Liburan, TMII dan Ragunan sesak dipadati pengunjung
Di Taman margasatwa Ragunan misalnya, tidak kurang dari 100.000 pengunjung berdatangan.
Hari libur di awal tahun 2016 membuat sejumlah tempat wisata di ibu kota diserbu pengunjung, salah satunya Taman Mini Indonesia Indah (TMII). Bahkan kemacetan terjadi di sekitar area TMII.
Selain itu, banyak kendaraan roda dua atau roda empat yang kesulitan menemukan lahan parkir. Wahana kolam renang Snow Bay, kereta gantung dan Keong Mas tampak terlihat ramai dikunjungi. Tidak hanya itu, banyak wisatawan yang menggelar tikar di beberapa taman untuk sekedar menikmati liburannya dengan menyantap makanan.
Keramaian pengunjung tak hanya di TMII. Di Taman margasatwa Ragunan misalnya, tidak kurang dari 100.000 pengunjung berdatangan.
"Perkiraan di atas 100.000 pengunjung, ini diperkirakan puncaknya," kata Humas Taman Margasatwa Ragunan, Wahyudi bambang, Jumat (1/1).
Untuk mengantisipasi lonjakan pengunjung, pihak pengelola Taman Margasatwa Ragunan telah meningkatkan pelayanan dan pengamanan di area kebun binatang. Diantaranya lahan parkir, petugas pengamanan, pelayanan dan kesehatan.