Prakiraan Cuaca Jakarta Seminggu, Waspada Potensi Hujan Disertai Kilat Petir
Di Indonesia, prakiraan cuaca kerap dilakukan oleh Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG). Di mana prakiraan yang dikeluarkan BMKG kerap ditunggu masyarakat Indonesia yang ingin mengetahui prediksi cuaca hari ini hingga sepekan ke depan.
Cuaca selalu berubah, memperkirakan cuaca tidak mudah karena, di samping harus memahami sifat atmosfer atau dinamika atmosfer, diperlukan pengalaman dan keberanian dalam membuat keputusan suatu prakiraan.
Namun demikian pendekatan-pendekatan dalam membuat prakiraan cuaca sudah banyak dikembangkan oleh negara maju meskipun pendekatan-pendekatan tersebut tidak sepenuhnya sesuai dengan keadaan lintang tropis seperti Indonesia.
-
Mengapa BMKG mengimbau pemudik untuk waspada terhadap cuaca ekstrem? Pada masa musim pancaroba, hujan masih berpotensi terjadi dengan intensitas ringan hingga sedang yang kadang disertai petir. Waktu terjadinya hujan di wilayah pesisir selatan Jateng cenderung pada malam hari sedangkan wilayah yang lebih ke utara atau jauh dari pesisir cenderung pada siang hingga sore hari,” Teguh mengatakan, beberapa hal yang perlu diwaspadai pada masa peralihan musim antara lain hujan lebat dengan durasi singkat, petir, dan angin kencang atau kombinasi dari ketiga hal tersebut seperti hujan lebat disertai petir, hujan lebat disertai angin kencang, serta hujan lebat disertai petir dan angin kencang.
-
Dimana BMKG memprakirakan cuaca cerah? Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca di Jakarta dan Kepulauan Seribu cerah dan cerah berawan pada Sabtu (30/9).
-
Kapan BMKG mengimbau pemudik untuk mewaspadai cuaca ekstrem di Jateng? Pada Minggu (7/4), Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengimbau pemudik khususnya yang mengendarai sepeda motor agar mewadahi potensi cuaca ekstrem dengan intensitas sedang-lebat yang disertai petir dan angin kencang di sejumlah wilayag Jateng.
-
Bagaimana ruam eksim biasanya tampak? Eksim tampak sebagai ruam yang sangat gatal, yang sering berwarna merah, kasar atau iritasi, bersisik, dan dapat mengeluarkan darah.
-
Kapan Curug Cikurutug ramai dikunjungi? Setiap harinya, curug ini selalu didatangi pengunjung. Baik warga sekitar, anak sekolah maupun pencita alam yang menyengajakan diri datang ke lokasi.
-
Kapan Curug Ngumpet ramai dikunjungi? Saat kondisi ramai, tak sedikit pengunjung yang memanfaatkan momen untuk mandi dan berendam di sana.
Di Indonesia, prakiraan cuaca kerap dilakukan oleh Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG). Di mana prakiraan yang dikeluarkan BMKG kerap ditunggu masyarakat Indonesia yang ingin mengetahui prediksi cuaca hari ini hingga sepekan ke depan. Lalu bagaimana prakiraan cuaca Jakarta untuk seminggu ke depan? berikut ini informasi lengkapnya telah dirangkum dari Liputan6.com dan bmkg.go.id:
Cuaca Jakarta pada 27 Oktober 2021
Cuaca besok, Rabu 27 Oktober 2021, wilayah Jakarta pada pagi hari diprediksi seluruhnya turun hujan berintensitas ringan. Kemudian siang harinya, cuaca hujan sedang diperkirakan tetap guyur Jakarta Selatan dan Jakarta Timur, dilaporkan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG).
©2014 Merdeka.com/Hdscreen.me
Sementara malam harinya, sebagian wilayah ibu kota juga diprediksi hujan, hanya Jakarta Selatan dan Jakarta Timur yang diprediksi berawan.
"Waspada potensi hujan sedang hingga lebat yang disertai kilat atau petir dan angin kencang pada siang atau sore hingga malam hari di Kabupaten dan Kota Bogor, dan Kota Bekasi, Kota Depok, Kabupaten Karawang, Kabupaten Subang," terang BMKG.
Cuaca Jakarta pada 28 Oktober 2021
Prakiraan cuaca Jakarta sebagai berikut:
Kota Pagi Siang Malam Dini Hari
Jakarta Barat Cerah Berawan Hujan Sedang Berawan Cerah Berawan
Jakarta Pusat Cerah Berawan Hujan Ringan Berawan Hujan Ringan
Jakarta Selatan Cerah Berawan Hujan Sedang Berawan Cerah Berawan
Jakarta Timur Cerah Berawan Hujan Sedang Berawan Cerah Berawan
Jakarta Utara Cerah Berawan Hujan Ringan Berawan Hujan Ringan
Kepulauan Seribu Hujan Ringan Hujan Sedang Berawan Hujan Ringan