Bertemu Mahmoud Abbas, Raja Salman Perkuat Kembali Dukungan untuk Palestina
Raja Salman menyampaikan kerajaan Arab Saudi berkomitmen mendukung kemerdekaan negara Palestina dengan Yerusalem Timur sebagai ibukotanya sebelum konferensi perdamaian dan keamanan Timur Tengah yang dipimpin Amerika Serikat.
Raja Salman menyampaikan kerajaan Arab Saudi berkomitmen mendukung kemerdekaan negara Palestina dengan Yerusalem Timur sebagai ibukotanya sebelum konferensi perdamaian dan keamanan Timur Tengah yang dipimpin Amerika Serikat. Hal ini disampaikan Raja Salman saat bertemu Presiden Palestina, Mahmoud Abbbas di Riyadh, Selasa (12/2).
"Arab Saudi secara permanen berpihak pada Palestina dan hak rakyatnya untuk (memiliki) negara merdeka dengan Yerusalem Timur yang diduduki sebagai ibukotanya," lapor kantor berita Saudi Press Agency, dilansir dari Al Jazeera, Rabu (13/2).
-
Di mana kejadian tentara Israel melempar jasad warga Palestina terjadi? Dilansir Middle East Eye, video tersebut memperlihatkan tiga tentara memanjat ke atas atap, memegangi mayat-mayat dan melemparkannya satu per satu dari atas atap.
-
Apa yang diusulkan oleh TKN Fanta Prabowo-Gibran kepada pemuda Indonesia terkait Palestina? TKN Fanta Prabowo-Gibran mengajak pemuda Indonesia peduli pada isu kemanusiaan di Palestina, membangun solidaritas yang kuat. Wakil Ketua Pink Fanta, Khadijah Almakiya mengatakan keberpihakan anak muda bisa ditunjukkan dengan membangun narasi positif soal Palestina di media sosial dan meluruskan berita bohong atau hoaks yang beredar luas.
-
Siapa saja yang hadir dalam Aksi Akbar 'Aliansi Rakyat Indonesia Bela Palestina'? Sejumlah tokoh agama hadir dalam Aksi Akbar 'Aliansi Rakyat Indonesia Bela Pastina' di Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat Sejumlah tokoh agama hadir dalam Aksi Akbar 'Aliansi Rakyat Indonesia Bela Pastina' di Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, pada Minggu 5 November 2023.
-
Mengapa banyak orang Indonesia mendukung Palestina? Konflik antara Israel dan Palestina telah menyebabkan banyak korban, tak terkecuali warga sipil. Hal ini yang membuat sejumlah masyarakat Indonesia memberi dukungan untuk Palestina.
-
Bagaimana tanggapan Inggris terhadap konflik Israel-Palestina? Sejauh ini Inggris pun bersikap tengah dalam menyikapi konflik Israel-Palestina. Meski pembantaian di depan mata, Inggris justru tetap menjaga 'kemesraan' dengan Israel. Lewat pernyataan kantor PM Inggris pada Minggu (7/7), Starmer disebut telah berkomunikasi dengan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu untuk segera melakukan gencatan senjata."Dia kemudian menegaskan kebutuhan yang jelas dan mendesak untuk gencatan senjata, pelepasan sandera, serta peningkatan segera volume bantuan kemanusiaan terhadap warga sipil," dikutip Anadolu Agency.Starmer juga mengucapkan terima kasih kepada Netanyahu atas ucapan selamat yang diberikan kepadanya usai dilantik menjadi PM Inggris yang baru. Dirinya pun berharap bisa lebih memperdalam hubungan akrab antara Inggris dan Israel.
-
Siapa saja artis Indonesia yang ikut serta dalam aksi bela Palestina di jalanan? Zaskia Adya Mecca terus membagikan keprihatinannya terhadap konflik Israel dan Palestina. Bahkan, dirinya turut serta dalam aksi bela Palestina di jalanan. Tindakan nyata ini menjadi bukti komitmennya terhadap perjuangan Palestina.
Komitmen Raja Salman ini datang ketika AS diperkirakan akan menyampaikan tawaran perdamaian antara Israel dan Palestina pada sebuah konferensi di ibukota Polandia, Warsawa. Menteri Luar Negeri AS Mike Pompeo mengatakan konferensi akan dihadiri para menteri luar negeri dari seluruh dunia dan membahas "pengaruh destabilisasi" Iran di Timur Tengah.
Namun sebagian negara Eropa yang akan mengirimkan perwakilan dalam konferensi itu menilai AS dan Polandia telah melenceng dari tujuan utama agenda konferensi. Mereka menilai konferensi itu seharusnya tak terfokus pada Iran tetapi Timur Tengah secara luas.
Menurut kantor berita resmi Palestina, Wafa, Mahmoud Abbas dalam pertemuan itu menyampaikan kepada Raja Salman terkait perkembangan terakhir di wilayah Palestina dan membahas "proses politik sehubungan dengan berlanjutnya pelanggaran Israel terhadap rakyat Palestina, tanah, dan situs-situs suci, dan upaya untuk melewati 'kesepakatan abad ini' ".
Menantu dan penasihat Presiden AS Donald Trump, Jared Kushner, juga akan berbicara dalam konferensi di Warsawa pada hari Kamis besok. Kushner, yang keluarganya dekat dengan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu, diperkirakan tidak akan mengungkap tawaran perdamaian sampai pemilihan 9 April di Israel.
Kushner juga dilaporkan akan mengunjungi Timur Tengah akhir bulan ini dan diharapkan akan singgah di Arab Saudi. Koran Israel, Haaretz melaporkan Kepala Intelijen Palestina, Majed Faraj bertemu pejabat Saudi membahas rencana perdamaian Timur Tengah yang diusulkan AS dan konsekuensinya.
Surat kabar itu menambahkan bahwa Otoritas Palestina berupaya agar negara-negara Arab dan Islam tidak akan mendukung kesepakatan itu. Pemerintahan Trump kesulitan menawarkan kesepakatan apa pun kepada Palestina, yang tetap marah atas keputusannya mengakui Yerusalem sebagai ibukota Israel pada 2017. Pemerintah Palestina - yang menyebut konferensi Warsawa sebagai "konspirasi Amerika" - telah menolak pembicaraan dengan AS sampai adanya kebijakan yang lebih seimbang.
(mdk/noe)