Truk Sebabkan Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang Rem Blong dan Bawa Muatan Berat
Polda Jawa Barat menduga penyebab terjadinya kecelakaan beruntun di Tol Cipularang KM 92, karena kendaraan truk mengalami rem blong.
Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat menduga penyebab terjadinya kecelakaan beruntun di Tol Cipularang KM 92, karena kendaraan truk mengalami rem blong. Diketahui, kejadian yang menyebabkan jalur arah Jakarta tertutup ini terjadi pada pukul 15.15 WIB.
Kondisi truk yang menyebabkan kecelakaan membawa muatan banyak dan berat. Saat kejadian, rem dalam kondisi blong.
"Rem blong karena bermuatan cukup banyak, cukup berat. Jadi ada truk yang membawa muatan cukup berat remnya blong, sehingga menabrak kendaraan yang ada di depannya, kemudian terjadilah tabrakan beruntun dengan kendaraan lainnya," kata Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Jules Abraham Abast saat dihubungi, Senin (11/11).
Atas kejadian itu, pihaknya sudah menurunkan 10 personel yang terdiri Polisi Jalan Raya (PJR) Polda Jawa Barat, Satlantas Polres Purwakarta hingga Korlantas Polri.
Hal ini dilakukan juga untuk melakukan pendataan lebih lanjut terkait berapa jumlah kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan beruntun tersebut.
"Kemudian ini evakuasi maupun normalisasi jalur. Saat ini kita belum mengetahui pasti, karena masih dalam pendataan berapa jumlah kendaraan yang terlibat kecelakaan maupun korban," ujarnya.
"Kemudian dari video ini masih dalam pendataan dan kita upayakan evakuasi dulu," tambahnya.
Meski begitu, berdasarkan video yang beredar terkait kecelakaan tersebut. Dirinya menyebut, lebih dari lima kendaraan yang terlihat dalam insiden itu.
"Lebih dari 5 kendaraan yang sementara, nanti kita akan lakukan contoh olah TKP termasuk penyebab pasti kecelakaan dan berapa kendaraan yang terlibat," pungkasnya.
Sebelumnya, Terjadi kecelakaan di ruas Tol Cipularang Kilometer 92. Jasa Marga memastikan penanganan cepat sudah dilakukan.
Senior Manager Representative Office 3 Jasamarga Metropolitan Tollroad Regional Division Plaza Tol Pasteur, Bandung, Agni Mayvinna mengatakan, kecelakaan melibatkan sebuah truk pengangkut kardus di KM 92 Ruas Tol Cipularang arah Jakarta pada pukul 15.15 WIB.
"Akibat kejadian tersebut lalu lintas di ruas Tol Cipularang KM 92 arah Jakarta tertutup, sedangkan jalur sebaliknya dibuka dua lajur untuk dapat dilalui," kata Agni dalam keterangan diterima, Senin (11/11).