Gudang Kosong Milik Pemprov DKI di Jakarta Timur Terbakar
Kebakaran terjadi di Cipinang Muara 2, Gang Rosalia 110-65, RT.5, RW2, Kelurahan Pondok Bambu, Kecamatan Duren Sawit atau Apartemen Casablanca, Jakarta Timur, Kamis (8/7) sekitar pukul 19.17 WIB. Objek yang diamuk si jago merah berupa gudang kosong milik Dinas Kesehatan Pemprov DKI Jakarta.
Kebakaran terjadi di Cipinang Muara 2, Gang Rosalia 110-65, RT.5, RW2, Kelurahan Pondok Bambu, Kecamatan Duren Sawit atau Apartemen Casablanca, Jakarta Timur, Kamis (8/7) sekitar pukul 19.17 WIB. Objek yang diamuk si jago merah berupa gudang kosong milik Dinas Kesehatan Pemprov DKI Jakarta.
"Pelapor Bapak Andre, terima berita pukul 19.17 WIB," kata Kasi PB Damkar Jakarta Timur, Gatot Sulaeman dalam keterangannya, Kamis (8/7).
-
Kapan kemacetan di Jakarta terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Apa yang diumumkan oleh BPBD DKI Jakarta? Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengumumkan, cuaca ekstrem berpotensi melanda Ibu Kota hingga 8 Maret 2024.
-
Bagaimana upaya Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk mengurangi kemacetan di Jakarta? Pemerintah Provinsi DKI Jakarta masih mengkaji rencana perubahan jam kerja di DKI Jakarta yakni masuk pada jam 08.00 WIB dan 10.00 WIB dengan harapan dapat mengurangi kemacetan hingga 50 persen.
-
Apa yang terbakar di Kebagusan? Sebuah bangunan rumah dua tingkat yang berada di Jalan Kebagusan Raya, RT. 004, RW.04, Nomor 5, Kelurahan Kebagusan, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
-
Apa fungsi utama Gedung Kesenian Jakarta saat ini? Saat ini, gedung tersebut masih aktif digunakan sebagai lokasi pertunjukkan seni khas nusantara maupun luar negara.
-
Apa yang diuji coba oleh Pemprov DKI Jakarta? Penjelasan Pemprov DKI Uji Coba TransJakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta Dikawal Patwal Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
Gatot menyebut, tak ada yang mengetahui secara pasti gudang dengan luas tanah 2.000 m2 itu terbakar. "Tidak ada yang tahu pasti. Namun, menurut saksi dari warga Rusun Cipinang Muara II, api menyala secara tiba-tiba dan langsung membesar secara merata di 3 ruang yang tersekat oleh tembok," sebutnya.
Akibat kebakaran itu, kerugian ditaksir mencapai Rp1 miliar. Petugas masih melakukan pendinginan di lokasi yang sebelumnya dikabarkan sebagai tempat penyimpanan alat farmasi itu.
"Pengerahan personel 60 orang dengan 12 unit (pompa 9 ditambah 3 pendukung). Awal pemadaman 19.28 WIB, situasi pendinginan," tutupnya.
Baca juga:
Pemilik Lupa Matikan Kompor, Kios Jamu di Jaktim Terbakar
Motif Karyawati SPBU Bakar Kantor, Musnahkan Barbuk Penggelapan Duit Rp165 Juta
Masjid JIEP Jayakarta Terbakar
Senin Pagi, Permukiman di Kemayoran Terbakar, Kerugian Ditaksir Hampir Rp1 M
Kamar Kos di Kramat Jati Terbakar, Seorang Penghuni Meninggal Dunia