PDIP DKI Minta Dinas Perumahan Fokus Bangun Rusanawa daripada Hunian DP Rp0
Gembong mengatakan, program DP Rp0 tidak tepat sasaran. Mulanya, program ini diperuntukkan masyarakat miskin berpenghasilan rendah. Namun, realisasinya, rumah ini diperuntukkan bagi masyarakat yang berpenghasilan Rp14 juta.
Ketua Fraksi PDIP Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta Gembong Warsono meminta Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (DPRKP) fokus membangun perumahan susun sewa (rusunawa) dibandingkan membangun rumah down payment (DP) 0 Rupiah. Sebab menurutnya, rumah DP Rp0 bukan program yang diperuntukkan untuk rakyat miskin.
"Saran saya kepada Dinas Perumahan, harusnya DKI fokus pada rumah susun sewa agar APBD kita bisa kita turunkan untuk bantu masyarakat yang betul-betul membutuhkan. Kalau bicara DP Rp0, mohon maaf Pak (Kepala Dinas PRKP) Sarjoko, DP Rp0 ini DP abal-abal," kata Gembong dalam rapat Badan Anggaran (Banggar) DPRD DKI Jakarta di Hotel Grand Cempaka, Bogor, Jawa Barat, Selasa (1/11).
-
Kapan Rusunawa Marunda ditinggal penghuninya? Rusunawa Marunda sudah terbengkalai dan tidak berpenghuni lagi sejak September 2023.
-
Bagaimana Rully melamar Dewi Perssik? Bertemu Dewi Perssik di Pesawat Lamar Dewi Perssik
-
Bagaimana penampilan rumah Ganjar Pranowo? Rumah itu terlihat memiliki halaman yang cukup hijau dan memiliki taman kecil di bagian depan. Menariknya, tak ada pagar tinggi di halaman depan rumahnya. Walaupun taman itu hanya berukuran kecil, namun rumah itu tetap tampak cantik.
-
Apa yang ditemukan di dalam vila mewah milik Sosialita Romawi Kuno ini? Sebuah vila Romawi kuno di Albania yang dilengkapi dengan lukisan dinding, mosaik, dan sisa-sisa kolam renang dalam ruangan ditemukan di Durrës, sebuah kota pesisir di Laut Adriatik yang didirikan oleh orang Yunani kuno sekitar abad ke-7 SM.
-
Kapan Rumah Apung Tambaklorok diresmikan? Rumah apung ini telah rampung dibangun dan diresmikan pada tahun 2016 silam.
-
Siapa pemilik rumah bersejarah di Desa Purwosari? Rumah itu menyimpan banyak cerita pada masa pendudukan Belanda. Rumah sederhana itu berada di lereng Gunung Prau sebelah timur, tepatnya di Desa Purwosari, Kecamatan Sukorejo, Kabupaten Kendal. Tak banyak yang tahu, rumah itu memiliki nilai sejarah yang cukup tinggi. Dulunya, rumah itu pernah menjadi pusat pemerintahan Kabupaten Kendal. Saat itu pemilik rumah tersebut adalah Raden Mas Ari Sumarmo Sastro Dimulyo.
Rapat ini membahas rancangan kebijakan umum anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) DKI serta rancangan prioritas dan plafon anggaran sementara APBD Tahun Anggaran 2023.
Gembong mengatakan, program DP Rp0 tidak tepat sasaran. Mulanya, program ini diperuntukkan masyarakat miskin berpenghasilan rendah. Namun, realisasinya, rumah ini diperuntukkan bagi masyarakat yang berpenghasilan Rp14 juta.
"Jadi enggak usah kita debatkan. Yang pasti, dari sisi peruntukkan, bahwa DP Rp0 tidak tepat sasaran. Awalnya, DP nol diperuntukkan rakyat miskin berpenghasilan rendah. Masyarakat berpenghasilan rendah mana yang berpenghasilan Rp14 juta? Saya kira sudah bukan orang miskin lagi," kata Gembong.
Untuk diketahui, DPRKP DKI Jakarta mengalokasikan anggaran untuk program perumahan sekitar Rp1,2 triliun. Tetapi belum dijelaskan berapa persen dialokasikan untuk hunian DP Rp0.
Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman DKI Jakarta Sarjoko mengungkapkan, pihaknya belum menerima arahan dari Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono untuk melanjutkan program rumah down payment (DP) Rp0 milik Anies Baswedan.
"Kami juga memang masih menunggu arahan kebijakan Pak Pj Gubernur berkaitan dengan perumahan dan permukiman dan salah satu yang digagas adalah yang kami coba taruh adalah tentu bagaimana kita bisa melanjutkan program DP Rp0 ini," kata Sarjoko ketika ditemui di Cikini, Jakarta Pusat, Kamis (27/10).
Meskipun demikian, Sarjoko mengatakan bahwa pihaknya telah menyampaikan laporan kepada Heru terkait program-program yang telah dikerjakannya beberapa tahun terakhir ini.
Baca juga:
Rumah DP Rp0 Tak Dianggarkan di APBD 2023
Pemprov DKI Tidak Bangun Rumah DP Rp0 di 2023
Heru Budi Belum Beri Arahan, Anak Buah Tunggu Kelanjutan Program Hunian DP 0 Rupiah
PDIP Nilai Rumah DP Rp0 Anies Baswedan Program Gagal
Alasan Anies Turunkan Target Jumlah Unit Rumah DP Rp0
Bagaimana Nasib Program Rumah DP Rp0 Setelah Anies Tak Jadi Gubernur DKI?