Sandiaga: Kemiskinan Jakarta berasal dari minimnya pendidikan
"Semua warga harus diberikan pendidikan yang berkualitas dan tuntas. Salah satunya adalah dengan program KJP Plus kami yang akan tambahkan fasilitasnya," pungkas Sandiaga.
Wakil Gubernur DKI Jakarta Terpilih Hasil Rekapitulasi KPU DKI, Sandiaga Uno mengatakan pendidikan merupakan salah satu masalah yang harus diselesaikan di Jakarta. Menurutnya, kemiskinan warga banyak berasal dari kurangnya pendidikan.
"Peringatan Hardiknas (Hari Pendidikan Nasional) ini kita masih punya tugas besar ke depannya nanti. Pendidikan harus kita fokuskan. Kemarin kita mendiskusikan bersama Pak Anies salah satu kemiskinan itu asalnya dari pendidikan," kata Sandiaga kepada wartawan saat menghadiri acara Speaker Fun Try Out di GOR Otista, Jakarta Timur (2/5).
Sandiaga menegaskan akan fokus terhadap pendidikan warga Jakarta. Salah satunya adalah dengan program yang dicanangkannya yaitu Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus.
"Semua warga harus diberikan pendidikan yang berkualitas dan tuntas. Salah satunya adalah dengan program KJP Plus kami yang akan tambahkan fasilitasnya," pungkasnya.
Sandiaga menamankan bahwa pendidikan sangatlah penting bagi kemajuan bangsa. Pendidikan merupakan investasi jangka panjang yang akan membawa kemakmuran warga di masa depan.
"Seluruh warga di Indonesia harus memikirkan pendidikan, karena ini penting. Secara riil pendidikan memang investasi jangka panjang bagi warga, maka dari itu harus kita optimalkan fasilitas untuk menunjang pendidikan di Ibu Kota ini," tutupnya.
-
Kapan Hari Pendidikan Nasional diperingati? Hari Pendidikan Nasional, yang diperingati setiap tanggal 2 Mei, bukan sekadar momen untuk mengenang jasa Ki Hajar Dewantara dan para pahlawan pendidikan lainnya, melainkan juga kesempatan untuk membangkitkan semangat belajar dan mengajar yang berkelanjutan.
-
Kapan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) diperingati? Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) diperingati setiap 2 Mei 2024.
-
Kapan Hari Pendidikan Nasional dirayakan? Bangsa Indonesia memperingati Hari Pendidikan Nasional setiap tanggal 2 Mei.
-
Di mana Sandiaga Uno kuliah dulu? Beginilah potret lawas Sandiaga Uno saat masih mengenyam pendidikan di Amerika.
-
Apa makna dari peringatan Hari Pendidikan Nasional? Dalam rangka Hari Pendidikan Nasional ini, mari kita sematkan pesan inspiratif yang dapat memotivasi seluruh elemen masyarakat untuk lebih menghargai dan memajukan dunia pendidikan di Indonesia. Karena melalui pendidikan, kita menanam benih-benih masa depan yang lebih cerah bagi generasi penerus bangsa.
Baca juga:
Mulai Juni, setiap daerah dapat 10 ribu buku gratis
Rumah cuma 3,5 km, guru SD di Karangasem bolos 4 bulan karena jauh
Jokowi minta Mendikbud pasok buku sebanyak mungkin ke semua daerah
Dana BOS SMA/SMK tak kunjung cair, Pemkot Bekasi siapkan Rp 40 M
Begini tanggapan Deddy Mizwar soal tuntutan guru honor Bekasi