Mengenal Kata Bilangan dan Contohnya, Pahami Jenisnya Lebih Dalam
Kata bilangan atau numeralia merupakan suatu kategori yang mungkin dimiliki hampir semua bahasa di dunia. Di mana bentuk dan cara mengungkapkannya juga bermacam-macam. Sistem numeralia yang dikenal sekurang-kurangnya ada dua macam yakni sistem desimal dan kuinal.
Kata bilangan atau numeralia merupakan suatu kategori yang mungkin dimiliki hampir semua bahasa di dunia. Di mana bentuk dan cara mengungkapkannya juga bermacam-macam.
Sistem numeralia yang dikenal sekurang-kurangnya ada dua macam yakni sistem desimal dan kuinal. Numeralia bahasa Indonesia mengikuti sistem desimal yang ditradisikan bangsa India dan Arab.
-
Apa yang dibahas dalam pidato lucu tentang pendidikan? Pada kesempatan ini, saya bermaksud menyampaikan tema terkait, terutama mengenai minat membaca buku.
-
Kenapa para pelajar ini diamankan? Ratusan pelajar itu diamankan di empat lokasi di Jakarta Pusat pada Selasa (2/4) sore. "Hari ini kita mengamankan remaja yang konvoi berdalih berbagi takjil yang selalu membuat kerusuhan dan keonaran di jalan raya, sehingga membahayakan pengguna jalan maupun warga sekitar karena sering menutup jalan sambil teriak-teriak menyalakan petasan," kata Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro dalam keterangan tertulis.
-
Kenapa Jaka merantau? Dengan penuh tekad, Jaka pun memutuskan untuk merantau ke negeri orang untuk mencari nafkah dan mewujudkan semua impian mereka berdua.
-
Apa bentuk kekerasan yang terjadi di satuan pendidikan? KPAI menilai segala bentuk kekerasan anak pada satuan pendidikan mengakibatkan kesakitan fisik/psikis, trauma berkepanjangan, hingga kematian. Bahkan lebih ekstrem, anak memilih mengakhiri hidupnya.
-
Apa yang dimaksud dengan pantun edukasi? Pantun edukasi dapat menjadi sebuah nasihat berharga baik anak yang masih menempuh pendidikan sekolah.
-
Di mana Ganjar Pranowo mengisi kuliah kebangsaan? Calon presiden dari PDIP Ganjar Pranowo mengisi kuliah kebangsaan di FISIP UI, Senin (18/9)
Jika dilihat lebih dekat dan diteliti maka dalam bahasa Indonesia mengenal tiga bentuk pengungkapan numeralia, yaitu berupa morfem terikat, morfem babas, gambungan morfem atau frasa. Numeralia juga memiliki makna semantis dan makna gramatikal.
Jika dilihat dari cara pembentukannya, numeralia bahasa Indonesia ternyata terwujud dari pengulangan-pengulangan bilangan satu sampai sembilan yang bergabung dengan bilangan pengikat secara bersama-sama penggabungan tersebut membentuk rumpunan bilangan yang umum beranggotakan tiga bilangan.
Lebih jauh, berikut informasi lengkap mengenai kata bilangan dan contohnya yang telah dirangkum merdeka.com melalui researchgate.net dan lib.ui.ac.id pada Senin, (07/06/2021).
Pengertian Kata Bilangan atau Numeralia Menurut Para Ahli
1. Hasan (2007)
Kata bilangan atau numeralia merupakan kata atau frasa yang menunjukkan bilangan atau kuantitas, menyatakan jumlah benda atau urutannya dalam suatu deretan.
2. Bussmann ( 2006)
Numeralia adalah kelas kata yang fungsi utamanya sebagai adjektiva (misalnya enam bulan), juga sebagai substantif (misalnya selusin telur), promonima tak tentu (misalnya semua, berdua, banya, sedikit) dan sebagai adverbial (misalnya dia telah dipanggil dua kali).
3. Ramlan (2005)
Ramlan menyatakan bahwa sebagai kata, numeralia mempunyai distribusi yang sama dengan kata numeralia yaitu mendampingi nomina dalam konstruksi sintaksis, mempunyai potensi untuk mendapingi numeralia dan tidak dapat bergabung dengan kata tidak atau dengan sangat.
Jenis Kata Bilangan dan Contohnya
Menurut Bussmann (2006) kata bilangan atau numeralia dapat dikelompokkan menjadi dua jenis yaitu numeralia takrif dan numeralia tak tak takrif. Numeralia takrif adalah numeralia yang menyatakan jumlah yang tentu misalya satu, dua kelima dan ribuan.
Sedangkan numeralia tak takrif adalah numeralia yang menyatakan jumlah yang tak tentu, misalnya beberapa, tiap-tiap dan semua. Di mana selanjutnya numeralia takrif terbagi menjadi, yaitu:
- Numeralia pokok (cardinal numeral), yaitu numeralia yang merupakan bentuk dasar yang digunakan dalam berhitung dan digunakan dalam menyatakan beberapa bbanyak atau jumlah objek tertentu yang dibicarakan, yang memberi pertanyaan atas "berapa", misalnya setengah, tiga, dan selanjutnya.
- Numeralia multiplikatif (multiplicative numeral) yaitu numeralia yang menyataka berapa lapisan atau berapa kali, beberapa kali perbuatan terjadi, misalnya sekali, dua kali, sering dan sebagainya.
- Numeralia tingkat (ordinal numeral), yaitu numeralia yang menunjukkan posisi dalam rangkaian urutan atau sekuesn tertentu atau numeralia yang memberikan pertanyaan ke berapa.
- Numeralia partitif (partitive numeral) atau fraksi numeralia, ialah numeralia yang menyatakan bagian (fraction) atau pecahan, misalnya setengah, seperdua, dan sebagainya.
- Numeralia distributif (distributive numeral) atau kolektif numeralia adalah numeralia yang menyatakan sekelompok jumlah tertentu, misalnya lusin, pasang dan sebagainya.