Kasus Covid-19 29 April di DKI Tembus 4.033 Pasien Positif
2.893 Kasus yang telah diketahui tersebut tersebar di lima kota administrasi di Jakarta. Mulai dari Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, Jakarta Timur, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu.
Jumlah pasien positif virus Corona atau Covid-19 di Jakarta terus mengalami kenaikan. Saat ini jumlah tersebut mencapai 4.033 kasus dan data tersebut berdasarkan website corona.jakarta.go.id yang diakses Liputan6.com pukul 11.07 Wib.
Dalam website tersebut juga dituliskan jumlah pasien yang dinyatakan sembuh sebanyak 412 orang, meninggal 381 orang, yang masih mendapatkan perawatan 2.002 orang dan isolasi mandiri ada 1.238 orang.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan kasus Covid-19 pertama di Indonesia diumumkan? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
-
Apa itu virus? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
-
Kapan virus menginfeksi sel inang? Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Dalam kehidupan sehari-hari, virus tidak lagi terdengar asing bagi kita. Bermacam-macam virus dapat menimbulkan berbagai penyakit pada tubuh manusia yang tidak diinginkan. Jika tubuh kita dalam kondisi menurun (lemah), maka kita dapat dengan mudah terserang penyakit atau virus. Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Sebagai agen penyakit, virus memasuki sel dan menyebabkan perubahan-perubahan yang membahayakan bagi sel, yang akhirnya dapat merusak atau bahkan menyebabkan kematian pada sel yang diinfeksinya. Sebagai agen pewaris sifat, virus memasuki sel dan tinggal di dalam sel tersebut secara permanen.
Selain itu, jumlah yang masih menunggu hasil sebanyak 2.392 kasus. Kemudian sebanyak 2.893 kasus yang telah diketahui titik penyebaran berdasarkan kelurahannya dan sisanya 1.140 belum diketahui.
2.893 Kasus yang telah diketahui tersebut tersebar di lima kota administrasi di Jakarta. Mulai dari Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, Jakarta Timur, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu.
Sedangkan, jumlah pasien yang terkonfirmasi positif terinfeksi virus Corona Covid-19 di Indonesia masih terus bertambah.
Pada hari ini, Selasa (28/4), ada penambahan 415 orang yang dinyatakan positif Corona Covid-19.
"Jumlah kasus positif sampai dengan hari ini 9.511 orang," ujar Juru Bicara Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto melalui konferensi pers di Gedung BNPB Jakarta.
Kemudian, untuk jumlah pasien yang berhasil sembuh dan dinyatakan negatif dari Corona Covid-19 pada hari ini bertambah 103 orang. Sehingga total akumulatifnya sampai hari ini 1.254 orang.
Sementara itu, penambahan jumlah pasien meninggal dunia akibat terinfeksi virus Corona Covid-19 pada hari ini ada 8 orang.
Dengan begitu, total akumulatif pasien meninggal dunia karena virus dari Wuhan, China sampai hari ini di Indonesia ada 773 orang.
Data update pasien Corona Covid-19 ini tercatat sejak Senin 27 April 2020 pukul 12.00 Wib hingga hari ini pukul 12.00 Wib.
Reporter: Ika Defianti
Sumber : Liputan6.com
Baca juga:
Menteri Wishnutama Pastikan Realokasi Anggaran Tepat Sasaran
Kemenkop UKM Galang Donasi Masker untuk UMKM di Zona Merah
Tips Berbisnis untuk UMKM di Tengah Pandemi corona
Pilu, Pengendara Mobil Tabrak Pembatas Jalan Karena Terlalu Lama Pakai Masker N95
PSBB Diberlakukan, Kasus Positif Covid-19 di Pekanbaru Justru Meningkat