Jangan cemburuan, ini keuntungan punya pacar yang teman cowoknya banyak
Jangan cemburuan, ini keuntungan punya pacar yang temen cowoknya banyak. Yang paling penting, kamu harus punya pikiran yang positif. Karena ketika kamu berpikir positif maka kamu akan melihat hal yang di luar dugaan. Bisa jadi kamu akan bernapas lega.
Apakah salah jika pacarmu punya banyak teman laik-laki? Salah atau tidak, tentunya ini membuat kamu merasa nggak nyaman, bukan? So, gimana sih cara agar dapat menghilangkan ketidaknyamanan itu?
Yang paling penting, kamu harus punya pikiran yang positif. Karena ketika kamu berpikir positif maka kamu akan melihat hal yang di luar dugaan. Bisa jadi kamu akan bernapas lega. Sebenarnya kamu mungkin akan merasa lebih legowo jika mengetahui bahwa ada sisi positif dari punya cewek yang teman cowoknya banyak. Bisa dikatakan cewek kamu aktif secara sosial lho.
Jangan banyak bicara masalah cemburu. Karena dalam sebuah hubungan dibutuhkan lebih banyak pengertian dan kompatibilitas. Kamu nggak perlu khawatir tentang seberapa besar atau kecil lingkungan sosialnya. Karena itu memiliki banyak keuntungan. Nggak percaya? Coba simak uraian di bawah ini.
-
Bagaimana cara menyatakan cinta sejati yang tulus? "Aku mencintaimu, bukan hanya karena siapa kamu. Tapi juga karena menjadi apa diriku saat bersamamu."
-
Bagaimana cara terbaik untuk menyikapi cinta? Menyikapi cinta melibatkan pemahaman diri, komunikasi yang baik, dan kemampuan untuk mengelola perasaan dan ekspektasi.
-
Bagaimana cara menikmati keindahan Teluk Cinta? Untuk mendapatkan pemandangan yang sempurna, pengunjung biasanya mendaki Bukit Suroyo atau Sroyo yang berada di sisi timur Pantai Payangan. Dari atas bukit ini, Anda bisa berfoto dan melihat pemandangan teluk yang sangat indah.
-
Apa saja yang jadi ciri khas caption galau tentang cinta? Caption galau akibat cinta paling galau yang menyentuh dapat mewakili perasaanmu. Anda harus yakin agar dapat move on dan bangkit lagi dari kesedihan serta menjalani kehidupan di lembaran yang baru.
-
Bagaimana cara mengungkapkan kata-kata cinta yang tulus? Kata-kata romantis dan pujian bisa menjadi salah satu cara untuk menyampaikan perasaan sayang. Selain itu, perhatian yang tulus dan mendengarkan dengan penuh perhatian juga bisa menjadi bentuk ungkapan perasaan sayang. Tindakan nyata seperti menunjukkan kepedulian, membantu tugas-tugas rumah tangga, atau memberikan kejutan juga dapat menjadi cara yang baik untuk mengekspresikan perasaan sayang.
-
Bagaimana cara mencegah tarikan otot atau ketegangan saat bercinta? Posisi seksual yang tidak biasa atau gerakan yang terlalu cepat dan kuat bisa menyebabkan tarikan otot atau ketegangan.
Keuntungan pertama
Yang pertama harus diketahui adalah cewek yang memiliki banyak teman cowok, dia akan lebih bisa mengerti perasaan cowok. Jelas, seorang cewek yang memiliki teman cowok dengan jumlah banyak lebih bisa mengetahui bagaimana cowok berpikir, berperilaku, dan sifat-sifat umumnya.
Pengetahuan ini akan sangat membantu dia untuk mengerti kamu jauh lebih baik ketimbang cewek yang kurang bergaul dan kebanyakan drama.
Keuntungan kedua
Yang kedua adalah kamu bisa lebih tenang untuk membiarkan dia bepergian sendiri. Dia akan pulang dengan selamat. Meskipun pulang terlambat, salah satu teman cowoknya akan mengantarnya pulang.
Jika dia sakit dan ingin dirawat oleh kamu, kebetulan kamu nggak bisa menjenguk saat itu juga, dia nggak akan marah. Akan selalu teman-teman lain yang mendampinginya. Bukankah itu meringankan beban kamu juga? Jangan terlalu cemburu deh ya.
Keuntungan ketiga
Biasanya cewek-cewek yang punya banyak teman cowok adalah tipikal cewek setia. Tidak mudah tergoda cowok. Karena dia sudah tahu seluk beluk cowok itu bagaimana dari perilaku teman-temannya. Dan kamu yang menjadi pacarnya harusnya bangga karena dari sekian banyak cowok yang ada di sekelilingnya, kamu yang dipilih untuk menjaga hatinya.
So, jangan terlalu banyak cemburu meski dia banyak bergaul dengan cowok-cowok. Dia akan setia, dan stop berpikiran negatif. Dia mungkin memang banyak tertawa dengan banyak cowok, tapi kamu menjadi satu-satunya tempat untuknya menumpahkan segala emosinya, mulai dari sedih, bahagia, terharu, empati, marah, dll. Menarik, bukan?
Keuntungan keempat
Kamu tidak perlu beradaptasi dengan teman-temannya. Karena apa? Mereka semua cowok, sama dengan kamu. OK, mungkin tetap perlu adaptasi, tapi tidak akan serumit saat kamu harus bertemu dengan teman-teman pacar kamu yang cewek semua. Bayangkan, betapa menyenangkannya itu.
Keuntungan kelima
Jika memang hubungan kalian berhasil, bukan tidak mungkin teman-teman cowok pacarmu itu akan juga menjadi temanmu. Setiap ada masalah mereka akan rela membantu tanpa harus disuruh. Karena bagaimana pun, rasa sosial dan jiwa kepedulian pertemanan lebih banyak dimiliki kaum adam ketimbang hawa.
Teman cewek mungkin hanya bisa menenangkan. Tapi teman cowok membantu dengan tindakan. Pilih mana?