Konser Musik "Nicky Astria Meets Atiek CB", Ketika Dua Lady Rockers Adu Kemampuan
konser musik bertajuk ‘Nicky Astria Meets Atiek CB', pada Jumat, 11 Oktober 2024 di Balai Sarbini, Jakarta.
Kolam Ikan Entertainment dengan bangga akan kembali menggelar konser musik bertajuk ‘Nicky Astria Meets Atiek CB', pada Jumat, 11 Oktober 2024 di Balai Sarbini, Jakarta.
Sesuai judulnya, konser ini akan menampilkan dua legenda lady rockers Indonesia yang akan adu kemampuan, Nicky Astria dan Atiek CB. Konser ini adalah kali ketiga konser Nicky Astria yang digelar oleh promotor musik Kolam Ikan Entertainment dan hattrick sold out dalam penjualan tiketnya.
-
Apa yang Astri lakukan saat pembukaan konser Coldplay? Bukan tanpa alasan, beberapa waktu lalu ia menjadi penyanyi pembuka konser Coldplay di Indonesia.
-
Siapa saja artis yang tampil dalam konser tersebut? Mengutip liputan6, pada 16 September 1979, Stadion Teladan Medan, Sumatera Utara, dipenuhi oleh sekitar 200.000 pengunjung yang datang untuk menyaksikan konser artis cilik Adi Bing Slamet, Iyut Bing Slamet, dan Ira Maya Sopha.
-
Apa tujuan utama dari konser musik? Konser musik menjadi salah satu medium untuk membuktikan kehebatan karya dari para musisi kepada para penggemarnya. Tak hanya itu, konser musik juga dapat menjadi bukti sahih dari perkembangan sosio-kultur masyarakat.
-
Apa saja bahaya suara keras di konser musik? Berikut beberapa bahaya suara keras musik konser untuk pendengaran: • Rusaknya gendang telinga. Konser musik yang keras bisa merusak gendang telinga karena tekanan suara yang berlebihan.
-
Kapan pasangan artis Desta dan Natasha Rizky memutuskan bercerai? Yang terbaru ada pasangan Ria Ricis dan Teuku Ryan. Proses perceraian keduanya memang diketahui belum rampung. Namun tampaknya rumah tangga mereka sudah tidak bisa diselamatkan lagi. Meski belum resmi bercerai, tampaknya tahun ini mereka tak lagi bisa merayakan Lebaran bersama.
-
Siapa yang diduga menangis di konser Ndarboy Genk? Pernikahan Denny Caknan dan Bella Bonita masih jadi perbincangan hangat. Kali ini sosok Bangkit Yuyudono, mantan kekasih Bella menyedot perhatian setelah diketahui menangis di konser Ndarboy Genk.
“Hattrick! Tiga kali konser Nicky Astria selalu sold out, yang artinya, nickfam selalu menantikan penampilan Nicky Astria yang tidak pernah membosankan, dan selalu prima dalam bernyanyi,” ungkap Iwan Kurniawan, Project Director Konser Nicky Astria Meets Atiek CB dalam rilis pers yang diterima merdeka.com pada Selasa (1/10).
“Bedanya, kali ini kami mempertemukan lawan sepadan untuk Teh Nicky, yaitu Atiek CB. Keduanya merupakan sahabat lama, yang memiliki banyak cerita menarik dan menghibur. Mereka pasti akan banyak mengungkap berbagai cerita yang baru untuk para penggemarnya di konser nanti,” tambah Iwan.
Sementara bagi Nicky Astria, konsernya bersama Atiek CB akan sangat menyenangkan, dan banyak hal yang akan menjadi kejutan bagi para penontonnya.
“Hai smuahhhhh. Bayangin saya ketemu Atiek CB, Tgl 11 okt 2024. Bisa seheboh apa? Apakah akan gelap gulali seperti poster diatas? Atau apakah Atiek CB akan maksa saya pakai kostum buricak burinong collorfull? Saya ngapain?...dia ngapain? Mungkinkah? Ah liat aja ntar yaaaa…” ujar Nicky Astria dalam akun instagramnya @nicky_astria_real.
Libatkan Banyak Musisi Lain Seperti Reza Artamevi Hingga Rio Ricardo
Tidak hanya penampilan mereka berdua, dalam konser ini juga menampilkan bintang tamu Reza Artamevia, salah satu diva Indonesia. Reza pun mengaku tidak sabar untuk bisa tampil dalam konser ini.
- Konser Musik Ini Gabungkan 3 Konsep Perasaan, Ada Sal Priadi hingga Yono Bakrie
- Tampil di Konser Nicky Astria dan Atiek CB, Ikang Fawzi Nyanyikan Lagu Spesial untuk Mendiang Marissa Haque
- Nostalgia Teristimewa di Konser Nicky Astria-Atiek CB
- Siap-siap Dua Lady Rocker Indonesia, Nicky Astria dan Atiek CB Akan Gebrak Balai Sarbini Bulan Oktober
“Aaaah… one of my dreams come true! Bisa sepanggung dengan the Living Legends! Mashaa ALLAH.. How lucky i am,” ungkap Reza dalam komentarnya di akun Instagram Nicky Astria.
Konser ini juga menggandeng musisi Rio Ricardo untuk menjadi Music Director-nya, dan menampilkan musisi-musisi muda untuk mengiringi penampilan dua lady rockers di panggung. Sebut saja Yoiqbal pada drum, Yankjay Nugraha pada gitar, dan Fajar Adi Nugroho pada bass. Sudahkah Anda mengamankan tiket untuk konser ini?