Uji Adrenalin di Tebing Masigit Bandung Barat, Sensasi Bersantai di Antara 2 Tebing Pakai Hammock
Posisinya di atas ketinggian membuat wisata ini mampu menguji adrenalin.
Posisinya di atas ketinggian membuat wisata ini mampu menguji adrenalin.
Uji Adrenalin di Tebing Masigit Bandung Barat, Sensasi Bersantai di Antara 2 Tebing Pakai Hammock
Bandung memiliki banyak destinasi ekstrem, seperti di kawasan Girimukti, Gunung Masigit, Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat. Di lokasi ini, pengunjung bisa merasakan sensasi chill di antara dua tebing menggunakan kain hammock.
Wisata hammock Gunung Masigit terbilang menakutkan lantaran berada di atas ketinggian. Walau adrenalin berdegup kencang, namun bersantai di lokasi tersebut dapat memuaskan dahaga penyuka wahana yang tidak biasa.
-
Bagaimana suasana di wisata malam Bandung? Ketika mentari tenggelam di ufuk barat, Bandung berubah wajah menjadi kota yang penuh pesona dengan gemerlap lampu yang menjanjikan pengalaman yang tak terlupakan.
-
Apa yang menjadi keunikan dari Kampung Cikentit di Bandung Barat? Ada hal unik yang bisa dijumpai di Kampung Cikentit, Desa Saguling, Kecamatan Saguling, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. Di perkampungan terpencil ini, terdapat tukang cukur tradisional yang buka praktik di depan rumah.
-
Bagaimana suasana di Wana Wisata Gubug Payung? Walaupun di siang hari, suasana tempat wisata yang terbengkalai itu terasa seram. Di sekelilingnya, tumbuh deretan pohon jati dengan ukuran yang besar dan tinggi.Tampak di tempat itu masih ada beberapa bekas tempat duduk untuk bersantai. Masing-masing tempat duduk itu dinaungi oleh sebuah payung yang tiangnya terbuat dari batang pohon jati.
-
Apa yang bisa dinikmati di Bandung? Bandung menawarkan banyak sekali pilihan untuk menjelajahi dan menikmati keajaiban alam bebas. Wisata Bandung ini bisa jadi destinasi liburan.
-
Bagaimana suasana dan fasilitas di kawasan camping Gunung Sinabung? "Ternyata tempat ini pemandangannya cantik sekali dan udara di sini sangat sejuk. Lokasi tempat parkir dan tempat kemah tidak jauh. Dari segi suasananya bagus dan fasilitasnya pun terbilang oke,"
-
Dimana lokasi Gunung Singgalang yang menjadi daya tarik wisata Sumatra Barat? Gunung Singgalang adalah wisata Sumbar yang wajib Anda kunjungi.
Pemandangan dari atas rupanya benar-benar mengagumkan, dengan latar belakang sawah serta pegunungan khas dataran tinggi. Wisata ini bisa jadi alternatif destinasi yang menarik untuk dikunjungi. Yuk, kenali keunikannya.
(Foto: jadesta.kemenparekraf.go.id)
Bersantai di Hammock yang Tinggi
Daya tarik utama wisata ini adalah bersantai di atas ketinggian menggunakan kain hammock.
Kain ini menggunakan nilon parasut yang kuat, dengan sling berstandar keamanan tinggi.
Pengunjung bisa merasakan sensasi duduk maupun rebahan di atas ketinggian tanpa khawatir jatuh. Belum lagi, fasilitas keamanan juga wajib digunakan pengunjung sehingga keamannya benar-benar terjamin.
Ketinggian hammock diketahui berkisar 80 sampai 100 meter di atas permukaan laut.
Sensasi Menaiki Bukit Masigit yang Berbatu
Untuk sampai ke atas tebing batu Masigit, perlu ketahanan fisik yang prima. Pasalnya rute yang dilalui cukup terjal. Pengunjung akan diarahkan untuk melewati jalur tracking yang tersedia, dan lumayan terjal.
Namun, tetap dilakukan pendampingan dari pihak pengelola agar wisatawan bisa aman dan nyaman berwisata di tebing Masigit.
Standar keamanan yang selalu diperhatikan adalah penggunaan tambang karmantel, webbing untuk mengaitkan hammock dengan dua tebing. Kemudian, tali yang kuat yang dipasangkan ke tubuh untuk pengait diri.
- Indahnya Matahari Terbenam di Pantai Maju Jakarta, Nikmati Panorama Senja Gedung Pencakar Langit dari Sisi yang Berbeda
- Eksotisme Wisata Jopuro Banyuwangi, Sejuknya Mata Air Gunung Ijen hingga Warna-warni Capung yang Menyita Perhatian
- Berwisata Seru di Waduk Saguling, Ada Bunker Jatijajar sampai Deretan Gua Estetik yang Hidden Gem
- Rekomendasi Tempat Wisata di Bandung Cocok untuk Libur Akhir Tahun, Lengkap Harga Tiket Masuk
Tarifnya Rp250 Ribu Per Orang
Untuk mengunjungi lokasi ini, pengunjung bisa mengarahkan kendaraannya menuju Goa Pawoh atau Stone Garden Padalarang. Lokasinya tak jauh dari kedua destinasi tersebut.
Hammocknya juga selalu diperhatikan, dengan pergantian unit rutin setiap bulannya. Hammock juga mampu menahan beban hingga empat orang, sehingga dipastikan kokoh.
Untuk tiketnya berkisar Rp250 ribu per orang, dengan jam operasional mulai pukul 08:00 WIB pagi sampai pukul 17:00 WIB.
Pengelola juga menyebut jika wisata ini terbilang aman bagi pemula. Namun untuk pemilik fobia ketinggian disarankan tidak menjajal tebing Masigit, dan bisa menikmati keindahannya dari pinggir tebing maupun bawah.