Keunikan Pasir Timbul di Ngurtafur, Wisata Pantai Tak Biasa Punya Maluku Tenggara
Keunikan pasir timbul di Ngurtafur, wisata pantai tak biasa punya Maluku Tenggara. Disebut juga Pulau Gosong, sebenarnya adalah jalan mengular selebar 7 meter yang terdiri dari pasir putih cemerlang. Inilah fenomena instagenik yang hanya bisa dinikmati saat air laut tengah surut.
Liburan ke Maluku Tenggara wajib menjajal wisata pantainya. Coba kunjungi Kepulauan Kei yang punya pulau-pulau indah dengan pantai perawan sejernih kristal biru.
Lebih spesifik lagi, coba kunjungi Pantai Ngurtafur yang diapit Pulau Waha dan Warbal. Pantai tersebut merupakan rumah bagi keindahan alam yang disebut Pulau Gosong.
-
Kenapa wisata bahari di Sulawesi Tenggara begitu menarik? Taman Nasional Wakatobi terkenal karena keindahan alam bawah lautnya yang spektakuler.
-
Apa saja yang ditawarkan wisata bahari di Sulawesi Tenggara? Wisata bahari di Sulawesi Tenggara menyajikan berbagai pengalaman seru. Wisata bahari termasuk destinasi favorit yang sering dikunjungi di Indonesia. Ini tidak lain karena Indonesia merupakan negara kepulauan yang terdapat banyak pantai yang indah dan eksotis.
-
Dimana lokasi wisata Pantai Tiga Warna yang ada di Malang? Anda bisa mengunjungi pantai ini di lokasi Tambakrejo, Sumbermanjing, Malang.
-
Dimana saja lokasi wisata bahari di Sulawesi Tenggara yang menarik untuk dikunjungi? Beberapa wisata bahari di Sulawesi Tenggara yang patut Anda kunjungi seperti Taman Nasional Wakatobi, Pulau Bokori, Pantai Nirwana, Teluk Moramo, hingga Danau Napabale dan Motonunu.
-
Kapan Desa Wisata Nusa meraih juara? Desa Wisata Nusa telah menyabet juara di Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2021 kategori homestay.
-
Bagaimana desa wisata ini dikelola? “Konsep pengembangan desa wisata di Kaduela dikelola secara mandiri dan melibatkan pemberdayaan masyarakat setempat sebagai kunci keberhasilan,” terang Iim
Pulau Gosong sebenarnya cuma jalan mengular selebar 7 meter yang terdiri dari pasir putih cemerlang. Inilah fenomena pasir timbul yang hanya bisa dinikmati saat air laut tengah surut.
Pulau Gosong meliuk dengan eloknya hingga ke tengah laut, memungkinkan wisatawan berjalan hingga 2 kilometer mendekati perairan.
Jika beruntung, kawanan pelikan yang tengah bermigrasi bakal menambah keindahan alam yang bisa disaksikan di Ngurtafur. Bukan hal yang aneh, sebab Ngurtafur memang termasuk habitat alami spesies pelikan Australia.
Wisatawan yang berkunjung ke Ngurtafur tak cuma bisa menikmati pemandangan Pulau Gosong dan alam sekitarnya. Laut yang jernih dan nyaris perawan di sana bisa menjadi lokasi cantik untuk snorkeling atau berenang.
Baca juga:
Megahnya Air Terjun Kapas Biru yang Berlatar Alam Hijau
Eksotisme Gumuk Pasir Sumalu yang Jadi Kebanggaan Baru Toraja
Pesona Pulau Sombori, Miniatur Raja Ampat punya Sulawesi Tengah
6 Surga Wisata Buku Buat Para Bibliophile di Kota Malang
Berdayung Ria Menyusuri Sungai Amazon Mini di Kondang Buntung