7 Tempat Wisata di Malang dan Harga Tiket Masuknya, Wajib Tahu
Berwisata di Malang memang tidak akan membosankan. Anda bisa bersantai dengan menikmati pemandangan pantai yang eksotis, bermain wahana permainan, atau mengajak keluarga untuk wisata edukasi dengan berbagai pengalaman menarik.
Jika Anda ingin merencanakan liburan, Kota Malang wajib masuk di dalam daftar kunjungan Anda. Ini karena Anda akan menemukan banyak destinasi wisata di Malang yang beragam, mulai dari pantai hingga taman bermain.
Berwisata di Malang memang tidak akan membosankan. Anda bisa bersantai dengan menikmati pemandangan pantai yang eksotis, bermain wahana permainan, atau mengajak keluarga untuk wisata edukasi dengan berbagai pengalaman menarik.
-
Kapan Jalur Lingkar Barat Purwakarta dibangun? Sebelum dibangun jalan lingkar pada 2013, Kecamatan Sukasari yang berada paling ujung di Kabupaten Purwakarta aksesnya tidak layak.
-
Kapan Ragit Jalo diburu masyarakat Palembang? Biasanya, ragit jalo diburu oleh masyarakat Palembang ketika Ramadan.
-
Bagaimana Jaka Sembung melawan Ki Hitam? Akhirnya Jaka Sembung teringat pesan gurunya, Ki Sapu Angin yang menyebut jika ilmu rawa rontek bisa rontok saat pemiliknya tewas dan tidak menyentuh tanah. Di film itu, Jaka Sembung kemudian menebaskan parang ke tubuh Ki Hitam hingga terpisah, dan menusuknya agar tidak terjatuh ke tanah.
-
Kenapa Jaka merantau? Dengan penuh tekad, Jaka pun memutuskan untuk merantau ke negeri orang untuk mencari nafkah dan mewujudkan semua impian mereka berdua.
-
Apa yang ditemukan di Kota Lama Semarang? Dari ekskavasi itu, tim peneliti tidak hanya menemukan struktur bata yang diduga merupakan bagian dari benteng Kota Lama. Namun juga ditemukan artefak berupa fragmen keramik, botol, kaca, tembikar, serta ekofak berupa gigi, tulang, tanduk hewan, dan fragmen Batubara yang jumlahnya mencapai 9.191 fragmen.
-
Kenapa Padi Salibu dilirik Pemprov Jabar? Padi dengan teknologi salibu saat ini tengah dilirik Pemprov Jabar sebagai upaya menjaga ketahanan pangan.
Satu hal lagi yang perlu diperhatikan ketika hendak berwisata, yaitu mengetahui harga tiket masuknya. Mengetahui tempat wisata di Malang dan harga tiket masuknya akan membantu kita menyesuaikan rencana budget yang dikeluarkan.
Mengetahui tempat wisata di Malang dan harga tiket masuknya juga dapat membantu Anda untuk menentukan mana destinasi yang bisa dikunjungi. Itulah kenapa, biaya masuk tempat wisata juga menjadi hal yang penting ketika hendak merencanakan perjalanan wisata.
Dalam artikel berikut, kami akan sampaikan tempat wisata di Malang dan harga tiket masuknya yang dilansir dari laman jejakpiknik.com.
Jawa Timur (Jatim) Park 1
instagram.com/radhafa_/
Tempat wisata di Malang dan harga tiket masuknya yang pertama, yaitu Jawa Timur (Jatim) Park 1 dengan harga tiket masuk sekitar Rp.65.000 (Senin – Jumat), Rp.80.000 (Sabtu, Minggu, dan hari libur lainnya). Lokasinya sendiri ada di Jl. Kartika No. 2, Sisir, Kota Batu.
Jatim Park 1 adalah obyek wisata yang memadukan antara edukasi dengan pariwisata yang menarik. Jika Anda tertarik dengan wisata edukasi seperti teknologi, fisika, kimia, matematika, dan biologi, maka Jawa Timur Park 1 bisa menjadi pilihan yang cocok untuk dikunjungi. Ada 4 wahana terkenal yang menjadi favorit bagi pengunjung Jatim Park 1, yaitu Midi Skater, Airborne Shot, Robin Hood 3D, Pendulum, dan masih banyak lagi.
Jawa Timur (Jatim) Park 2
Tempat wisata di Malang dan harga tiket masuknya yang kedua yaitu Jawa Timur (Jatim) Park 2 dengan harga tiket masuk sekitar Rp.75.000 (Senin – Kamis), Rp.105.000 (Jumat – Minggu). Lokasinya berada di Jalan Raya Oro-Oro Ombo No. 9, Temas, Kota Batu.
Jatim Park 2 adalah wisata edukasi setelah Jatim Park 1 selesai dibuat. Tempatnya mudah dijangkau dan menjadi pilihan yang cocok bagi rekreasi keluarga. Di tempat wisata ini, Anda bisa mengunjungi Museum Satwa, Hotel Pohon, Secret Zoo, Tree Inn, yang merupakan gabungan wisata dan pendidikan. Tak hanya itu, masih ada 36 lebih wahana menarik dan menyenangkan lainnya yang bisa Anda kunjungi di Jatim Park 2.
Taman Rekreasi Selecta Batu
Tempat wisata di Malang dan harga tiket masuknya yang ketiga yakni Taman Rekreasi Selecta Batu dengan harga tiket masuk sekitar Rp.25.000 per orang, Rp.5.000 (Motor), Rp.10.000 (Mobil). Lokasi tempat wisata ini berada di alamat Jl. Raya Selecta No. 1, Desa Tulung Rejo, Tulungrejo, Bumiaji, Kota
Taman Rekreasi Selecta Batu merupakan objek wisata alam taman bunga dan fasilitas wahana air. Anda juga bisa menikmati wahana outbound dan flying fox atau arena pacuan kuda dengan biayanya yang berbeda-beda untuk setiap wahana. Taman Bunga Selecta Batu ini menjadi tempat wisata tertua di Kota Malang, karena sudah ada sejak jaman kolonial Belanda. Jadi, Anda bisa melihat beberapa bangunan peninggalan Belanda yang memiliki arsitektur khas.
Pantai Tiga Warna
Tempat wisata di Malang dan harga tiket masuknya yang keempat adalah Pantai Tiga Warna dengan tariff masuk sekitar 10.000 rupiah. Anda bisa mengunjungi pantai ini di lokasi Tambakrejo, Sumbermanjing, Malang.
©2021 Merdeka.com
Sesuai dengan namanya, Pantai 3 Warna ini memiliki tiga warna berbeda yang siap memukau mata Anda. Tiga warna berbeda yang ada di pantai ini menunjukkan tiga zona kedalaman laut. Selain menjadi objek wisata yang indah, area ini juga menjadi hutan lindung atau hutan konservasi cagar alam Pulau Sempu.
Di Pantai Tiga Warna, terdapat terumbu karang yang kaya dan unik, karena tempatnya juga berdekatan dengan Pulau Sempu dan Pantai Sendang Biru.
Pantai Goa Cina
©2021 Merdeka.com
Tempat wisata di Malang dan harga tiket masuknya yang kelima adalah Pantai Goa Cina dengan tarif masuknya sekitar 10.000 rupiah. Lokasi pantai ini berada di daerah Sitiarjo, Sumbermanjing.
Pantai eksotis ini mungkin masih jarang dikunjungi oleh wisatawan. Namun pemandangan di sana tak boleh sampai terlewatkan. Pantai Goa Cina memiliki goa yang terkenal misterius, tiga pulau indah di sekelilingnya, dan pemandangan matahari terbit yang cantik. Tiga pulau di sekeliling pantai ini adalah Pulau Bantengan, Pulau Nyonya, dan Pulau Goa Cina yang sering menimbulkan gemuruh suara alam karena fenomena langka.
Batu Night Spectacular
Tempat wisata di Malang dan harga tiket masuknya yang berikutnya yakni Batu Night Spectacular, atau BNS, dengan harga tarif masuk sekitar Rp.30.000 (Senin – Kamis), Rp.40.000 (Jumat – Minggu). Lokasi BNS berada di Jl. Hayam Wuruk No. 1, Oro-oro Ombo, Batu.
Batu Night Spectacular adalah taman bermain dan festival pasar malam yang buka pada sore dan malam hari. Objek wisata ini dilengkapi dengan berbagai macam wahana untuk anak-anak maupun orang dewasa, misalnya seperti galeri hantu, slalom fest, trampolin, sepeda udara, taman lampion dan masih banyak lagi yang lainnya.
Tak hanya dimanjakan dengan wahana yang seru, BNS yang terletak di dataran tinggi juga menyajikan pemandangan indah dari Kota Malang di malam hari. Di sini juga tersedia food court dengan nuansa yang unik, di mana terdapat pemandangan air mancur menari dan layar tontonan sepanjang 50 meter untuk hiburan.
Air Terjun Coban Rondo
Tempat wisata di Malang terakhir, yaitu Air Terjun Coban Rondo. Harga tiket masuknya sekitar Rp.8.000 perorang, dan Rp.12.000 wisatawan asing. Lokasinya sendiri berada di Jl. Coban Rondo, Pandesari, Pujon.
instagram.com/yoyaku_id/
Air Terjun Coban Rondo adalah air terjun yang memiliki ketinggian sekitar 84 meter dan menjadi sumber mata air dari Cemoro Dudo yang juga terletak di lereng Gunung Kawi. Di sini, Anda tak hanya bisa menikmati air terjunnya, karena ada arena outbound dan flying fox yang dapat dinikmati dengan tambahan biaya tertentu.
Disediakan juga tempat untuk berkemah atau camping, serta fasilitas fun tubing untuk memanjat tebing air terjun, dan permainan paint ball di sekitar hutan.