Pemprov DKI putuskan seluruh pelajar di Jakarta libur 9 hari selama Asian Games
Para pelajar akan diliburkan selama sembilan hari. Sebagai gantinya akan diberi tugas untuk dikerjakan di rumah. Ridak hanya diberikan tugas melainkan juga diimbau untuk menyaksikan langsung pertandingan Asian Games agar gelaran olah raga terbesar se-Asia itu semakin semarak.
Seluruh pelajar di ibu kota DKI Jakarta akan diliburkan saat penyelenggaraan Asian Games 2018. Keputusan itu disampaikan Wakil Gubernur DKI Jakart Sandiaga Uno di Balai Kota Jakarta, Jumat (6/4).
"Kita memutuskan meliburkan sekolah secara menyeluruh di wilayah DKI, bukan hanya yang di sekitar venue atau sekitar kampung atlet," kata Sandiaga.
-
Apa pesan Sandiaga Uno untuk para calon Gubernur dan Wakil Gubernur di Pilkada Jakarta? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang juga Mantan Wakil Gubernur Jakarta, Sandiaga Uno, mengingatkan kepada para pasangan calon (Paslon) gubernur dan wakil gubernur di Pilkada Jakarta untuk membenahi permasalahan biaya hidup rakyat.
-
Apa yang dilakukan Sandiaga Uno di Pancoran? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menggelar program 'Wirausaha Praktis Juragan Lele Lalap' (Julela) di Pancoran, Jakarta Selatan pada Sabtu (26/8/23).
-
Kapan Sandiaga Uno membagikan 'jurus' menyenangkan atasan? Sandiaga Uno berbagai momen melalui video singkat pada akun Instagram @sandiuno. Dalam unggahan berdurasi singkatnya itu, terungkap jika Sandiaga baru saja menjuarai sebuah turnamen golf di Kota Batam, Kepulauan Riau.
-
Siapa yang dibantu Sandiaga Uno di Pancoran? Sandiaga menyasar warga dan juga sekaligus merangkul lansia untuk budidaya lele.
-
Di mana Sandiaga Uno kuliah dulu? Beginilah potret lawas Sandiaga Uno saat masih mengenyam pendidikan di Amerika.
-
Kapan Sandiaga Uno dan Nur Asia menikah? Sandi menikahi Nur pada 28 Juli 1996.
Para pelajar akan diliburkan selama sembilan hari. Sebagai gantinya akan diberi tugas untuk dikerjakan di rumah.
"Sembilan hari diliburkan dan diberikan tugas. Agar mereka membantu kelancaran Asian Games," ucapnya.
Nantinya, siswa-siswa tidak hanya diberikan tugas melainkan juga diimbau untuk menyaksikan langsung pertandingan Asian Games agar gelaran olah raga terbesar se-Asia itu semakin semarak.
"Baik menghadiri atau menyaksikan langsung, dibuat tugas-tugas tentang lancarnya Asian Games," ujarnya
Sementara itu, untuk pekerja kantoran di sekitar venue Asian Games, Pemprov DKI akan berkoordinasi dengan Kemenhub dan Kepolisian dalam upaya pengaturan lalu lintas. Terutama saat jam sibuk.
"Untuk perkantoran kita akan mulai berbicara secara konkret bagaimana kita bisa mengatur jam masuknya dari kantor-kantor tersebut. Terutama yang berada di sekitar venue. Karena Traffic management akan kita kelola, bagaimana kantor-kantor menyesuaikan jam masuknya dengan peak hour Asian games," tutup Sandiaga.
Reporter: Delvira Hutabarat
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Sandiaga minta siswa selfie sama atlet saat Asian Games
Aksi tenaga medis dalam simulasi penanganan atlet Asian Games 2018
Industri tunggu kesiapan Pertamina sediakan BBM Euro 4 di Asian Games
Cak Imin: Asian Games untuk harga diri dan kehormatan suatu bangsa
Menpora sebut hanya 3 persen venue Asian Games yang belum rampung