Rayakan Idul Adha, ISIS gantung tawanan bak kambing usai disembelih
Video itu dirilis bertepatan hari Idul Adha kemarin.
Kelompok Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) kembali menyebarkan video propaganda yang mempertontonkan kekejaman mereka saat perayaan Idul Adha.
Dalam video itu terlihat mereka menggantung puluhan tawanan berpakaian warna oranye dengan kepala di bawah, seperti kambing usai disembelih.
Surat kabar the Daily Mail melaporkan, Selasa (13/9), pada suatu adegan seorang tawanan yang dituduh mata-mata Amerika Serikat digorok di sebuah rumah jagal di Kota Deir ez-Zor, sebelah utara Suriah.
Video mengerikan itu dirilis bertepatan dengan hari raya umat Islam Idul Adha kemarin.
Dalam video itu ISIS juga menyertakan gabungan film yang memperlihatkan kegiatan mata-mata. Mereka ingin melecehkan pasukan intelijen dengan cuplikan film itu.
Abu Muhammad, pendiri kelompok hak asasi 'Raqqa dibantai diam-diam' menyebut film itu 'video paling mengerikan yang pernah mereka lihat'. Tawanan dalam video itu digorok seperti kambing.
Sebelum digantung dengan kepala di bawah di sebuah gantungan para tawanan itu tangannya diikat di belakang.
Video berdurasi 12 menit itu juga memperlihatkan sejumlah eksekusi ISIS sebelumnya.
Sejumlah foto Menara Eiffel di Paris juga dirangkai dengan kejadian usai teror di Kota Nice Juli lalu saat perayaan hari nasional Prancis Bastille Day.