Kagumnya Pramono Anung dengan Pemikiran Ali Sadikin Bangun Jakarta
Kunjungan calon gubernur nomor urut 3 itu tidak akan sampai di sini, ia juga akan menemui Anies Baswedan dan Joko Widodo di saat waktu yang tepat nanti.
Calon Gubernur Daerah Khusus Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung bertandang ke kediaman keluarga Mantan Gubernur Jakarta, Ali Sadikin pada Rabu (9/10).
Kedatangan Pramono disambut oleh anaknya, Boy Sadikin dan dia bahkan turut melakukan pertemuan di dalam.
- Uskup Agung Ungkap Pesan Khusus untuk Pramono jika Terpilih jadi Gubernur Jakarta
- Pramono Anung: Pemikiran Ali Sadikin Jadikan Jakarta Metropolitan
- Bertemu 1,5 Jam, Pramono Ungkap Isi Pertemuan dan Pesan yang Dititipkan SBY soal Jakarta
- Pramono Anung Puji Kiai Zanuri: Foke sampai Jokowi Menghormati Beliau
Pramono menjelaskan kunjungannya dalam rangka bersilaturahmi dengan seluruh keluarga mantan gubernur Jakarta seperti yang sudah pernah disampaikan sebelumnya.
"Ini bagian dari silaturahmi ke mantan dan keluarga mantan gubernur. Saya nanti juga akan bertemu dan berkunjung ke sejumlah mantan gubernur lainnya," kata dia dalam keterangan tertulis, Rabu.
Pramono mengaku mengagumi kerja-kerja Ali Sadikin dalam membangun Jakarta, juga pemikiran Ali Sadikin yang membuat Jakarta saat itu menjadi Kota Metropolitan.
"Bagaimana pemikiran beliau menjadikan Jakarta Metropolitan itu sangat luar biasa. Kalau sekarang ya Kota Global itu," ujar dia.
Kunjungan calon gubernur nomor urut 3 itu tidak akan sampai di sini, ia juga akan menemui Anies Baswedan dan Joko Widodo di saat waktu yang tepat nanti.
"Kalau Pak Jokowi nanti setelah tanggal 20, kalau Mas Anies sedang didiskusikan," ujarnya.