Viral Minibus Diamuk Massa di Bandung, Sempat Tabrak Lari dan Melaju Ugal-ugalan
Minibus bernomor polisi D 1058 ZS itu terlihat dipukuli dengan menggunakan helm hingga ditendang oleh warga yang emosi usai kendaraan tersebut melaju ugal-ugalan.
Video yang memperlihatkan sebuah mobil kijang yang tengah diamuk massa di Bandung, Jawa Barat, baru-baru ini viral di media sosial. Minibus bernomor polisi D 1058 ZS itu terlihat dipukuli dengan menggunakan helm hingga ditendang oleh warga yang emosi usai kendaraan tersebut melaju ugal-ugalan.
Dilansir dari akun Instagram @beritakotabandung yang mengunggah video tersebut, mobil itu sempat terlibat tabrak lari dan melaju ugal-ugalan saat berusaha dihentikan oleh warga.
-
Kenapa surat kabar menjadi primadona di Bandung? Di era kejayaannya, surat kabar menjadi primadona bagi masyarakat yang tengah menantikan informasi.
-
Apa yang sebenarnya terjadi di foto-foto yang beredar di media sosial tentang Bandung yang dipenuhi salju? Berdasarkan hasil penelusuran, foto tersebut merupakan hasil suntingan dan telah beredar dari tahun lalu.
-
Apa yang terjadi di Kampung Gintung, Desa Cibenda, Bandung Barat? Sebagaimana diberitakan, puluhan rumah di Kampung Gintung, Desa Cibenda, Kecamatan Cipongkor, Kabupaten Bandung Barat (KBB) diterjang longsor pada Minggu (24/3/2024) sekitar pukul 23.00 WIB.
-
Apa isi dari surat kabar *Bataviasche Nouvelles*? Mengutip dari berbagai sumber, isi konten tulisan yang ada di surat kabar Bataviasceh Nouvelles ini mayoritas adalah iklan. Ada pula beberapa terbitannya juga memuat aneka berita kapal dagang milik VOC.
-
Bagaimana Sariban menyebarkan pesan kebersihan di Bandung? Di sepeda tuanya, ia menuliskan pesan untuk masyarakat agar membiasakan diri membuang sampah pada tempatnya. Imbauan ini diserukan agar banyak orang yang makin sadar akan kebersihan lingkungan demi masa depan.
-
Kenapa berita hoaks ini beredar? Beredar sebuah tangkapan layar judul berita yang berisi Menteri Amerika Serikat menyebut Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) bodoh usai Pusat Data Nasional Sementara (PDNS) 2 diserang hacker beredar di media sosial.
Kejadian tersebut diketahui terjadi pada Jumat (4/3) pukul 09.10 WIB. Berikut informasi selengkapnya.
Sempat Menjadi Pelaku Tabrak Lari
©2022 Instagram @beritakotabandung/Merdeka.com
Mobil tersebut diketahui sempat terlibat tabrak lari di daerah Soreang, Kabupaten Bandung. Sopir lalu melarikan diri menuju Cimahi dan dikejar oleh para pemotor.
Mobil tersebut kembali menabrak pengguna jalan di daerah Nanjung, lalu kabur ke arah Mencut dan terjebak kemacetan. Sopir mobil tersebut sempat berhenti dan putar arah ke area Margaasih.
Mobil itu juga sempat menabrak warung hingga menabrak motor milik polisi sebelum akhirnya berhenti dengan keadaan mobil yang ringsek dan rusak parah setelah terguling.
Pengemudi Diduga Mabuk
Dari informasi yang dihimpun, sopir mobil tersebut diduga berkendara di bawah pengaruh minuman beralkohol hingga menabrak pengguna jalan dan warung.
Saat ini pelaku sudah ditangani oleh kepolisian dari Polsek Margaasih, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
(mdk/nrd)