Bak Acara Nikahan, Momen Serah Terima Karyawan ke Divisi Lain Ini Dilengkapi Roti Buaya dan Adu Pantun
Keseruan serah terima karyawan ke divisi lain ini viral, lengkap dengan roti buaya dan adu pantun.
Keseruan serah terima karyawan ke divisi lain ini viral, lengkap dengan roti buaya dan adu pantun.
Bak Acara Nikahan, Momen Serah Terima Karyawan ke Divisi Lain Ini Dilengkapi Roti Buaya dan Adu Pantun
Belum lama ini, seorang wanita mengunggah momen serah terima teman satu divisinya yang dipindah ke divisi lain. Dirayakan di kantor dengan prosesi layaknya pengantin Betawi yang dilengkapi dengan palang pintu, adu pantun, hingga roti buaya.
Video serah terima karyawan ke divisi lain ini pun viral di tiktok. Selain mengomentari keseruan lingkungan kantor, banyak juga yang mengomentari soal perusahaan tempatnya bekerja.
Di awal video, atasan dan teman-teman dari divisi lama tampak mengantarkan pria berbaju putih ini untuk diserahkan ke divisi baru. Agar vibes Betawi semakin terasa, pria yang akan pindah divisi itu dipakaikan peci layaknya calon pengantin pria.
- Viral Momen Wanita Ajak Kakek dan Neneknya Belanja Bareng hingga Makan Bersama, Penuh Kebahagiaan
- Viral Momen Polisi Makan Olahan Daging Kurban Bareng Para Tahanan, Tuai Pujian
- Momen Bos Beri Kejutan Datang ke Pernikahan Karyawan yang Sudah Lama Bekerja Ini Viral, Tuai Pujian
- Viral Momen Resepsi Nikah bak Upacara Pedang Pora, Ternyata Pakai Raket Bikin Ngakak
Adu Pantun
"Kayu gelondongan kayu cendani," ujar atasan dari divisi baru yang akan dituju.
"Cakeeep," ujar yang lain.
"Anak Belande mati di tangsel, ini rombongan dari mane mau kemane, lewat sini kudu permisi," ujarnya diikuti sorak sorai yang lain.
"Orang tua umpama keramat," ujar atasan dari divisi tempatnya berasal.
"Cakeeep," jawab yang lain.
"Kalau ngomong jangan nyakitin ati, saya dateng kemari dengan segale hormat, mohon ditrime dengan senang hati," ujarnya lagi diikuti sorak sorai yang meramaikan suasana.
Ungkap Tujuan dengan Adu Pantun
Tak berhenti di situ, mereka pun mengungkapkan tujuan serah terima ini dengan berbalas pantun kembali.
"Liat di atas di burung nuri, terbang tinggi ame kawannye, kalau emang udha niat kemari, saya kepengen tahu apa tujuannye," ujarnya.
"Liat di atas si burung nuri, terbang tinggi ampe Pondok Gede, niat kami rame-rame kemari, kita pengen nganterin Gene ke SPBD," ujarnya diikuti sorak sorai.
Setelah diterima dengan resmi, mereka pun menyerahkan roti buaya ke divisi baru Gene. Tak hanya satu, roti buaya ini tampak cukup untuk dimakan seluruh karyawan yang ada di sana.
Gene, pria yang baru saja diserahkan ke divisi baru pun menyalami rekan-rekan kerja barunya. Momen ini pun diikuti backsound lagu Ondel-Ondel.
Dilempar dengan Kursinya
Bahkan, rekan kerja lamanya juga memberikan kursi kerja Gene dan barang-barangnya ke divisi barunya.
Video serah terima karyawan ke divisi lain ini pun viral dan mencuri perhatian warganet.
"Auranya positive klo gaji 2 digit," tulis seorang warganet.
"Id card nya organik pertamina nih wkwk," tulis warganet lain.
"Pertamina international shipping ini," tulis yang lain.
"Manifesting lingkungan kerja positive vibes gini," ujar yang lain berharap nantinya memiliki lingkungan kerja positif vibes.
"Mau kerja yg ada seru2nya begini gimana ya, masa gw di kantor kemaren kayak orang gaboleh gerak, diawasin sama senior yg gak beda jauh umurnya ama gua," curhat warganet lain.
"Ini yang pantun malah bos bosnya," jawab pemilik video.
"Ihh seruu banget ya ampunn mauu," ujar yang lain.