Mengenal Minuman Kucing Anggora, Lengkap Beserta Cara Merawatnya
Kucing merupakan salah satu jenis hewan peliharaan yang populer di Indonesia. Selain mudah ditemukan, hewan peliharaan ini juga dikenal sangat mudah dirawat. Tingkahnya yang lucu dan menggemaskan, menjadikan hewan ini cukup digemari semua kalangan.
Kucing merupakan salah satu jenis hewan peliharaan yang populer di Indonesia. Selain mudah ditemukan, hewan peliharaan ini juga dikenal sangat mudah dirawat. Tingkahnya yang lucu dan menggemaskan, menjadikan hewan ini cukup digemari semua kalangan.
Seiring berjalannya waktu, kini banyak ditemukan beragam jenis kucing peliharaan. Yang mana masing-masing jenis tersebut memiliki bentuk serta karakteristik berbeda-beda. Adapun harga kucing sendiri biasanya disesuaikan dengan ras, kualitas, dan perawatannya.
-
Kenapa kucing muntah cacing? Penyebab kucing muntah cacing, biasanya terjadi karena infeksi jenis cacing parasit di dalam tubuhnya. Seperti cacing gelang, cacing, tambang, cacing pita, atau cacing hati. Dari beberapa jenis ini, yang paling umum menyebabkan infeksi adalah cacing gelang.
-
Apa yang dimaksud dengan kucing muntah makanan? Muntah adalah gangguan kesehatan umum yang biasanya terjadi akibat adanya masalah pencernaan. Saat mengalami gejala ini, kucing akan mengeluarkan makanan yang telah dikonsumsi melalui mulut.
-
Kenapa kucing muntah makanan? Penyebab kucing muntah makanan seringkali terjadi ketika kucing mengonsumsi makanan terlalu cepat. Seperti manusia, saat makan terlalu cepat, maka potensi udara yang masuk ke dalam lambung semakin banyak, sehingga membuat perut tidak nyaman.
-
Mengapa kucing Anggora itu dikubur di lahan kosong? Pasalnya ia baru saja pindah ke kawasan tersebut.
-
Kucing mengeong untuk apa? Para pemilik kucing tentu saja akan tahu bahwa sebetulnya meongan kucing tidaklah memiliki arti yang sama. Ketika kucing marah, bahagia atau meminta makan bahkan perhatian mereka akan mengeong dengan cara yang berbeda.
-
Apa ciri khas Kucing Merah? Kucing Merah memiliki karakteristik bulu berwarna oranye kemerahan dengan corak huruf M di dahinya. Bentuk tubuhnya juga lebih berotot dibanding sesamanya.
Salah satu jenis kucing yang populer dan banyak dipelihara adalah kucing anggora. Kucing yang memiliki bulu lembut ini memiliki kepribadian yang aktif dan riuh. Berikut minuman kucing anggora dan cara merawatnya yang dilansir dari Liputan6.com:
Air Putih
©2012 Shutterstock/Jakub Pavlinec
Air putih menjadi salah satu minuman kucing anggora yang harus sering diberikan. Selain dapat mencegah dehidrasi, air putih juga mampu menjaga metabolisme menjadi lancar dan sehat. Maka dari itu, ada baiknya memberikan air putih untuk kucing anggora secara rutin dan teratur.
Susu
Salah satu minuman kucing anggora yang baik untuk jaga daya tahan tubuh adalah susu. Kandungan nutrisi penting pada susu berperan penting untuk memenuhi kebutuhan harian kucing.
Selain itu, susu kucing juga dapat difungsikan sebagai minuman untuk menggemukkan badan, memberi nutrisi kucing hamil, dan lainnya. Tentu saja, manfaat ini bisa diperoleh jika diminum secara rutin dan teratur.
Air Kelapa
Air kelapa merupakan minuman kucing anggora yang sangat disukai. Selain menyegarkan tubuh kucing, air kelapa juga mengandung antioksidan yang berperan penting untuk mengeluarkan racun dalam tubuh kucing. Selain itu, air kelapa juga kaya akan elektrolit sehingga sangat baik untuk mengatasi dehidrasi akut, maupun kelelahan sehabis aktivitas berat.
Madu
Minuman kucing anggora yang bisa diberikan selanjutnya, yaitu madu. Minuman ini memiliki kandungan antioksidan tinggi seperti zat flavonoid dan polifanol. Beberapa kandungan tersebut berfungsi efektif dalam melawan peradangan di dalam tubuh.
Manfaat madu untuk kucing anggora ini bisa diperoleh dengan ketentuan yang benar, agar tidak kelebihan. Sebab jika terlalu berlebihan, takutnya hewan peliharaan bisa terkena diabetes.
Cara Merawat Anak Kucing Anggora
Foto: Hewany.com ©2021 Merdeka.com
Kucing anggora menjadi salah satu jenis yang cukup mudah perawatannya. Selain mengenal minuman kucing, dalam merawat kucing anggora, Anda perlu menyisir atau menyikat bulu kucing secara rutin setiap minggu. Dengan cara seperti ini, bulu kucing yang panjang dan lebat akan menjadi lebih rapi dan cantik.
Penting untuk menjaga pola makan dari kucing anggora, karena jenis kucing ini sering mengalami obesitas. Oleh karena itu, disarankan untuk memberi si kucing makanan yang tinggi akan protein, yang tak kurang dari 40%.
Tergantung jenis kelaminnya. Untuk anggora betina, asupan ideal seharinya adalah 300 kcal/ hari, sedangkan untuk jantan sebanyak 400 kcal/hari. Beri mereka makan dua kali sehari, pagi dan sore. Hal ini untuk mengimbangi keaktifannya, tanpa membuatnya kekenyangan.
Selain itu, Anda juga bisa memotong kuku dan menyeka sudut mata dengan kain. Kuku kucing yang tumbuh dengan cepat, harus rutin dipotong agar tidak memanjang dan mengganggu aktivitasnya. Sedangkan bagian sudut mata juga harus dibersihkan dari kotoran-kotoran yang menempel di sekitarnya.
Cara Mengatasi Anak Kucing Anggora yang Keracunan
Seperti yang sudah diketahui, kucing anggora merupakan salah satu hewan yang rentan terkena racun. Beberapa racun yang kerap menyerang kucing seperti insektisida atau racun yang biasa digunakan untuk tikus. Racun tersebut bekerja cepat menempel pada sel darah yang mengakibatkan penyebaran ke tubuh kucing.
Selain itu, racun juga akan menyerang sel-sel darah merah yang menyebabkan pendarahan internal dan menyerang sistem saraf pusat, sehingga memengaruhi otak dan jantung. Keracunan pada kucing adalah situasi darurat yang harus ditangani dengan cepat.
Salah satu cara mengatasi kucing keracunan adalah dengan membawa kucing ke area udara yang baik. Pastikan Anda menggunakan sarung tangan untuk melindungi diri dari bahan beracun. Setelah itu, bawa kucing ke tempat yang aman seperti dapur atau kamar mandi.
Jika Anda melihat racun ada di sekitar kucing, sebaiknya segera singkirkan. Selanjutnya, segera menghubungi dokter hewan terdekat.