Hadapi DPRD, Ahok cukup santap 2 lemper
Ahok mengungkapkan tidak melakukan persiapan serius jelang pertemuan itu.
Kementerian Dalam Negeri mempertemukan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, dan DPRD DKI Jakarta untuk mencari jalan keluar dari pengesahan APBD DKI 2015 yang terkatung-katung. Ahok, sapaan Basuki, mengaku tak takut berhadapan dengan musuh-musuhnya di DPRD.
Menggunakan Toyota HI-ACE, mantan Bupati Belitung Timur itu menuju Kantor Kemendagri yang berada Jalan Medan Merdeka Utara. Sedangkan empat bus Enjoy Jakarta mengiringi keberangkatannya.
Bus berwarna kuning oranye tersebut penuh diisi oleh satuan kerja perangkat daerah (SKPD) berserta ajudan mereka. Berbusana batik mereka siap melakukan pertemuan.
Ahok mengungkapkan tidak melakukan persiapan serius jelang pertemuan itu.
"Saya makan dua lemper aja," ungkapnya, Kamis (5/3).
Datang dari gedung berbeda, lima pimpinan DPRD DKI Jakarta yang terlihat hadir, Ketua DPRD, Prasetyo Edi Marsudi, M Taufik, Ferrial Sofyan, Abraham Lunggana dan Triwisaksana.
Semua langsung menuju ke ruang pertemuan.
Baca juga:
Lulung: Gubernur ngamuk cing, enggak pantes gubernur kayak gitu!
Mediasi Ahok-DPRD berlangsung panas, terdengar teriakan makian
Serunya main 'Dana Siluman' di Android, game perseteruan Ahok & DPRD
Mediasi, Ketua DPRD DKI minta Ahok jaga etika dan ucapan
Lama tak bertemu dengan Ahok, Lulung ngaku tegang
Bila tak bermasalah, kenapa APBD DKI belum disahkan Menteri Tjahjo?
-
Siapa yang membiayai kehidupan Ahok ketika ia tinggal di Jakarta? Keluarga Misribu-lah yang membiayai hidup Ahok selama di Jakarta.
-
Bagaimana Ahok memulai karier politiknya? Ia memulai karier politiknya sebagai anggota DPRD DKI Jakarta setelah terpilih pada tahun 2004.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Kapan Tjokropranolo menjadi Gubernur DKI Jakarta? Hingga pada tahun 1977, ia dilantik menjadi Gubernur DKI Jakarta periode 1977-1982.
-
Bagaimana Ahok terlihat dalam fotonya saat kuliah? Tampak pada foto, Ahok tengah bergaya bersama teman-temannya saat awal masa kuliah di Trisakti.