Viral Pengantin Bule Menikah dengan Adat Jawa, Prosesinya Full Bahasa Inggris
Pengantin bernama Ryan David dan Lydia Jane ini merupakan bule asal Inggris. Entah bagaimana, namun mereka melangsungkan pernikahan dengan adat Jawa. Tak heran, prosesi pun dilakukan dengan full bahasa Inggris.
Pernikahan menjadi momen sakral dan diharapkan bertahan seumur hidup. Karena itu, banyak orang menggelar acara pernikahan dengan sebaik mungkin.
Di Indonesia, biasanya pengantin akan menggunakan adat dari daerahnya masing-masing pada momen pernikahan mereka. Namun bagaimana jika pengantin bule menikah dengan adat Indonesia? Belum lama ini terdapat pasangan bule yang melangsungkan pernikahan dengan adat Jawa.
-
Kapan uji coba Transjakarta rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta dilakukan? Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Kapan jalur kereta api Jogja-Bantul ditutup? Karena kalah bersaing dengan kendaraan pribadi maupun angkutan umum, PJKA akhirnya menutup jalur tersebut pada tahun 1973.
-
Apa yang di bangun oleh Staatsspoorwegen (SS) di Yogyakarta untuk menghubungkan jalur kereta api Batavia-Surabaya? Di wilayah Yogyakarta, mereka perlu membangun beberapa jembatan untuk jaringan jalur kereta api itu. Salah satu jembatan kereta api terbilang unik. Selain membentang di atas sebuah sungai, jembatan ini juga membentang di atas jalur kereta api milik perusahaan kereta api Belanda lainnya bernama Nederlandsch Indische Spoorweg Maatschappij (NISM) yang menghubungkan Semarang-Solo-Yogyakarta.
-
Kapan trem di Jakarta digantikan oleh bus Robur sebagai alat transportasi utama? Saat itu, bus ini perlahan-lahan ditambah armadanya sebelum akhirnya dijadikan transportasi umum utama, setelah trem dimatikan dengan alasan merusak wajah Jakarta.
-
Siapa yang membongkar jalur kereta api Jogja-Bantul? Pada tahun 1943, pekerja Romusha Jepang membongkar jalur kereta api untuk segmen Palbapang-Sewugalur untuk pembangunan jalur kereta api di tempat lain dan mengubah jalur Yogyakarta-Palbapang dari lebar sepur 1.435 mm menjadi 1.067 mm.
-
Mengapa jalur kereta api Kedungjati-Ambarawa-Magelang-Yogyakarta ditutup? Jalur kereta api Kedungjati-Ambarawa-Magelang-Yogyakarta dulunya merupakan jalur strategis militer Hindia Belanda. Namun sejak tahun 1976, jalur kereta api itu ditutup.
Pengantin bernama Ryan David dan Lydia Jane ini merupakan bule asal Inggris. Entah bagaimana, namun mereka melangsungkan pernikahan dengan adat Jawa. Tak heran, prosesi pun dilakukan dengan full bahasa Inggris.
Pembawa Acara Full Bahasa Inggris
©2023 Merdeka.com/tiktok @studionovanis
Karena pengantinnya merupakan warga negara asing, pembawa acara di acara pernikahan David dan Lydia ini juga memakai bahasa Inggris. Meski beberapa kali tampak sambil membaca dan logat yang medok, namun kedua mempelai tampak mengerti apa yang dikatakan pembawa acara.
Dekorasi Cantik
©2023 Merdeka.com/tiktok @studionovanis
Unik, beginilah momen pengantin asal Inggris yang menikah menggunakan adat Jawa. Seperti pernikahan biasanya, dekorasi di tempat resepsi pernikahan pun sangat cantik dan totalitas lengkap dengan bunga dan lampu gantung.
Memberi Sambutan dengan Bahasa Inggris
©2023 Merdeka.com/tiktok @studionovanis
Setelah diminta oleh pembawa acara, David dan Lydia pun berdiri dan menyampaikan sepatah dua patah kata. Mereka pun berbicara dengan bahasa Inggris. Dalam sambutannya, David menyampaikan terima kasih pada semua yang membantu kesuksesan acara pernikahan ini sehingga mereka dapat merasakan pengalaman baru.
"Ini luar biasa, terima kasih kepada tim make up dan fotografer yang membuatku dan Lydia terlihat luar biasa juga. Kami sangat senang menikah dengan adat Jawa. Semoga kalian menikmati hari ini," ucap David dalam bahasa Inggris.
Cantik dan Tampan
©2023 Merdeka.com/tiktok @studionovanis
David dan Lydia juga tampak begitu memesona menggunakan pakaian pernikahan adat Jawa seperti ini. Lydia juga tampak semakin memesona dengan riasan wajah yang flawless.
Viral
©2023 Merdeka.com/tiktok @studionovanis
Video yang diunggah kemarin ini pun menjadi viral di tiktok. Warganet juga banyak meninggalkan komentar yang heran dengan kerandoman dua bule tersebut.
“Lagian random amat bule minta nikah jawa,” tulis warganet.
“Heranku kenapa ga cari vendor2 yang fluently in englishh,” tulis warganet lain.
“Tamu belike : ngomong opo koe siihhhh,” tulis warganet.