Rusun Nagrak dan Pasar Rumput Kosong Pasien Covid, Wagub Minta Tetap Disiplin Prokes
Dia meminta masyarakat tetap waspada dan tidak kendor dalam protokol kesehatan meskipun keadaan mulai membaik.
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menyatakan rumah susun (rusun) di Ibu Kota yang digunakan untuk tempat isolasi pasien Covid-19 telah dikosongkan.
Dia meminta masyarakat tetap waspada dan tidak kendor dalam protokol kesehatan meskipun keadaan mulai membaik.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Siapa yang dilibatkan dalam penanganan pandemi Covid-19 dalam disertasi Kombes Pol Dr. Yade Setiawan Ujung? Analisis ini menawarkan wawasan berharga tentang pentingnya kerjasama antar-sektor dan koordinasi yang efektif antara lembaga pemerintah dan non-pemerintah dalam menghadapi krisis kesehatan.
-
Bagaimana mutasi virus Corona pada pria tersebut terjadi? Selama masa infeksi, dokter berulang kali mengambil sampel dari pria tersebut untuk menganalisis materi genetik virus corona. Mereka menemukan bahwa varian asli Omicron BA1 telah mengalami lebih dari 50 kali mutasi, termasuk beberapa yang memungkinkannya untuk menghindari sistem kekebalan tubuh manusia.
-
Apa itu virus? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
-
Siapa korban dalam kejadian yang viral di Pati? Korban diketahui berinisial K (20), warga Desa Mojowalaran Gabus.
-
Kenapa Covid Pirola mendapat perhatian khusus? Namun, para pemerhati kesehatan dan ahli virus memberi perhatian lebih terhadap subvarian ini lantaran kemampuan Pirola dalam melakukan breakthrough infections lebih tinggi dibandingkan varian lainnya. Ketika sebuah varian atau subvarian virus COVID memiliki kemampuan breakthrough infections yang tinggi maka akan menyebabkan kasus re-infeksi semakin tinggi.
"Sejauh ini kita tetap siaga, kita bersyukur tapi tidak boleh kendor, tidak boleh euforia, terus waspada dan tingkatkan untuk kendalikan covid," kata Riza di Balai Kota, Jakarta Pusat, Rabu (1/9/2021).
Lanjut Riza, meskipun telah kosong Rusun Pasar Rumput dan Nagrak Cilincing belum akan dipergunakan untuk waktu dekat. Sebab dua lokasi tersebut untuk sementara waktu diperuntukkan dalam penanganan Covid-19.
"Itu kan tempat yang sudah disiapkan stand by untuk kepentingan-kepentingan seperti isoman, seperti Wisma Atlet dan lain-lainnya," paparnya.
Sementara itu, politikus Gerindra tersebut menyatakan keterisian tempat tidur isolasi di RS rujukan terus menunjukkan penurunan.
"BOR sudah mencapai 15 persen, ICU sudah 34 persen, jadi kerja sama seluruh pihak dan kita terus melaksanakan meningkatkan tes PCR, angka kematian juga turun, angka kesembuhan naik di 97,6 persen," jelas dia.
Sebelumnya, Rumah Susun (Rusun) Nagrak serta Pasar Rumput yang merupakan lokasi isolasi bagi pasien COVID-19 telah dikosongkan sejak 30 Agustus 2021 dan kini statusnya hanya disiagakan.
"Tidak ditutup, tapi dikosongkan karena pasiennya sudah tidak ada," kata Kabag Humas RS Darurat COVID-19 Wisma Atlet Kemayoran, Mintoro Sumego saat dihubungi di Jakarta, Rabu (1/9/2021).
Saat ini, kata Mintoro, untuk sementara di dua lokasi tersebut tidak ada lagi perawatan pada pasien COVID-19. Jika ada pasien COVID-19 yang membutuhkan perawatan bisa langsung mendatangi Wisma Atlet Kemayoran.
"Tenaga kesehatan di sana juga sudah digeser semuanya ke Wisma Atlet," ucap Mintoro.
Keterisian ruang perawatan di Wisma Atlet Kemayoran juga sudah menurun menjadi hanya sekitar 1.055 tempat tidur terisi atau 13 persen dari kapasitas total.
Sumber: Liputan6.com
Reporter: ika defianti
Baca juga:
Dorong Peningkatan Testing, Pemerintah Turunkan Harga Rapid Test Antigen
Kemenkes Minta Pemda Tak Buat Aturan Sendiri Soal Besaran Insentif Nakes
Juru Parkir di Denpasar Pakai Masker Batok Kelapa, Alasannya Biar Tak Cepat Kotor
Wagub Riza Sebut Okupansi Perawatan Pasien Covid-19 di RS Rujukan Capai 15 Persen
Komnas PA Desak Pemda Siapkan Keluarga Alternatif untuk Yatim Piatu karena Covid-19
128 Pegawai Kemenkeu Meninggal Akibat Terpapar Positif Covid-19