Begini jebakan batman ala Ahok untuk PNS tukang mark up anggaran
Sering kali nilai proyek yang di mark up dua kali lipat.
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengungkapkan, banyak mark up terhadap harga aset milik Pemprov DKI Jakarta. Untuk itu pihaknya akan melibatkan tim appraisal untuk mengantisipasinya.
Basuki atau akrab disapa Ahok mengatakan, Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah, Heru Budihartono telah mengetahui kecurangan tersebut.
"Jadi banyak proyek kami, mungkin cuma kerjain 100 perak dimark up jadi 200 perak. Karena 200 perak dibuat penyusutan sampai akhir masih ada 80 perak. Padahal kalau dilelang barangnya tinggal 20 perak. Siapa yang mau beli? Itu yang terjadi di DKI," jelasnya di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (23/4).
Untuk mengantisipasi hal tersebut terjadi kembali, Pemprov DKI Jakarta akan menyiapkan jebakan untuk satuan kerja perangkat daerah (SKPD) yang bermain curang. Caranya dengan membiarkan SKPD melakukan pengadaan atau pembangunan. Tapi pada akhirnya akan dilakukan penghitungan ulang.
Hasil penghitungan tersebut akan menentukan mana yang akan dimasukan dalam catatan aset milik daerah. Jika hasil tim appraisal lebih rendah dibandingkan yang dianggarkan maka nilai terkecil yang akan dicatat.
"Makanya sekarang kalau SKPD mau main mark up, main saja. Selama BPKD masih lihat terima yang rendah pasti ditangkap. Jadi kami bikin jebakan batman sama SKPD yang mau mark up-mark up," ujar mantan bupati Belitung Timur ini.
Ahok mengungkapkan, beberapa mark up yang pernah terjadi di antaranya pembangunan halte Transjakarta dan terminal Lebak Bulus. "Saya kira Lebak Bulus juga begitu, kemahalan. Halte-halte Transjakarta juga kemahalan. Enggak bisa kurang itu makanya kejadian," tutupnya.
Baca juga:
Sering bermasalah, Transjakarta karatan tetap dipakai lagi
APBD DKI dipangkas, Rp 800 miliar untuk beli tanah melayang
Disdik DKI periksa Kepala Sekolah SMA N 3 Jakarta selama 7 jam
Penyerapan anggaran rendah, Ahok dapat rapor merah oleh DPRD
Ahok minta lurah dan camat lapor soal bangunan liar
Ahok bakal paksa pengembang danai pembangunan rusunawa Muara Angke
Gerindra bakal mengajukan pansus reklamasi Jakarta
-
Siapa yang membiayai kehidupan Ahok ketika ia tinggal di Jakarta? Keluarga Misribu-lah yang membiayai hidup Ahok selama di Jakarta.
-
Bagaimana Ahok memulai karier politiknya? Ia memulai karier politiknya sebagai anggota DPRD DKI Jakarta setelah terpilih pada tahun 2004.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Kapan Tjokropranolo menjadi Gubernur DKI Jakarta? Hingga pada tahun 1977, ia dilantik menjadi Gubernur DKI Jakarta periode 1977-1982.
-
Bagaimana Ahok terlihat dalam fotonya saat kuliah? Tampak pada foto, Ahok tengah bergaya bersama teman-temannya saat awal masa kuliah di Trisakti.