Normalisasi Ciliwung, Ahok harus relokasi 5 ribuan kepala keluarga
Normalisasi Ciliwung, Ahok harus relokasi 5 ribuan kepala keluarga. Basuki atau akrab disapa Ahok ini mengatakan, setidaknya harus merelokasi 5.000 kepala keluarga untuk menyelesaikan normalisasi Sungai Ciliwung. Dan ini masih terkendala dengan akan ketersediaan rumah susun sederhana sewa (Rusunawa).
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama melakukan rapat pembahasan percepatan normalisasi kali Ciliwung dan Sunter. Selain itu, dia juga sempat menyinggung pembangunan Waduk Ciawi.
Basuki atau akrab disapa Ahok ini mengatakan, setidaknya harus merelokasi 5.000 kepala keluarga untuk menyelesaikan normalisasi Sungai Ciliwung. Dan ini masih terkendala dengan akan ketersediaan rumah susun sederhana sewa (Rusunawa).
"Kita harus pindahin kira-kira 5.000-an KK di Ciliwung. Kita tunggu penyelesaian rumah susun. Tahun ini kira-kira selesai berapa ribu saya lupa," katanya di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (1/3).
Mantan Bupati Belitung Timur ini mengakui, saat ini pihaknya tengah mempercepat pembangunan hunian horizontal tersebut. Namun, dia mengklaim ada beberapa unit rusunawa yang telah siap.
"Tahun ini ada rusun yang jadi. Di Rawa Bebek udah jadi, saya lupa lokasi," tutupnya
Sebelumnya, Ahok mengatakan, Rumah Susun (Rusun) di KS Tubun baru saja selesai dikerjakan. Dia mengungkapkan, rusun tersebut akan diprioritaskan bagi warga Ciliwung yang terkena normalisasi sungai.
Untuk diketahui, Pemprov DKI Jakarta sampi saat ini masih belum dapat menyelesaikn normalisasi Sungai Ciliwung lantaran keterbatasan rusun. Alasannya karena normalisasi tidak mungkin berlanjut tanpa melakukan relokasi.
"Sekarang diprioritaskan untuk yang banjir. Hampir semua (rusun)," katanya.
Baca juga:
Sandiaga senang Ahok adopsi program Oke Oce
Ahok ngaku dikenalkan Jokowi kepada Raja Salman
Djan Faridz klaim banyak investor kecewa Ahok tak menang 1 putaran
Jakarta Creative Hub jadi wadah warga punya ide tetapi tak ada alat
Ahok bakal tindak lembaga pendidikan nonformal tak berizin
Jakarta Creative jiplak OK OCE, Ahok bilang 'siapa bangun duluan'
Pengakuan Ahok saat salaman dengan Raja Salman
-
Apa yang diuji coba oleh Pemprov DKI Jakarta? Penjelasan Pemprov DKI Uji Coba TransJakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta Dikawal Patwal Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Bagaimana Ahok memulai karier politiknya? Ia memulai karier politiknya sebagai anggota DPRD DKI Jakarta setelah terpilih pada tahun 2004.
-
Bagaimana cara Pemprov DKI Jakarta menindak tegas PPKS? Pemprov DKI Jakarta menindak tegas para PPKS tersebut dengan melakukan razia selama 9 Februari sampai 13 Maret 2023
-
Bagaimana cara Pemprov DKI ingin mengurangi kemacetan? Salah satu ide yang diusulkan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono adalah pembagian jam masuk kerja para pekerja di Jakarta. Menurutnya, cara itu bisa mengurangi kemacetan hingga 30 persen.
-
Siapa anggota Warkop DKI selain Dono? Setelah itu, Dono bergabung dengan almarhum Kasino dan Indro Warkop untuk membentuk trio Warkop DKI yang kemudian sukses di industri perfilman Indonesia.