Viral Pasangan Pengantin Gelar Resepsi Pernikahan di Tengah Banjir, Tamu Undangan Tetap Asyik Berjoget
Alih-alih berjalan kaki membagikan makanan, para ibu-ibu yang berperan sebagai sie konsumsi menaiki papan sejenis getek untuk membawa makanan.
Setiap pasangan pengantin tentu ingin pernikahannya berlangsung dengan meriah dan berkesan. Tak jarang mereka bahkan merogoh kocek dalam-dalam untuk menggunakan jasa wedding organizer terbaik.
Baru-baru ini pemilik akun TikTok bernama @kangshoping123 membagikan kisah sepasang pengantin yang menggelar pesta pernikahan tak terlupakan. Bukan lantaran anggaran dana yang spektakuler atau tempat pernikahan yang megah, pernikahan pengantin ini berkesan lantaran digelar saat terjadi banjir. Seperti apa kisahnya? Simak selengkapnya berikut ini.
-
Bagaimana pernikahan viral di Garut? Pernikahan tersebut dilakukan dengan sangat meriah karena diikuti oleh semua lapisan masyarakat dan keluarga besar. Semua keluarga yang ikut meramaikan acara pernikahan tersebut masing-masing membawa bingkisan yang sangat beragam.
-
Apa yang viral dari pernikahan? Pernikahan Ryan Harris dan Gwen Ashley di Surabaya, Sabtu (18/11), telah menjadi perbincangan hangat di media sosial. Kehebohan ini disebabkan oleh kehadiran penyanyi terkenal dari luar negeri, Brian Westlife dan Nichole Scherzinger, yang diundang dalam pernikahan tersebut.
-
Apa yang membuat pernikahan ini viral? Pernikahan tersebut selayaknya yang terungkap dalam video singkat unggahan akun Instagram @undercover.id beberapa waktu lalu. Video berdurasi pendek itu menampilkan momen sakral saat kedua mempelai tengah menjalani proses akad nikah.
-
Apa yang viral di pernikahan Garut? Seorang pengantin wanita digendong saat akan ijab kabul pernikahan.
-
Kenapa pernikahan ini viral? Pernikahan antara gadis pedalaman Kalimantan dengan pria asal negara Australia ramai mencuri atensi masyarakat.
-
Dimana pernikahan viral di Garut terjadi? Pernikahan adat Sunda dari dulu sampai sekarang masih menjunjung tinggi budaya dan kearifan lokal setempat. Hal itu terlihat pada acara pernikahan yang dilakukan di Kampung Simpen, Limbangan, Garut, Jawa Barat.
Tetap Gelar Pernikahan Meski Banjir
Sebelum resmi menggelar pernikahan biasanya keluarga dua pihak mempelai yang akan menikah sudah mendiskusikan kapan dan di mana akad dan resepsi akan dilakukan. Kegiatan ini dilakukan agar pernikahan berjalan lancar. Sayang malang tak dapat ditolak, sepasang pengantin di Badau, Kapuas Hulu harus menggelar pernikahan di tengah banjir.
Sepasang pengantin yang tak diungkap identitasnya ini sudah kepalang memesan segala pernak-pernik pernikahan. Akhirnya pernikahan digelar dengan merespons sikon yang ada.
”nikah konsep dalam kapal pesiar,” tulis pemilik akun.
Mempelai Naik Pelaminan dengan Digendong
Selama acara berlangsung, mempelai tak bisa berjalan dengan bebas lantaran adanya air. Guna memiliki dokumentasi yang baik dan baju tetap kering, keduanya tentu juga tak diizinkan menuju pelaminan sendiri. Akhirnya jalan satu-satunya untuk mempelai sampai pelaminan adalah dengan digendong. Tak main-main, ayah dari mempelai perempuan tak ragu menggendong menantunya naik pelaminan.
Selain mempelai yang harus digendong, distribusi makanan juga disesuaikan. Alih-alih berjalan kaki membagikan makanan, para ibu-ibu yang berperan sebagai sie konsumsi menaiki papan sejenis getek untuk membawa makanan. Tak heran orang-orang menyebut pernikahan mempelai ini bertema film Tatanic.
Acara Tetap Berjalan Lancar
Kendati terhalang banjir, siapa sangka pernikahan mempelai ini tetap berjalan lancar. Para undangan bahkan tetap berjoget dan bernyanyi bersama layaknya di pernikahan-pernikahan pada umumnya.
Sejak dibagikan oleh akun TikTok kangshoping123, video pernikahan tak biasa ini sudah diputar hingga lebih dari 500 ribu kali. Netizen mengaku heran namun salut dengan kegigihan dua pihak keluarga pengantin.
”Apakah doa mantan yang tersakiti terkabul,” imbuh netizen.
”Wuiihhh kereeenn..konsep pelaminan terapung,harus ny yg kondangan pakai perahu karet gak si,” imbuh netizen lain.
”Pernah dateng kondangan spt ini, yang awalnya dr rumah pake highheels sampe di mantenannya foto nyeker sandalnya ditenteng,” curhat netizen.