Pasca diserang, Ahok kini pamer banyak PNS DKI lulusan terbaik IPDN
Sebelumnya, ucapan Ahok soal IPDN dibubarkan menjadi polemik.
Niatan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, membubarkan Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) menuai pro dan kontra. Bahkan Ikatan Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan merasa sakit hati dengan ucapan tak mendasar itu.
Setalah diserang dari berbagai pihak soal ucapannya itu, Ahok, sapaan Basuki, menegaskan bahwa pada kenyataannya banyak lulusan IPDN yang baik. Tak terkecuali anak buahnya.
"Saya punya kepala Pelayanan Terpadu Satu Pintu, IPDN itu, terbaik. Si Edi Junaedi Harahap itu lulusan IPDN, bagus gelar doktor," kata Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (10/9).
Tak hanya itu, Ahok juga pamer banyak pejabat eselon II yang baru dilantiknya juga merupakan lulusan terbaik di IPDN.
"Si kepala dinas kebersihan, Isnawa Adji baik, camat baik (sebelumnya camat Tambora). Di dishub ada Andry Yansyah (kepala dinas) itu baik, si Teguh Hendriawan, wakilnya (kadishub) juga baik," bebernya.
Tak hanya itu, Ahok sempat menceritakan pengalamannya saat menjadi bupati Belitung Timur yang ajudannya merupakan lulusan IPDN.
"Waktu saya jadi bupati, ajudan saya itu Pak Umar. Dia itu IPDN orang Palembang. Disiplinnya luar biasa," puji Ahok.
Baca juga:
Aher minta wartawan tanya pengamat soal Ahok minta IPDN dibubarkan
Ganjar soal IPDN: Sekolahnya tak salah, tapi birokratnya diperbaiki
Wagub Jabar: Mungkin Ahok tidak butuh IPDN, tapi 33 provinsi masih
Asal usul IPDN yang kini didesak dibubarkan
Alumni IPDN: Banyak di antara kami yang masih idealis
Mendagri: Mungkin Pak Ahok punya resep bubarkan IPDN
Ahok: Tak cetak lulusan terbaik, subsidi ke IPDN terlalu besar
-
Kapan Cak Imin ikut potong tumpeng di IKN? Gibran Rakabuming Raka mengungkit keikutsertaan Muhaimin Iskandar pada acara potong tumpeng di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Siapa Aipda Purnomo? Purnomo tercatat sebagai anggota kepolisian Polres Lamongan.
-
Apa yang ingin ditampilkan film tentang Ahok? Dalam cerita ini, kita akan melihat bagaimana Ahok menjadi sosok yang kita kenal sekarang dan hubungannya dengan ayahnya, Kim Nam, seorang pengusaha tambang di Belitung Timur.
-
Apa yang Prabowo pantau di IKN? Dalam kunjungan itu, Prabowo turut memantau langsung perkembangan pembangunan Istana Negara dan mendengarkan paparan oleh Tim Kontruksi IKN di lapangan yang berkaitan dengan lokasi dilaksanakannya upacara HUT RI mendatang.
-
Kenapa Cak Imin ikut potong tumpeng di IKN? "Cak Imin dulu belum tahu dan dalam situasi belum kontestasi terpaksa harus ikut seremonial bersama pemerintah," ujar Jubir Timnas AMIN Angga Putra Fidrian dikutip Sabtu (23/12).