Bakpia citarasa Eropa pas buat hidangan lebaran
Untuk satu kotak bakpia dan pia isi 20 dan 16, Tari membanderolnya dengan harga antara Rp 100 ribu hingga Rp 120 ribu.
Berawal dari kesukaannya terhadap dunia masak memasak, serta kecintaannya terhadap penganan kota kelahirannya Yogyakarta, Bakpia, Tari Hayuningrum mempopulerkan cita rasa bakpia buatan tangannya sendiri di negara tempatnya tinggal saat ini, Austria.
Dimulai pada Desember 2014, Tari mulai menjajakan penganan khas Yogyakarta ini dalam acara amal di Austria untuk menggalang dana bagi pelestarian hutan di Kalimantan, Indonesia. Sejak saat itu, Tari kebanjiran order bakpia dari teman dan kerabat di Austria.
Citarasa bakpia buatannya membuat penggemar bakpia di Austria ketagihan. Namun, Tari tidak ingin pelanggannya bosan dengan rasa bakpia yang itu-itu saja. Tari pun mulai berinovasi membuat bakpia dengan berbagai citarasa yakni blackberry cinnamon, blueberry cheese, almond matcha, apricot almond, raspberry sakura, dark chocolate, almond matcha sakura dan tentu saja kacang hijau. Hasil ulik-uliknya ini pun sukses di Austria.
Tak ingin bapia rasa unik ini hanya sukses di negeri orang, Tari pun mulai memasarkannya di Indonesia. Menjelang Ramadan 2016, tepatnya bulan Maret, Tari mulai mencoba pasar Bakpia Austria di Yogyakarta.
"Sudah (buka di Indonesia). (Pengiriman) Sudah sampai Kalimantan segala malah," kata Tari kepada merdeka.com.
Diakui Tari, bakpia dengan beragam citarasa unik tersebut baru dirinya yang memproduksi. Namun, Tari masih mengandalkan jejaring sosial dan rekanan dalam hal promosi produknya serta penjualan. Tari hanya membuat Bakpia Austria beragam citarasa ini sesuai pesanan. Strategi ini bukan tanpa sebab. Tari ingin bakpia unik tersebut tetap 'fresh' sampai ke tangan pelanggan. Selain itu, Tari juga tidak ingin dianggap sebagai pesaing penjual bakpia lain di Yogyakarta yang sudah eksis.
"Kita di Yogya sama kayak di Austria, sistem pre order, online saja. Biasanya pada ngantre semingguan sih kalau di Yogya," jelas Tari.
Selain dalam hal penjualan, Tari juga membatasi penjualan bakpia hanya untuk rasa-rasa unik atau bakpia modifikasi. Tari mencontohkan, untuk bakpia kacang hijau, Tari membuat modifikasi agar rasanya tidak sama dengan bakpia kacang hijau seperti yang marak dijual di Yogyakarta.
"Kalau mau yang rasa original sekarang kutawarin Pia butter. Tapi tetap beda sih. Orang kalau cari yang kacang hijau original, kusuruh di bakpia lain. Enggak pingin dikira menyaingi yang lain. Makanya bikin rasa yang beda," ungkap Tari.
Soal rasa, Tari tidak ingin main-main. Ia menginginkan citarasa Bakpia Austria yang dijual di Indonesia, sama dengan yang dijual di Austria. Oleh sebab itu, Tari sangat selektif dalam memilih bahan baku bakpia racikannya. Salah satu bahan racikan bakpia yang berbeda adalah minyak, Tari tidak menggunakan minyak kelapa sawit lantaran di Eropa, minyak kelapa sawit dianggap merusak lingkungan.
"Minyak sawit kita hindari. Kita kasihan lihat nasib orang utan yang enggak punya rumah, gara gara ladang sawit makin luas. Di Indonesia makanya aku ngotot pakai minyak jagung, mahal memang di Indonesia," tutur Tari.
"Bahan-bahan yang lain juga banyak dikirim dari Eropa, kayak buah buahan dari Austria dan Jerman, green tea dari Jepang, cokelat dari Perancis. Semua dipesan langsung," imbuh Tari.
Oleh sebab itu, tak heran apabila Tari membanderol bakpia racikannya dengan harga yang relatif lebih tinggi apabila dibandingkan dengan bakpia pada umumnya. Hal ini lantaran Tari ingin kualitas bakpianya tetap terjaga. Untuk satu kotak bakpia dan pia isi 20 dan 16, Tari membanderolnya dengan harga antara Rp 100 ribu hingga Rp 120 ribu per kotak.
"Bakpia semua rasa Rp 100.000 (blackberry cinnamon, blueberry cheese, almond matcha, apricot almond, raspberry sakura, dark chocolate), kecuali yang special (almond matcha sakura) Rp 120.000. Kalau Pia Natural kacang hijau Rp 100.000, yang rasa lain Rp 120.000 (coklat, apricot, raspberry, matcha/green tea)," ungkap Tari.
Diakui Tari, bakpia racikannya tidak terlalu manis apabila dibandingkan dengan bakpia lain di Indonesia. Tari ingin camilan ini tetap sehat bagi konsumennya.
Tidak berhenti bereksperimen dengan makanan seputar citarasa, Tari pun kini sedang meracik takaran komposisi bahan-bahan pembuatan bakpia yang pas untuk penderita diabetes.
"Ini aku lagi mulai eksperimen untuk Diabetiker. Kebetulan beberapa teman di sini yang diabetiker minta dibuatkan khusus Pia sama Bakpia. Jadi ke depannya, penderita diabetes, juga bisa makan Pia ataupun Bakpia. Bismillah ini lagi nyari takaran yang pas, soalnya sudah dapat info soal gula diabetes yang pas di Eropa," ucap Tari.
Menyadari saat ini menjelang perayaan Idul Fitri, bakpia buatannya bisa disajikan sebagai penganan jamuan tamu atau oleh-oleh lebaran. Untuk mendapatkan sepaket bakpia atau pia unik buatannya, Tari membuka layanan pemesanan melalui akun Facebook BakPi Austria, Whatsapp di 087838232923, Pin BBM 5E0BB7C7 atau 5B86D747.
"Paling cepat (pesanan sampai) 4 hari. Tapi biasanya 1-2 minggu kalau lagi ramai," tutup Tari.
Baca juga:
5 Hobi ini bisa jadi peluang bisnis tanpa modal
Heboh, tagihan makan di restoran ini mencapai Rp 86 juta
Segudang olahan ubi ungu, dari kue hingga obat asam urat
Racikan jengkol 'ramah' a la Heri Kuncung
Eks Persebaya ini jajaki bisnis kuliner
9 Ide bisnis nyeleneh ini ternyata bisa hasilkan ribuan dolar
-
Kenapa niat puasa Ramadan penting? Niat puasa Ramadan adalah pernyataan batin yang mengkonfirmasi keinginan dan komitmen seseorang untuk menjalankan ibadah puasa sebagai bentuk ketaatan kepada Allah SWT. Ini adalah momen reflektif di mana seseorang menyatakan tujuannya untuk berpuasa, memisahkan diri dari kegiatan sehari-hari dan fokus pada spiritualitas dan disiplin diri.
-
Kapan bazar Ramadan di Jati Padang diadakan? Kegiatan ini dilakukan secara rutin setiap bulan suci Ramadan dengan tujuan saling berbagi di antara warga yang mampu kepada warga tidak mampu.
-
Kenapa puasa ganti Ramadhan penting? Sebagian umat Islam ada yang memiliki utang puasa Ramadhan karena beberapa hal.
-
Kenapa ucapan menyambut Ramadhan penting? Kata-kata ucapan menyambut Ramadhan 2024 dapat menjadi perekat silaturahmi, sekaligus disisipi doa-doa baik untuk Ramadhan esok.
-
Kapan Ramadhan di luar angkasa? Selama masa tinggalnya, umat Islam di Bumi akan merayakan bulan Ramadhan – waktu puasa, doa dan refleksi yang berlangsung dari malam tanggal 22 Maret hingga 21 April.
-
Kapan Kampung Ramadan Sanden berlangsung? Acara itu digelar di Jalan Trunojoyo, Sanden, selama satu minggu mulai dari tanggal 23-31 Maret 2024.