Ahok yakin anggaran Buku Trilogi dimasukan DPRD DKI
"Buku itu ada di APBD versi DPRD. Makanya semua itu biar diproses hukum biar ketahuan siapa yang ngisi," kata Ahok.
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama akan memperkarakan siapa yang memasukkan anggaran 'Buku Trilogi Ahok' dalam APBD DKI Jakarta versi DPRD DKI. Dia meyakini pihak eksekutif tidak memasukkan anggaran tersebut dalam APBD.
Basuki atau kerap disapa Ahok mengaku tidak akan mengulik siapa pihak yang memasukan anggaran tersebut. Sebab dia menyerahkannya kepada penegak hukum agar lebih jelas.
"Buku itu ada di APBD versi DPRD. Makanya semua itu biar diproses hukum biar ketahuan siapa yang ngisi," tegasnya di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (3/3).
Mantan Bupati Belitung Timur ini menyakini bukan bawahannya yang memasukkan anggaran tersebut. Terlebih mereka telah membuat perjanjian, barang siapa yang berpartisipasi dalam pemasukan anggaran ini akan dipecat.
Pernyataan ini disampaikan karena DPRD DKI Jakarta menuduh SKPD DKI Jakarta juga turut serta dalam adanya anggaran siluman.
"SKPD sekarang menyatakan tidak ikut loh. Makanya dia harus membuktikan SKPD ikut nggak. Saya bilang ke SKPD DKI kalau kalian ikut, silakan gabung sama DPRD lawan saya," ujarnya.
Suami Veronica Tan ini menjelaskan, SKPD DKI Jakarta tidak mungkin ikut main dalam penyusunan anggaran siluman karena menggunakan sistem e-budgeting. Sehingga tidak mungkin melakukan kecurangan. Tetapi dia tetap akan menyerahkan kebenarannya kepada penegak hukum.
"DPRD mengakui itu disusun bersama SKPD kan, sedangkan SKPD kami mengisi di e-budgeting tidak sama seperti itu. SKPD sudah buat surat pernyataan dia nggak ikut dan nggak main nih. Tinggal siapa yang nipu kan, makanya harus dibawa ke pengadilan," tutup Ahok.
Baca juga:
Ahok khawatir kasus dana siluman dilimpahkan ke Kejagung seperti BG
Ahok: Saya minta maaf ke warga atas tontonan politik yang lucu ini
Proyek 'siluman' bernilai fantastis berseliweran di APBD 2015
SMA 55 butuh dana renovasi ketimbang alat fitnes
Sambangi Balai Kota, Abdee Slank gagal temui Ahok
Ahok: Sogok tuh pakai Lamborghini dong!
PDIP minta Mendagri fasilitasi perdamaian Ahok dan DPRD DKI
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Apa yang dikatakan Hasto mengenai peluang Anies dan Ahok di Pilgub DKI 2024? Hasto mengatakan hal itu menanggapi pertanyaan terkait peluang PDI Perjuangan memasangkan dua mantan gubernur DKI Jakarta yakni Anies Baswedan dan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sebagai calon gubernur - wakil gubernur DKI Jakarta.
-
Bagaimana Ahok memulai karier politiknya? Ia memulai karier politiknya sebagai anggota DPRD DKI Jakarta setelah terpilih pada tahun 2004.
-
Apa tanggapan Habiburokhman mengenai dukungan Ahok terhadap Ganjar? Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran Habiburokhman menilai dukungan Ahok terhadap Ganjar terlalu kecil dan tidak mempengaruhi suara. "Itu menurut saya too little too late, atau bahkan enggak ngaruh sama sekali," ujar Habiburokhman di Media Center TKN, Jakarta Selatan, Senin (5/2).
-
Apa yang ingin ditampilkan film tentang Ahok? Dalam cerita ini, kita akan melihat bagaimana Ahok menjadi sosok yang kita kenal sekarang dan hubungannya dengan ayahnya, Kim Nam, seorang pengusaha tambang di Belitung Timur.
-
Di mana Ahok menghabiskan masa kecilnya? Masa kecil Ahok sendiri dihabiskan di Desa Gantung, Kecamatan Gantung, Kabupaten Belitung Timur.