Bekasi kini bebaskan truk sampah DKI hilir mudik ke Bantargebang
Tapi Bekasi minta dibuat addendum baru terkait perjanjian pengelolaan sampah DKI.
Pemerintah Kota Bekasi akhirnya membebaskan truk DKI Jakarta melintas di wilayah setempat menuju tempat pengolahan sampah terpadu, Bantargebang. Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi mengatakan ada tiga jalur yang diberikan kepada truk sampah Jakarta menuju TPST Bantergebang, antara lain, Jatiasih, Ahmad Yani, dan Cibubur.
"Bisa melintas 24 jam, tanpa ada pembatasan jam operasional," kata Rahmat di Bekasi, Senin (9/11).
Menurut dia, pembebasan jam operasional setelah koordinasi dengan musyawarah pimpinan daerah di Kota Bekasi. Ada beberapa pertimbangan yang membebaskan jam operasional truk sampah.
Pertimbangan itu antara lain, bahwa sejak adanya pembatasan jam operasional terjadi antrean panjang menuju TPST Bantargebang di Jalan Raya Siliwangi, DKI merupakan Ibu Kota Indonesia sehingga harus terbebas dari tumpukan sampah.
"Apabila tumpukan sampah itu didiamkan, maka akan menjadi masalah nasional. Sebagai daerah penyanggah dan mitra DKI, sudah seharusnya membantu agar persoalan penumpukan sampah di DKI bisa terselesaikan," katanya.
Menurut Rahmat, pembebasan jalur truk ini diberikan sampai situasi di lapangan kondusif. Namun, kata dia, meski pemerintah daerah telah membebaskan truk sampah milik DKI Jakarta, bukan berarti perjanjian kerjasama dengan DKI Jakarta tidak berlaku lagi.
Dia mengaku, pihaknya tetap akan meminta addendum baru terkait perjanjian tersebut. Menurut Rahmat, Pemprov DKI Jakarta harus bisa memerhatikan jalur lintasan truk tersebut. Misalkan, jalur lintasan Jatiasih, kata dia, sudah harus ditingkatkan kualitasnya. Tujuannya, akses truk tidak terganggu dengan volume jalan yang kecil.
"Secepatnya, Pemerintah Kota Bekasi akan duduk bersama dengan Pemprov DKI Jakarta dalam membicarkan addendum yang baru," katanya.
Baca juga:
Polsek Cileungsi siap buru provokator pengadangan truk sampah DKI
Polisi jamin warga Cileungsi tak akan adang truk sampah DKI lagi
Tak dikawal, truk sampah DKI kembali lintasi Cileungsi siang hari
Ahok: Saya pertaruhkan jabatan saya untuk masalah sampah
Polda Metro kerahkan pasukan amankan truk sampah di Cileungsi
Warga soal kisruh sampah DKI: Pemerintah harus sediakan TPST lain
700 Personel gabungan diturunkan kawal truk sampah DKI
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Apa yang menjadi salah satu solusi untuk kemacetan di Jakarta? Wacana Pembagian Jam Kerja Salah satu ide yang diusulkan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono adalah pembagian jam masuk kerja para pekerja di Jakarta. Menurutnya, cara itu bisa mengurangi kemacetan hingga 30 persen.
-
Apa yang dilakukan Leon Dozan saat di Polres Jakarta Pusat? Polres Metro Jakarta Pusat mengundang Leon Dozan dalam konferensi pers pada Jumat (17/11). Leon terlihat murung, mengenakan baju tahanan dengan tangannya terbelenggu besi.
-
Apa yang diuji coba oleh Pemprov DKI Jakarta? Penjelasan Pemprov DKI Uji Coba TransJakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta Dikawal Patwal Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Apa yang dilakukan Syahrini di Jakarta? Tidak ada perubahan, Syahrini selalu terlihat anggun dan menenangkan sekali.
-
Kapan kemacetan di Jakarta terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.