7 Desain Bangku Beton Taman yang Estetik, Hadirkan Kesan Simple Tapi Mewah
Ingin mengisi taman di rumah dan mencari desain bangku taman beton yang sesuai selera Anda? Berikut ini rekomendasinya!
Ingin mengisi taman di rumah dan sedang mencari desain bangku taman beton yang sesuai dengan selera Anda? Berikut ini rekomendasinya!
7 Desain Bangku Beton Taman yang Estetik, Hadirkan Kesan Simple Tapi Mewah
Mengubah taman hunian menjadi tempat berkumpul keluarga yang nyaman bukanlah tugas yang mudah.
Hal ini karena Anda perlu menemukan elemen dan benda yang tahan lama, tidak berlebihan, serta nyaman untuk dilihat dan digunakan.
Bangku taman yang terbuat dari beton bisa menjadi pilihan yang tepat sesuai dengan kriteria tersebut.
Sekarang, desain bangku taman beton hadir dengan berbagai variasi yang tidak lagi monoton dan membosankan.
-
Bagaimana cara membuat lantai beton lebih menarik? Agar lebih menarik, lantai beton bisa diberikan finishing dengan cat khusus.
-
Apa kelemahan lantai beton? Namun, perlu diperhatikan bahwa lantai beton bisa menjadi licin ketika basah dan rentan terhadap noda serta retakan yang sulit diperbaiki.
-
Bagaimana bentuk desain Bendungan Pamarayan? Hal menarik adalah bentuk desainnya yang dibuat ala gaya Eropa abad pertengahan. Bangunan pintu air di sana dibuat serupa dengan kuil di Athena, Yunani, dengan bentangan yang membelah sungai dan diapit oleh menara.
-
Bagaimana desain bangunan Imah Saba Budaya Baduy? Mengutip laman resmi Imah Saba Budaya Baduy, desain bangunan tersebut mencerminkan ciri khas warga di sana, berbentuk rumah panggung tradisional yang menyerupai leuit (lumbung padi). Atapnya juga memakai daun, sebagai simbol dekat dengan alam.
-
Bagaimana desain villa Lesti dan Billar terlihat? Tampak depan, villa ini terlihat sangat asri dan memanjakan mata.
-
Bagaimana desain rumah Bunga Zainal? Meskipun memiliki desain minimalis, rumah ini tetap terlihat modern dan elegan.
Awalnya, bangku taman beton hanya digunakan di tempat-tempat umum seperti taman kota atau trotoar.
Namun kini, Anda juga bisa mengadaptasi bangku taman beton untuk menghiasi taman kecil di rumah.
Berikut ini adalah beberapa rekomendasi bangku beton untuk taman di rumahmu, yang dikutip dari berbagai sumber pada (28/5).
Desain Bangku Taman Beton Minimalis Modern
Desain bangku taman dari beton yang pertama kali ini mengusung konsep minimalis modern, sangat cocok dengan berbagai jenis halaman yang Anda miliki.
Baik itu taman berwarna hijau maupun halaman berkeramik, semuanya akan terlihat selaras dengan desain ini.
Warna betonnya dicat putih, sementara tempat duduknya menggunakan bahan kayu agar tidak tampak monoton.
Desain bangku taman beton ini juga dilengkapi dengan pot bunga bawaan atau tempat khusus untuk menanam tanaman, memberikan sentuhan unik pada desain ini!
Desain Bangku Taman Beton Batu Bata
Desain bangku taman beton berikutnya menonjolkan aksen bata sebagai elemen utama yang menarik. Terletak di sudut taman yang asri, warna bata tampak harmonis dan berpadu dengan lingkungan sekitar tanpa terlihat terlalu mencolok dan canggung.
Beton dapat diukir menyerupai bentuk batu bata dan kemudian dicat dengan warna merah atau coklat bata.
Desain ini sangat cocok bagi Anda yang menginginkan sentuhan klasik di taman Anda!
Desain Bangku Taman Beton Teras
Dirancang sebagai hybrid dengan area untuk menanam tanaman, bangku taman beton ini ideal ditempatkan di depan rumah atau di teras.
Untuk menjaga keselarasan dengan konsep taman, bangku ini mempertahankan warna asli beton atau abu-abu.
Manfaatkan sisi bangku taman beton ini untuk menanam tanaman yang cukup tinggi dengan ranting-ranting tipis agar seimbang dengan tanaman yang lebih padat di belakang bangku.
Batu alam dapat ditempatkan di bawah bangku untuk memberikan tampilan yang lebih menarik.
Desain Bangku Taman Beton Ala Kafe
Ingin mengadaptasi desain interior ala kafe ke dalam desain bangku taman beton unikmu? Desain ini cocok untukmu!
Proses pembuatannya cenderung lebih mudah dan sederhana serta tidak memerlukan banyak elemen desain yang mencolok.
Kamu bisa membuat bangku panjang berbentuk L di sudut rumahmu dengan bentuk kursi sambung biasa.
Kemudian, lengkapi desain bangku taman beton ini dengan bantal duduk sesuai selera.
Kamu dapat mewarnai atau membiarkannya warna abu-abu khas beton untuk menciptakan nuansa industrial.
Desain Bangku Taman Beton Nuansa Kayu
Desain bangku taman ini menonjol dengan perpaduan unik antara beton dan kayu, menciptakan tampilan yang menarik dan tidak monoton.
Dengan tampilan yang terlihat seperti melayang, bangku taman beton ini menjadi pilihan menarik untuk melengkapi hunian Anda.
Ukurannya yang tidak terlalu besar membuatnya cocok untuk rumah dengan lahan terbatas, memastikan bangku ini tidak terlihat mencolok atau berlebihan.
Desain Bangku Taman Beton DIY Simpel
Desain bangku taman beton ini dapat dibuat sendiri di rumah dengan bahan yang mudah ditemukan dan cara yang sederhana.
Anda hanya memerlukan beberapa blok bata beton dan bilah kayu dengan panjang sesuai kebutuhan.Bangku taman beton ini menggunakan lubang pada bata beton untuk menyambungkan bilah kayu.
Anda bisa menggunakan berbagai bahan untuk bagian tempat duduk agar nyaman, seperti kayu lapis, beton tipis, atau langsung menggunakan bantalan kursi. Hiasi ujung bangku dengan pot kecil berisi bunga cantik untuk memperindahnya!
Desain Bangku Taman Beton Outdoor Mini
Merasa bosan dengan desain bangku taman beton yang besar dan monoton? Bangku beton mini ini adalah pilihan yang sempurna untuk digunakan di luar rumah atau area outdoor.
Menggabungkan elemen kayu dan beton, bangku ini tampak menarik dan sangat fungsional.
Desain bangku taman beton ini lebih ekonomis dibandingkan dengan desain bangku beton lainnya karena ukurannya yang kecil.
Jika kamu mulai bosan dengan penampilan bangku beton mini ini, kamu bisa menggunakannya sebagai tempat untuk menaruh pot tanaman besar sehingga tetap memiliki fungsi dan tidak terbuang sia-sia!