Celah ojek pangkalan ungguli layanan GO-JEK dan GrabBike
"Enakan abang ojek, enak diajak ngobrol dan tahu jalan," kata Dwi.
Dwi Ayu, pelanggan ojek menyatakan pengojek konvensional memiliki beberapa kelebihan dibandingkan GO-JEK dan GrabBike. Di antaranya mereka hafal jalan dan suka mengajak penumpang berbincang-bincang.
"Enakan abang ojek, enak diajak ngobrol dan tahu jalan. Kalau GrabBike, patokan jalannya suka salah padahal sudah diberi tahu arahnya," kata Dwi Ayu kepada merdeka.com, Kamis (25/6).
Menurutnya, saat menuju ke kampus baru memilih jasa ojek GrabBike karena lebih praktis. Sebab, kondisi jalanan Jakarta yang macet dan bus TransJakarta yang menunggu lama. Setelah memakai jasa GrabBike, dia mengaku dapat sampai ke kampus lebih cepat.
"Yang pasti cepet dibanding naik busway yang lama. Apalagi ada promosi goceng, bayarnya Rp 5 ribu aja," terang dia.
Sementara, Malya, salah satu pelanggan Go-Jek mengaku beralasan lebih mudah melewati macet saat pergi ke kantornya di Tebet Jakarta Selatan. Tak hanya itu, GO-JEK lebih dapat diandalkan untuk mengantarkan dokumen dan makanan yang dipesannya.
"Lebih cepet, udah itu tak perlu ribet nego harga. Saat naik, saya dapat penutup kepala dan masker sebagai pelindung," kata Malya.
Baca juga:
Pendiri GO-JEK: Kami ingin pengojek tepercaya & pendapatan tinggi
Celah ojek pangkalan ungguli layanan GO-JEK dan GrabBike
Cerita pengemudi GrabBike tolak jemput penumpang di Manggarai
Ini beda penghasilan Go-Jek dan ojek pangkalan
Ini pesan tukang ojek pangkalan ke Gojek saat ambil penumpang
Curhat pengendara Gojek sering disemprot tukang ojek pangkalan
Menembus kemacetan Jakarta dengan layanan Gojek
-
Bagaimana Gojek mendapatkan penghargaan dari DTKJ? Penghargaan ini diperoleh berdasarkan survei kepada pengguna angkutan umum serta penilaian terhadap inovasi dan upaya integrasi dengan moda transportasi lain melalui fitur GoTransit.
-
Kapan Gojek menerima penghargaan dari DTKJ? Penghargaan dari Dewan Transportasi Kota Jakarta (DTKJ) yang diterima baru-baru ini menjadi bukti nyata dari pencapaian tersebut.
-
Mengapa Gojek dianggap sebagai penyedia layanan ride-hailing yang paling dipilih? Menurut pernyataan resminya, Selasa (24/9), penghargaan ini menunjukkan bahwa Gojek diakui sebagai penyedia layanan ride-hailing yang paling dipilih oleh pengguna saat menggunakan angkutan umum di Jakarta.
-
Siapa yang memberikan penghargaan kepada Gojek? Penghargaan dari Dewan Transportasi Kota Jakarta (DTKJ) yang diterima baru-baru ini menjadi bukti nyata dari pencapaian tersebut.
-
Apa yang membuat Gojek menjadi aplikasi favorit? Gojek, aplikasi layanan on-demand yang populer di Indonesia, telah berhasil meraih status sebagai aplikasi online favorit berkat kemampuannya dalam mengintegrasikan angkutan umum.
-
Kenapa Gojek menyediakan layanan motor listrik? Program bergabung sebagai mitra pengemudi Gojek, GoRide Electric bertujuan mendukung penggunaan motor ramah lingkungan. Selain itu, juga memberikan lapangan pekerjaan bagi masyarakat.