Video Sebut Bekingan Panji Gumilang Pemimpin Al-Zaytun Ditangkap? Cek Faktanya
Nyatanya, secara keseluruhan narasi dalam video tidak ditemukan pernyataan soal beking Al-Zaytun ditangkap. Dalam pencarian di Google juga tidak ditemukan informasi tersebut.
Beredar sebuah video yang mengklaim bahwa sosok pelindung, pemimpin Pondok Pesantren Al-Zaytun, Indramayu, Jawa Barat, Panji Gumilang telah ditangkap.
Video yang bereda di facebook menampilkan seseorang berbaju orange khas tahanan ditangkap oleh polisi bersenjata, yang kemudian dikaitkan dengan sosok pelindung atau bekingan Al-Zaytun ditangkap.
-
Apa saja yang sedang diselidiki polisi terkait Panji Gumilang dan Al Zaytun? tujuan pemanggilan terhadap sejumlah pihak itu dalam rangka mendalami kasus dugaan TPPU Panji Gumilang. Termasuk terhadap pihak di luar Ponpes Al Zaytun.
-
Bagaimana KH Maimoen Zubair dan istrinya merintis Ponpes Putri Al-Anwar? Bahkan pada tahun 1977, KH Maimoen Zubair bersama istrinya, Nyai. Hj. Masthi’ah, merintis berdirinya ponpes Putri Al-Anwar dengan membangun musala di belakang rumah yang semula merupakan sebuah bangunan berdinding anyaman bambu.
-
Bagaimana tanggapan Kapolri terkait kasus yang menjerat Panji Gumilang? "Ya tentunya tahapan penyidikan kan sekarang sedang berjalan, untuk proses penyidikan tentunya kan membutuhkan kelengkapan alat bukti sesuai yang diatur oleh KUHAP, karena ada beberapa pasal yang masuk, yang tentunya kita harus dalami satu persatu," tutur Listyo kepada wartawan di Balai Sudirman, Jakarta, Jumat (21/7).
-
Kapan Alun-alun Puspa Wangi Indramayu diresmikan? Sebelumnya alun-alun ini diresmikan pada Jumat (9/2) lalu, setelah direnovasi sejak 19 Mei 2021.
-
Kapan P.K. Ojong meninggal? Sebulan kemudian, Ojong meninggal dunia pada 31 Mei 1980.
-
Kapan Purnawarman meninggal? Purnawarman meninggal tahun 434 M.
"G3GER PAGI INI -- BEK1NGAN PANJI GUMILANG DIT4NGKAP, TERNYATA TOKOH BESAR INI P3L4KUNYA."
Penelusuran
Cek fakta merdeka.com, melakukan penelusuran dengan mengunggah foto seorang tahan yang ditangkap polisi bersenjata ke situs Yandex.
Hasilnya, foto tersebut merupakan tersangka kasus teroris jaringan Jamaah Islamiyah Lampung tiba di Bandara Soetta, setelah ditangkap Densus 88 Mabes Polri. Foto itu identik diunggah situs suara.com, pada 2021.
©suara.com
Foto itu tidak ada kaitannya sosok bekingan AL-Zaytun telah ditangkap.
Sedangkan narasi dalam video berisi soal blak-blakannya pendiri Ponpes Al-Zaytun yang bernama Iman Supriatno membongkar orang-orang penting yang membekingi ponpes tersebut yang membuat Panji Gumilang berani berkoar-koar.
Narasi itu mengutip dari artikel populis.id, dia mengatakan, Ponpes itu sebenarnya milik seseorang yang ia sebut dengan ‘Pak Kumis’ yang bukan orang sembarangan di Indonesia, dia adalah seorang tokoh berpengaruh.
Salah satu yang dipercayakan adalah Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko. Ponpes Al-Zaytun juga dibekingi orang penting lainnya salah satunya adalah MYR Agung Sedayu yang merupakan adik kandung Panji Gumilang, dia adalah Interpol di Badan Intelijen Negara (BIN).
Secara keseluruhan narasi dalam video tidak ditemukan pernyataan soal beking Al-Zaytun ditangkap. Dalam pencarian di Google juga tidak ditemukan informasi tersebut.
Sebagai informasi, Moeldoko telah membantah membekingi Ponpes yang menjadi sorotan karena diduga ada ajaran menyimpang.
"Emang preman kok jadi beking. Itu yang ngomong itu suruh sekolah dulu itu, biar pinter dikit," ujar Moeldoko di Istana, Jakarta, Senin (26/6).
Moeldoko mengakui dekat dengan Pimpinan Ponpes Al-Zaytun Panji Gumilang. Kata dia, sebagai kepala staf kepresidenan memang harus membangun komunikasi yang baik dengan siapa pun.
"Memang kenapa? Tidak boleh apa deket?" kata Moeldoko.
Kesimpulan
Klaim video bekingan Panji Gumilang ditangkap adalah keliru. Nyatanya, secara keseluruhan narasi dalam video tidak ditemukan pernyataan soal beking Al-Zaytun ditangkap. Dalam pencarian di Google juga tidak ditemukan informasi tersebut.
Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan. Pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.
Referensi
https://www.facebook.com/DoaIbukusaja/videos/644163951103600
https://amp.suara.com/news/2021/08/17/131052/taliban-kuasai-afganistan-teroris-jemaah-islamiyah-indonesia-sujud-syukur
https://populis.id/read59338/pendiri-ponpes-al-zaytun-blak-blakan-beber-pembeking-panji-gumilang-agen-bin-hingga-nama-moeldoko-disebut-sebut-alamak
https://www.merdeka.com/peristiwa/nada-tinggi-moeldoko-dituding-beking-ponpes-al-zaytun-emang-preman.html