BPOM AS Larang Penggunaan Ivermectin untuk Obat Covid, "Kalian Bukan Kuda, Hentikan"
Badan Pengawasan Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA) melarang penggunaan obat hewan untuk mengobati infeksi Covid-19 pada manusia setelah beberapa orang dirawat di rumah sakit setelah mengonsumsi ivermectin, obat yang ditujukan untuk kuda.
Badan Pengawasan Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA) melarang penggunaan obat hewan untuk mengobati infeksi Covid-19 pada manusia setelah beberapa orang dirawat di rumah sakit setelah mengonsumsi ivermectin, obat yang ditujukan untuk kuda.
“Tampaknya ada ketertarikan yang meningkat pada obat yang disebut ivermectin untuk mengobati manusia dengan Covid-19,” jelas FDA dalam sebuah pernyataan di situs webnya.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana cara mencegah Covid Pirola? CDC menyarankan masyarakat untuk melindungi diri dari virus ini karena masih belum jelas tentang seberapa pesat varian ini dapat menyebar. Untuk itu, sebagai tindakan pencegahan masyarakat diminta untuk melakukan hal berikut:• Dapatkan vaksin Covid-19.• Jalani tes Covid.• Cari pengobatan jika Anda mengidap Covid-19 dan berisiko tinggi sakit parah• Jika Anda memilih untuk memakai masker, kenakan masker berkualitas tinggi yang pas di hidung dan mulut.• Tingkatkan ventilasi udara.• Selalu mencuci tangan usai beraktivitas.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Apa yang membuat kelelawar rentan terhadap penyebaran virus? Salah satu faktor utama yang membuat kelelawar menjadi vektor utama penyakit adalah keanekaragaman spesiesnya. Saat ini, diperkirakan ada sekitar 1.000 spesies kelelawar yang tersebar di seluruh dunia, menjadikannya salah satu ordo mamalia yang paling beragam. Keanekaragaman ini menciptakan peluang yang lebih besar bagi virus untuk bermutasi dan menginfeksi berbagai spesies kelelawar, sehingga meningkatkan kemungkinan penyebaran ke manusia.
-
Siapa yang menemukan antibiotik? Antibiotik pertama kali ditemukan oleh Alexander Fleming pada tahun 1928 yang membawa perubahan besar pada dunia kesehatan saat itu.
-
Kenapa bentuk kapsid virus berbeda-beda? Bentuk kapsid sangat bergantung pada jenis virusnya. Kapsid virus bisa berbentuk bulat, polihedral, heliks, atau bentuk lain yang lebih kompleks. Kapsid tersusun atas banyak kapsomer atau sub-unit protein.
“Ivermectin kerap digunakan di AS untuk mengobati atau mencegah parasit pada hewan,” lanjutnya, dikutip dari Al Arabiya, Senin (23/8).
“Kalian bukan kuda. Kalian bukan sapi. Serius, kalian harus hentikan sekarang,” ujar FDA di akun Twitternya.
Menurut pernyataan tersebut, obat itu belum disetujui oleh FDA untuk mengobati atau mencegah Covid-19 pada manusia dan ivermectin bukan obat anti virus.
Ivermectin disetujui penggunaannya oleh FDA untuk mengobati orang dengan kondisi yang disebabkan cacing parasit.
“Pil ivermectin disetujui untuk dosis yang sangat spesifik untuk beberapa cacing parasit, dan ada formulasi topikal (pada kulit) untuk kutu kepala dan kondisi kulit seperti rosacea,” jelas FDA.
Pada hewan, obat ini digunakan untuk mencegah penyakit cacing hati dan parasit internal dan eksternal tertentu.
“Penting untuk dicatat bahwa produk ini berbeda dari produk untuk manusia, dan aman jika digunakan sesuai resep untuk hewan saja.”
FDA mengonfirmasi, beberapa penelitian awal sedang dilakukan terkait penggunaan obat ini untuk pasien Covid-19, namun, badan tersebut belum mengkaji data untuk mendukung penggunaannya.
“Menggunakan obat apapun untuk Covid-19 yang tidak disetujui atau disahkan FDA kecuali menjadi bagian uji klinis, bisa menyebabkan bahaya yang serius,” pungkas FDA.
Baca juga:
Jawab Somasi Ketiga Moeldoko, Koalisi Tegaskan Rilis ICW Bukan Penelitian Sembarangan
Moeldoko Layangkan Somasi Ketiga untuk ICW, Beri Kesempatan Terakhir Minta Maaf
Moeldoko Kirim Somasi Ketiga ke ICW Terkait Tudingan atas Obat Ivermectin
Pernyataan ICW Soal Bisnis Ivermectin Dinilai Sesuai UU Kebebasan Berpendapat
Moeldoko Layangkan Somasi Kedua ke ICW Terkait Tudingan Ikut Rente Bisnis Ivermectin
Tanggapi Somasi Soal Ivermectin, ICW Sebut Pendapat Kuasa Hukum Moeldoko Keliru