Anies soal Alexis bayar pajak Rp 30 M: Apa negeri ini mau diatur dengan pemasukan?
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kembali angkat bicara soal pajak Rp 30 miliar yang diakui Manajemen Hotel dan Griya Spa Alexis dibayarkan tiap tahunnya kepada DKI. Anies mengaku ogah diatur-atur pelanggar hanya karena pemasukan pajaknya besar.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kembali angkat bicara soal pajak Rp 30 miliar yang diakui Manajemen Hotel dan Griya Spa Alexis dibayarkan tiap tahunnya kepada DKI. Anies mengaku ogah diatur-atur pelanggar hanya karena pemasukan pajaknya besar.
"Akal sehat nih, apakah karena pemasukan yang banyak pelanggaran dibiarkan? Apakah negeri ini mau diatur dengan pemasukan? Kalau diatur dengan pemasukan kita enggak punya aturan" tegas Anies di Balai Kota, Jakarta, Rabu (1/11).
Lebih lanjut, mantan Menteri Pendidikan itu mengatakan pembiaran prostitusi terselubung akan berdampak lebih parah. Pemasukan yang besar tersebut tidak sepadan dengan ongkos kerugian yang harus dibayarkan.
"Kalau menegakan peraturan dengan pemasukan ongkosnya mahal, gunanya aturan untuk ditaati jadi ongkos pembiaran itu jauh lebih mahal, jauh lebih besar dari uang yang dihitung rupiah," kata dia.
Menurut Anies, apa yang telah dilakukannya terhadap Alexis sebagai upaya menyelamatkan harga diri kota Jakarta. Karena itu dia dengan tegas menyatakan tidak mau kompromi dengan Alexis.
"Saya menyelamatkan yang tak ternilai, harga diri, nilai sebuah ketertiban," katanya.
Baca juga:
Sambil guyon, Wakil Ketua DPR saran data pejabat pelanggan Alexis dibuka ke publik
Anies tak akan tutup semua hiburan malam di Jakarta
Anies sebut pajak Alexis pertahun Rp 36 M bukan Rp 30 M
Usai Alexis ditutup, Asosiasi Pengusaha Hiburan berencana temui Anies
Sandi: Mereka yang pernah bekerja di Alexis pasti andal melayani
Fadli Zon minta Anies salurkan eks pegawai Alexis ke tempat produktif
-
Siapa yang dijemput Anies Baswedan? Calon Presiden (Capres) nomor urut satu Anies Baswedan mendatangi kediaman Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di Jalan Widya Chandra IV Nomor 23, Jakarta Selatan, Jumat (22/12).
-
Siapa putri tunggal Anies Baswedan? Mutiara Baswedan, satu-satunya putri dan anak sulung Anies Baswedan, menarik perhatian dengan kecantikan alaminya.
-
Kapan Anies Baswedan dilahirkan? Ia lahir pada tanggal 7 Mei tahun 1969, di Desa Cipicung, Kuningan, Jawa Barat.
-
Siapa kakek dari Anies Baswedan? Sebagai pria berusia 54 tahun, Anies Baswedan adalah cucu dari Abdurrahman Baswedan, seorang diplomat yang pernah menjabat sebagai wakil Menteri Muda Penerangan RI dan juga sebagai pejuang kemerdekaan Indonesia.
-
Apa yang dikatakan Anies Baswedan dalam video yang beredar? "Dengan kekalahan saya pada pemilu presiden yang lalu, saya memutuskan untuk menjadi gamer," Anies terlihat mengatakan hal itu dalam sebuah video yang beredar."Untuk itu saya akan memperkenalkan gim yang saya mainkan, Honor of Kings."
-
Siapa kakek buyut dari Anies Baswedan? Umar merupakan kakek buyutnya.