Detik-Detik Tiga Rampok Kuras Duit di Kasir Sambil 'Kunci' Leher Pegawai Perempuan
Sebuah video viral merekam detik-detik aksi perampok yang menyatroni salah satu toko minimarket di Jl. Kembangan Utara, Kembangan, Jakarta Barat.
Rampok ada tiga orang, salah satunya mengenakan helm dan mencekik leher kasir
Detik-Detik Tiga Rampok Kuras Duit di Kasir Sambil 'Kunci' Leher Pegawai Perempuan
Sebuah video viral merekam detik-detik aksi perampok yang menyatroni salah satu toko minimarket di Jl. Kembangan Utara, Kembangan, Jakarta Barat.
- Pengantin Madura Dikalungi Uang saat Menikah, Ternyata Ini Alasannya
- Viral Video Pungli Tiap 2 Meter di Babelan Bekasi: 13 Orang Diamankan
- Viral Balita Diajak Mendaki Gunung Kerinci Saat Kabut Tebal, Ini Penjelasan Pengelola
- Asli Bikin Ngakak, Bule Ikut Lomba Panjat Pinang Meriahkan Hut Ke-78 di Bukit Lawang
Dimana, para perampok turut mengancam pegawai perempuan yang ada.
Dikutip dari akun instagram @lensa_berita_jakarta, terlihat dari video CCTV ada dua orang pria terduga perampok mendatangi minimarket lewat pintu depan.
Keduanya lantas, mengancam pegawai untuk menyerahkan sejumlah uang.
Permintaan itu terlihat dari salah satu perampok yang mencekik pegawai sambil membuka mesin kasir. Nampak, pegawai wanita kala itu tidak berdaya melawan, karena ancaman dari para perampok.
"Pelaku mengancam kasir dengan cara mencekik menggunakan lengannya,"
tulis caption dalam video tersebut dikutip merdeka.com, Senin (18/9).
merdeka,com
Menanggapi video viral tersebut, Kapolsek Kembangan Kompol Billy Gustiano mengatakan pihaknya tengah menyelidiki kasus perampokan tersebut.
Sembari menunggu pegawai yang menjadi korban, melapor ke polisi.
"Sudah di monitor pelaku masih diburu, masih kita tunggu laporan (polisi)," kata Billy saat dikonfirmasi, Senin (18/9).
Kronologi, kata Billy, kejadian perampokan terjadi pada Minggu (17/9) kemaron sekitar pukul 23.00 WIB. Ketika minimarket tengah dijaga pegawai wanita inisial ET (19).
Saat itu, ET dan rekannya yang juga wanita tidak bisa berbuat banyak.
Karena perampok kala itu, sempat menodongkan senjata mirip pistol kepada para pegawai.
"Jadi tiba-tiba pelaku masuk tiga orang, langsung memiting korban dan mengambil uang. Kurang lebih Rp 6 juta, uang hasil penjualan. Sementara belum ada (luka), pelaku bawa benda mirip senpi," bebernya.