3 Biro ini yang akan terima keluhan warga saat Ahok tak ada
3 Biro ini yang akan terima keluhan warga saat Ahok tak ada. Banyak warga yang ingin sampaikan keluhan kepada gubernur, namun Ahok tak selalu ada karena kesibukan. 3 Orang ini yang akan menggantikan Ahok nantinya.
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama memiliki kebiasaan untuk menemui warga yang ingin menyampaikan masalahnya. Bahkan, dia menemui langsung untuk dapat mendengarkan keluhan mereka terkait program Pemprov DKI Jakarta atau apapun.
Namun, Basuki atau akrab disapa Ahok ini ternyata tidak bisa menemui mereka karena harus menghadiri acara pelantikan pengurus baru DPP Partai Hanura periode 2016-2020 di Sentul Internasional Convention Center, Bogor, Jawa Barat.
Untuk menggantikan mantan Bupati Belitung Timur itu, beberapa staf dari Biro Hukum, Biro Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) dan Biro Tata Ruang. Mereka menggantikan peran Ahok untuk dapat menemui pengaduan warga dengan segala permasalahannya.
Petugas Biro PTSP DKI Laurencius Agust mengatakan, kehadiran tiga biro dalam pengaduan warga sebenarnya merupakan hasil rapat pimpinan (Rapim). Di mana Ahok meminta mereka hadir agar dapat langsung menanggapi keluhan warga yang datang.
"Warga banyak masalahnya nggak cuma masalah sosial saja, ada yang masalah sertifikat dan lainnya. Jadi dari kemarin (Selasa (21/2)) kami juga ikut terima aduan warga," katanya di Pendopo Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (22/2).
Dia menambahkan, setelah mendapatkan mandat tersebut maka nantinya ketiga biro akan mendampingi mantan politisi Gerindra itu. Karena biasanya, Ahok hanya ditemani oleh staf ahlinya yang mengurus, mendengar dan mencatat masalah warga.
"Ke depannya akan ada orang dari ketiga biro tersebut yang mendampingi Pak Gubernur," tuturnya.
Di tempat terpisah, Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menjelaskan, keberadaan tiga biro tersebut agar permasalahan warga langsung dapat diselesaikan. Bukan berarti Ahok dan dirinya tidak ingin menemui warga secara langsung.
"Kemarin waktu Rapim, pengaduan warga tidak hanya ditangani Pak Gubernur, tapi juga ditangani biro yang ditunjuk untuk segera dieksekusi," jelasnya.
Mantan Wali Kota Blitar itu bahkan sempat berkelakar akan siap menunggu kedatangan warga usai subuh. "Mau dong (nemuin warga). Mau jam berapa? Jam enam pagi atau tujuh pagi?" tutupnya.
Baca juga:
Istri Ahok kunjungi posko banjir di Cipinang Melayu
Ahok wajib cuti lagi saat kampanye putaran kedua Pilgub DKI
Oesman Sapta: Pak Ahok duduk sebelah Pak Aqil ada tanda-tanda
Begini tahapan Pilgub DKI 2017 putaran kedua
Curhatan warga Manggarai dari era Jokowi sampai Ahok belum dapat KJP
JPU sidang Ahok: Ini Yahudi Yahudi seperti apa sih? Itu terlalu jauh
Ahok sebut banjir karena beberapa tanggul jebol tapi surutnya cepat
-
Siapa yang membiayai kehidupan Ahok ketika ia tinggal di Jakarta? Keluarga Misribu-lah yang membiayai hidup Ahok selama di Jakarta.
-
Apa yang diuji coba oleh Pemprov DKI Jakarta? Penjelasan Pemprov DKI Uji Coba TransJakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta Dikawal Patwal Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Bagaimana Ahok memulai karier politiknya? Ia memulai karier politiknya sebagai anggota DPRD DKI Jakarta setelah terpilih pada tahun 2004.
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Bagaimana Ahok terlihat dalam fotonya saat kuliah? Tampak pada foto, Ahok tengah bergaya bersama teman-temannya saat awal masa kuliah di Trisakti.
-
Apa yang diminta oleh DPRD DKI Jakarta kepada Pemprov DKI terkait Wisma Atlet? Wakil Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta Inggard Joshua meminta Pemprov memanfaatkan Wisma Atlet Kemayoran sebagai tempat rekapitulasi dan gudang logistik Pemilu 2024.