Produsen Plastik dan Karet RI Diajak untuk Percepat Penerapan Industri Hijau
Plastik menjadi elemen yang sangat vital dalam banyak industri, memberikan kontribusi besar terhadap inovasi dan kemajuan.
Messe Dsseldorf, sebagai penyelenggara pameran K, mengajak para pelaku industri plastik dan karet di Indonesia untuk mempercepat penerapan prinsip industri hijau dalam operasional bisnis mereka.
Ajakan ini disampaikan oleh Thomas Franken, Direktur K, Portfolio Plastics & Rubber, Messe Dsseldorf GmbH, saat kunjungannya ke Indonesia untuk bertemu dengan para pengusaha di JIExpo Kemayoran.
Pameran K yang diadakan setiap tiga tahun di Dusseldorf telah menjadi ajang bisnis yang sangat dinanti oleh para pelaku industri plastik dan karet di seluruh dunia. Pameran K berikutnya dijadwalkan berlangsung di Dusseldorf, Jerman, pada 8-15 Oktober 2025.
Persiapan untuk pameran K di Dusseldorf berjalan dengan baik, dan semua ruang pamer telah terisi. Tema yang diusung untuk K 2025 terdiri dari satu slogan dan tiga pesan utama, semuanya berfokus pada tema sentral pameran yaitu "Kekuatan Plastik! Hijau - Cerdas - Bertanggung jawab". Berbagai produk terbaru yang relevan dengan tema tersebut akan ditampilkan.
"Kekuatan Plastik! Hijau - Cerdas - Bertanggung jawab" mencerminkan nilai dan tujuan yang diusung oleh industri saat ini, yang akan diangkat dalam pameran K 2025. "The Power of Plastics!" menegaskan peranan penting yang dimiliki plastik di berbagai sektor industri, mulai dari teknologi perangkat medis hingga otomotif dan solusi pengemasan.
Plastik menjadi elemen yang sangat vital dalam banyak industri, memberikan kontribusi besar terhadap inovasi dan kemajuan, serta berperan penting dalam merancang masa depan yang berkelanjutan.
Di sisi lain, "Green - Smart - Responsible" menggambarkan komitmen sektor ini untuk beroperasi secara berkelanjutan, cerdas, dan bertanggung jawab dalam produksi serta pengelolaan plastik.
Industri Plastik Jadi Sektor Penting di Perekonomian
K 2025 akan memberikan perspektif global mengenai luasnya industri plastik, yang tercermin dari kehadiran peserta pameran dari berbagai belahan dunia. Hal ini menunjukkan bahwa pameran ini memiliki kualitas yang terjamin, karena perusahaan-perusahaan dari seluruh benua akan hadir untuk memperkenalkan inovasi-inovasi berkualitas tinggi kepada para pengunjung.
"Tahun depan berbagai figur penting di industri plastik dan karet akan berkumpul kembali di Duesseldorf. Kami senang melihat perusahaan-perusahaan yang sempat menunda partisipasi mereka di tahun 2022 akibat pandemi, kini kembali lagi," ungkap Thomas Franken, Direktur K, Portfolio Plastics & Rubber, Messe Dsseldorf GmbH.
Pada pameran K 2025, perhatian akan lebih difokuskan pada tren dan inovasi yang terkait dengan ekonomi sirkular serta digitalisasi, sekaligus tanggung jawab terhadap manusia dan planet.
Semua aspek tersebut akan diungkap dalam pertunjukan resmi yang berjudul "Plastik membentuk masa depan", yang akan diselenggarakan oleh Plastics Europe Deutschland.
Selain itu, VDMA juga akan kembali menyelenggarakan forum komprehensif di luar ruangan dengan tema "Kekuatan Plastik". Dengan demikian, K 2025 diharapkan dapat menjadi platform yang signifikan untuk memperkenalkan perkembangan terbaru dalam industri plastik dan karet.
Perusahaan Startup
Pameran K sebelumnya berhasil menyelenggarakan Zona Start-Up yang menjadi daya tarik utama. Pada tahun 2025, Zona ini akan kembali hadir dengan perluasan area yang ditujukan khusus untuk presentasi para pendatang baru yang berkomitmen mengembangkan produk dan solusi inovatif di sektor plastik dan karet.
Perusahaan rintisan (start-up) masih memiliki kesempatan untuk mendaftar di Zona Start-Up. Dalam Zona Science Campus, universitas dan lembaga pendidikan akan memamerkan hasil riset terbaru di bidang plastik yang mereka lakukan.
Konsep baru Science Campus memberikan kesempatan bagi peserta pameran untuk berpartisipasi di Science Campus Center selain dari keterlibatan mereka di stand pameran masing-masing.
Selain itu, saat ini sedang dikembangkan program baru yang ditujukan untuk pengunjung muda dan mereka yang baru memulai karir. Program ini bertujuan untuk membantu mereka memahami keragaman serta aspek menarik dari industri plastik dan karet.
Acara networking juga akan diadakan khusus untuk perempuan yang bekerja di industri ini, dengan tujuan mendorong pertukaran pengalaman, memperkuat jejaring profesional, dan meningkatkan visibilitas pemimpin perempuan di sektor tersebut. Kedua format acara ini akan diadakan untuk pertama kalinya di K 2025.