Pernah Jadi Penari, Intip Potret Lawas Feni Rose saat Sekolah
Berikut potret lawas Feni Rose saat masih sekolah merdeka.com rangkum dari berbagai sumber,
Nama Feni Rose tentunya sudah tak asing lagi di dunia hiburan tanah air. Mengawali karier sejak tahun 1999 silam, hingga kini presenter berusia 47 tahun ini masih mampu mempertahankan eksistensinya.
Di layar kaca wajahnya masih kerap terlihat. Bahkan, wanita kelahiran Malang, 1 November 1973 ini kini semakin tenar setelah didapuk menjadi pembawa acara gosip di salah satu stasiun televisi swasta.
-
Bagaimana Fachri Albar dan Sean Gelael menunjukkan keakraban mereka? Mereka sering membagikan momen kebersamaan di media sosial, termasuk berkumpul bersama pasangan masing-masing. Fachri Albar bersama istrinya, Renata Kusmanto, sementara Sean Gelael dengan kekasihnya, Hana Malasan.
-
Siapa yang ikut tampil di panggung bersama Rizky Febian? Namun, kejutan muncul saat Mahalini, istri Rizky Febian, tampil dari belakang panggung.
-
Apa yang dirayakan oleh Fachri Albar bersama keluarganya? Clover Satin Albar, anak kedua dari aktor Fachri Albar dan Renata Kusmanto, baru saja merayakan ulang tahun ke-8.
-
Siapa yang membunuh Firaun Seqenenre Taa II? Para penyerangnya sepertinya mengepung dia dari segala penjuru.
-
Cedera apa yang dialami oleh Ferland Mendy dan Aurelien Tchouameni? Tchouameni mengalami masalah di kakinya, sedangkan Mendy mengalami cedera pada tulang kering.
-
Kapan Sean Gelael terlihat berinteraksi dengan keluarga Fachri Albar? Dalam perayaan ulang tahun ke-8 Clover, Sean Gelael turut hadir untuk merayakan bersama keluarga.
Menyandang sebagai presenter ternama, segala hal tentang Feni Rose seakan tak lepas dari sorotan. Mulai dari kehidupan pribadinya, kehidupan keluarga hingga gaya penampilannya kerap disoroti.
Melalui media sosial Instagram terverifikasi miliknya, Feni Rose kerap membagikan potret-potret lawasnya saat masih sekolah. Terlihat berbeda dari penampilannya saat ini, paras Feni Rose kala dulu sukses curi perhatian.
Berikut potret lawas Feni Rose saat masih sekolah merdeka.com rangkum dari berbagai sumber:
Tampil Natural
Ini lah potret lawas Feni Rose saat duduk di bangku sekolah. Jika kini identik dengan make up, penampilan lawas ibu dua anak ini terlihat natural tanpa riasan sama sekali. Ia juga tampak kerap tampil dengan rambut pendek kala dulu.
Instagram/fenirose ©2021 Merdeka.com
Kenakan Kebaya di Hari Kartini
Kalau ini merupakan potret Feni Rose saat duduk di bangku SMP. Tampil dalam balutan kebaya dan menggunakan sanggul, penampilan Feni Rose ketika merayakan peringatan Hari Kartini ini begitu curi perhatian. Ia tampak sangat cantik dan menawan.
Instagram/fenirose ©2021 Merdeka.com
Pose Bareng Teman Se-Geng
Menjadi salah satu momen yang begitu melekat di ingatan, Feni Rose kerap mengenang masa sekolah yang sudah puluhan tahun ia lewati.
Seperti yang tampak pada potret ini, berfoto rame-rame khas geng anak SMA, penampilan Feni Rose berhasil bikin pangling. Bahkan, tak sedikit yang salah fokus melihat sorot mata dan senyumannya yang khas tersebut.
Instagram/fenirose ©2021 Merdeka.com
Pernah Jadi Penari
Tak ingin melewatkan masa studinya begitu saja, Feni Rose juga tampak sangat aktif mengikuti berbagai kegiatan. Salah satunya, ia sempat menekuni dunia tari saat duduk di bangku perkuliahan. Penampilannya saat menari di potret ini, tampak begitu luwes dan gemulai.
"Dari jaman baheula ketika msh mjd mahasiswi Antropologi UI.. Proyek anak kuliahan thn 1995 an," tulisnya.
Instagram/fenirose ©2021 Merdeka.com