FOTO: Sibuknya Orang Tua Siswa Belanja Seragam Sekolah Jelang Tahun Ajaran Baru
Di Pasar Jatinegara, para pengunjung tampak meramaikan toko-toko yang menjual seragam sekolah. Berikut potretnya:
Di Pasar Jatinegara, para pengunjung tampak meramaikan toko-toko yang menjual seragam sekolah. Berikut potretnya:
FOTO: Sibuknya Orang Tua Siswa Belanja Seragam Sekolah Jelang Tahun Ajaran Baru
Menjelang dimulainya tahun ajaran baru, para orang tua siswa mulai disibukkan berbelanja kebutuhan sekolah.
- FOTO: Potret Miris Murid SDN Cidokom 02 di Rumpin Bogor Belajar di Ruangan Musola yang Sempit
- Beranjak Remaja, 8 Foto Gempi Sudah Tak Mau Diantar Sampai Depan Gerbang Sekolah
- FOTO: Ragam Ekspresi Lucu Murid Baru Jalani Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah Dasar, Ada yang Ceria hingga Cemberut
- FOTO: Laris Manis Perlengkapan Sekolah Jelang Tahun Ajaran Baru
Hal itu terlihat di Pasar Jatinegara, Jakarta, pada Jumat, 7 Juli 2023. Para pengunjung tampak meramaikan toko-toko yang menjual seragam sekolah.
Mari simak foto-fotonya!
Ini adalah suasana salah satu toko seragam di Pasar Jatinegara yang diserbu pengunjung.
Para pengunjung tampak sibuk memilih ukuran seragam yang pas untuk anaknya.
Seragam sekolah di pasar tersebut dijual dengan harga bervariasi, mulai dari Rp12o ribu sampai Rp135 ribu. Harga seragam ditentukan dari jenis bahan.
Demi memudahkan pembeli, beberapa pedagang tampak menyediakan opsi pembayaran menggunakan Kartu Jakarta Pintar (KJP).
Ramainya pengunjung yang berburu seragam sekolah ini membuat omzet pedagang turut mengalami peningkatan.
Selain seragam, beberapa keperluan sekolah lain juga banyak diburu. Mulai dari tas, sepatu, hingga alat tulis.
Diketahui, tahun ajaran baru 2023/2024 di Jakarta akan dimulai pada 10 Juli. Sedangkan, di beberapa daerah tahun ajaran baru dimulai pada 17 Juli 2023.