan agama tidak akan dihapus dari kurikulum pendidikan Indonesia.
Beredar foto tangkapan layar berita yang menyebutkan Ketua DPR Puan Maharani menginginkan Pendidikan Agama Islam dihapus agar negara dapat maju dan berkembang. Tangkapan layar berita tersebut terdapat logo CNN Indonesia.
"Puan: Jika Negara Ingin Maju Dan Berkembang, Pendidikan Agama Islam Harus Di Hapus!!"
-
Kenapa berita hoaks ini beredar? Beredar sebuah tangkapan layar judul berita yang berisi Menteri Amerika Serikat menyebut Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) bodoh usai Pusat Data Nasional Sementara (PDNS) 2 diserang hacker beredar di media sosial.
-
Bagaimana tanggapan Titiek Puspa atas kabar hoaks kematiannya? Titiek Puspa, meski santai, mengakui kesal karena berita palsu yang menyebutkan dirinya telah meninggal dunia.
-
Bagaimana Cek Fakta Merdeka.com melakukan penelusuran terhadap berita hoaks tersebut? Penelusuran Cek Fakta Merdeka.com melakukan penelusuran melalui fitur Google Image. Menemukan bahwa thumbnail video Youtube merupakan foto dari berita Antaranews.com berjudul “Polisi bebaskan perawat DN tersangka gunting jari bayi di Palembang” yang diunggah pada 13 Februari 2023.
-
Siapa yang dipolisikan terkait dugaan penyebaran hoaks? Polda Metro Jaya diketahui mengusut dugaan kasus menyebarkan hoaks Aiman lantaran menuding aparat tidak netral pada Pemilu 2024.
-
Apa yang Titiek Puspa katakan tentang kabar hoaks mengenai kematiannya? “Apa mau lo kata. Jadi, masih banyak yang menanyakan berarti masih banyak punya teman. Nggak apa-apa, biarin,” ungkap Titiek Puspa.
-
Mengapa video tentang Mahfud MD dan DPR disebut hoaks? Video yang mengeklaim Mahfud dan DPR bongkar kebusukan hakim di Pilpres adalah hoaks karena narasi yang disampaikan dalam video tidak relevan dengan judul video.
Penelusuran
Setelah ditelusuri, tidak ada sumber kredibel yang membuktikan bahwa Puan menginginkan Pendidikan Agama Islam dihapus agar negara dapat maju dan berkembang.
Lebih lanjut, foto serupa yang diambil dari sudut yang berbeda pertama kali diunggah oleh CNN Indonesia dalam artikel berjudul "Puan Sebut Pertemuan dengan Prabowo Tinggal Tunggu Waktu" yang dimuat pada 7 Juni 2018 silam
Artikel tersebut, berisi tentang rencana pertemuan dirinya dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto pada 2018 lalu.
Sebelumnya, dalam artikel kompas.com pada 2021, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim menegaskan mata pelajaran pendidikan agama tidak akan dihapus dari kurikulum pendidikan Indonesia.
"Saya kaget juga mendengarnya, bahwa ada rencana menghilangkan pelajaran agama, kreatif sekali ya orang ya. Itu enggak pernah ada rencana itu dan tidak pernah akan kita menghilangkan pengajaran agama di dalam kurikulum kita," kata Nadiem dalam Rapat Kerja dengan Komisi X DPR, Rabu (10/3/2021) lalu.
Kesimpulan
Klaim Puan Maharani menginginkan Pendidikan Agama Islam dihapus agar negara dapat maju dan berkembang adalah hoaks.
Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan. Pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.
Referensi
https://www.cnnindonesia.com/nasional/20180607141237-32-304287/puan-sebut-pertemuan-dengan-prabowo-tinggal-tunggu-waktu
https://nasional.kompas.com/read/2021/03/10/17532331/nadiem-tegaskan-tak-akan-hapus-pelajaran-agama-dari-kurikulum
https://turnbackhoax.id/2022/07/03/salah-artikel-berita-puan-jika-negara-ingin-maju-dan-berkembang-pendidikan-agama-islam-harus-di-hapus/