McDonald's China luncurkan burger futuristik dengan warna abu-abu
Burger dengan roti abu-abu yang disebut Modern Chinese Burger itu merupakan varian produk terbaru dari McDonald's China.
Lagi-lagi restoran fastfood terkenal membuat terobosan dengan menyajikan burger dengan warna yang tidak biasa. Setelah burger hitam, burger pink mawar, dan burger merah menyala, sekarang ada lagi burger abu-abu.
Burger dengan roti abu-abu yang disebut Modern Chinese Burger itu merupakan varian produk terbaru dari McDonald's China. Dilansir Mental-floss (19/10), burger tersebut mencoba mengusung tampilan futuristik lewat rotinya yang berwarna kelabu dengan bintik-bintik hitam serupa granit.
Isian burger-nya sendiri cukup standar, terdiri dari patty daging babi, dan bacon yang disiram dengan saus khusus dengan bumbu rempah oriental. Dilansir Independent UK, rotinya terbuat dari mantou, roti khas China yang memiliki rasa dan bentuk seperti bakpao.
-
Apa yang menjadi tren makanan viral di China? Es batu panggang telah menjadi topik pembicaraan tidak hanya di Tiongkok, tetapi juga di seluruh dunia. Tak ada yang tahu apa yang akan menjadi tren selanjutnya.
-
Kenapa ada makam orang Cina di Karimunjawa? Pada sebuah tegalan di Dusun Karimunjawa, terdapat peninggalan kuburan Cina. Masyarakat tidak mengenal lagi tokoh-tokoh yang dimakamkan di sana.
-
Bagaimana cara membuat kue keranjang kukus yang khas China? Siapkan semua bahan kemudian potong-potong kue keranjang sesuai selera. Cuci bersih daun pandan kemudian potong-potong. Sisihkan. Setelah itu, masukkan tepung beras dan garam dalam satu wadah, kemudian aduk hingga semua tercampur rata. Saring adonan agar tidak ada kotorannya. Siapkan wadah tahan panas. Susun kue keranjang dan pandan di dalamnya, lalu siram dengan adonan tepung beras dan santan. Panaskan kukusan, bila uap airnya sudah banyak, masukkan wadah yang berisi kue keranjang tadi. Jangan lupa tutup kukusan diberi serbet agar uap airnya tidak turun menetes ke kue.
-
Apa yang ditemukan di China selatan? Sebuah fosil buaya yang telah punah ditemukan dengan kondisi terpenggal di China selatan.
-
Kenapa Ibu Bunga membuka usaha kuliner Indonesia di China? Di negeri rantau ia membuka usaha kuliner yang menjajakan berbagai macam makanan khas Indonesia. Tak hanya itu, ia juga mewariskan resep-resep kuliner Nusantara ke anak-anaknya.
-
Apa yang ditemukan di China baru-baru ini? Spesies Baru Titanosaurus Ditemukan di China, Hidup di Zaman Kapur Ahli paleontologi di Tiongkok menemukan fragmen fosil dari genus dan spesies baru dinosaurus sauropoda titanosaurian yang hidup di Bumi selama periode Kapur.
Photo credit: Instagram/trinhnis
Reviewer di Time Out Beijing cukup terkesan dengan rasa burger tersebut, meskipun warna rotinya sempat membuat mereka ragu terhadap rasanya. Kamu juga tertarik buat mencoba? Burger ini tersedia di McDonald's seluruh China sampai tanggal 3 November 2015 mendatang.
Baca juga:
Di kafe ini orang Israel & Palestina dapat diskon jika makan bersama
Warung Sate Gebug Malang, kedai jadul yang jadi favorit sejak 1920
Mencicipi empuknya sate tempo dulu di Warung Sate Gebug Malang
Habiskan burrito 13 kg ini dalam 1 jam, kamu bisa jadi pemilik resto
6 Makanan tertua di dunia yang ditemukan arkeolog