Ahok: Ini namanya sudah ada siluman, mau fitnah saya lagi!
Ahok mengaku sengaja mengunggah RAPBD dan APBD DKI Jakarta ke situs www.jakarta.go.id.
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengaku sengaja mengunggah RAPBD dan APBD DKI Jakarta ke situs www.jakarta.go.id agar masyarakat bisa mempelajari anggaran DKI yang sebenarnya. Dalam situs resmi Pemerintah Provinsi DKI Jakarta tersebut, Ahok mengunggah dua versi APBD yakni milik Pemprov DKI dan milik anggota DPRD DKI.
"Sengaja upload, masyarakat sengaja lihat. Masyarakat pelajari APBD kami. Masak di dalam APBD versi DPRD ada Rp 30 miliar bikin buku. Saya nggak begitu bodoh untuk nyusupi ke situ. Ini namanya sudah ada siluman, mau fitnah saya lagi," tutur Ahok di Balai Kota, Jakarta, Selasa (3/3).
Selain memanfaatkan situs resmi Pemprov DKI, Ahok juga menggunakan sistem e-bugeting untuk mengendalikan anggaran.
"Mendagri setuju e-budgeting, mana benar, mana tidak, saya bisa kunci. Kasih tahu saya, kunci, nggak dipakai uangnya. Berapa habis gula pasir, keluar duit gula pasir," ujar Ahok.
Perlawanan Ahok terhadap anggota DPRD dinilai besar lantaran selama ini tidak banyak orang yang berani menyuarakan kebenaran.
"Teman-teman berani bersuara, orang akan mikir, sekarang terlalu banyak orang baik nggak bersuara, saya masih ingat Ray Rangkuti Komisi 2 dicopot dari Baleg, perjuangkan pasal Ahok, siapa pun mau jadi pejabat, harta terbalik tinggal buktikan hartanya," ujar Ahok.
Baca juga:
Lulung siap lawan DPP PPP demi gulingkan Ahok
Ini amunisi Haji Lulung buat 'tembak' Ahok
DPRD DKI tunjuk pengacara Komjen Budi Gunawan buat lawan Ahok
Aktivis Pijar dukung Ahok bongkar dan habisi mafia anggaran
Rakyat dan pembangunan Jakarta jadi korban konflik Ahok-DPRD
Veronica bicara soal Ahok emosi hadapi DPRD DKI
NasDem dan PKB mundur, M Taufik pastikan hak angket Ahok jalan terus
-
Apa yang diumumkan oleh BPBD DKI Jakarta? Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengumumkan, cuaca ekstrem berpotensi melanda Ibu Kota hingga 8 Maret 2024.
-
Apa yang diminta oleh DPRD DKI Jakarta kepada Pemprov DKI terkait Wisma Atlet? Wakil Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta Inggard Joshua meminta Pemprov memanfaatkan Wisma Atlet Kemayoran sebagai tempat rekapitulasi dan gudang logistik Pemilu 2024.
-
Apa yang diuji coba oleh Pemprov DKI Jakarta? Penjelasan Pemprov DKI Uji Coba TransJakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta Dikawal Patwal Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Kapan Prabowo tiba di Kantor DPP Partai Golkar? Prabowo tiba sekitar pukul 17.00 WIB dengan mengenakan pakaian berwarna hitam dan celana berwarna hitam.
-
Apa jabatan Purwanto di DPRD DKI Jakarta? Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta Purwanto meninggal dunia pada Selasa (5/12) pukul 20.05 WIB.
-
Bagaimana TKN Prabowo-Gibran menanggapi putusan DKPP? Meski begitu, dia menyampaikan TKN Prabowo-Gibran menghormati keputusan DKPP. Namun, kata dia keputusan tersebut tidak bersifat final.