Sandiaga mau camat perempuan di DKI ditambah lebih banyak
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno berencana menambah jumlah keterwakilan camat perempuan di Jakarta. Rencana itu akan dilakukannya saat rotasi jabatan yang akan datang.
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno berencana menambah jumlah keterwakilan camat perempuan di Jakarta. Rencana itu akan dilakukannya saat rotasi jabatan yang akan datang.
"Kalau 1 dari 44 ya kurang banget lah. Itu cuma camat Cipayung saja yang perempuan. Kita ingin mendorong camat yang baik-baik, yang perempuan-perempuan yang berprestasi ini," kata Sandiaga di Balai Kota Jakarta Pusat, Senin (23/4/).
-
Apa yang dibahas Anies Baswedan dan Sandiaga Uno? Menarik ya karena waktu kami sempat bermitra didukung partai Gerindra dan PKS saat itu, kita pernah berdiskusi tentang mendirikan partai,
-
Siapa yang dibantu Sandiaga Uno di Pancoran? Sandiaga menyasar warga dan juga sekaligus merangkul lansia untuk budidaya lele.
-
Bagaimana Sandiaga Uno membantu warga Pancoran? Sandiaga langsung memberikan bantuan untuk mengembangkan potensi yang sudah ada. "Kita beri bantuan tambahan tiga kolam bioflok dengan diameter 200 cm, 2.250 bibit ikan lele dan pakan ikan hingga panen. Tentu juga kita beri pendampingan dan pelatihan budidaya ikan lele," sambung Sandiaga.
-
Di mana Sandiaga Uno kuliah dulu? Beginilah potret lawas Sandiaga Uno saat masih mengenyam pendidikan di Amerika.
-
Mengapa wacana duet Sandiaga-AHY muncul? Menurut Sandiaga, wacana duet dengan AHY terpicu gagasan pasangan Ganjar Pranowo-Anies Baswedan.
-
Kapan Sandiaga Uno dan Nur Asia menikah? Sandi menikahi Nur pada 28 Juli 1996.
Sandi ingin adanya pejabat perempuan bukan sekadar kewajiban atau syarat keterwakilan saja.
"Nanti bukan hanya keterwakilan ya, tapi memang perempuan hebat, perempuan mandiri ini the power of emak-emak, the power of ibu-ibu juga harus hadir di wilayah di DKI," imbuhnya.
Dia belum memastikan kapan rotasi jabatan eselon III atau sekelas camat dilakukan. Sebab, saat ini pihaknya masih fokus menggodok rotasi jabatan eselon II.
"Yang (rotasi) pertama ini kita fokus di eselon 2 dulu, habis itu nanti, ini pemikiran awal kan ini bagian dari peningkatan kapasitas diri mereka," katanya.
Sebelumnya diketahui, Sandiaga menyebut pihaknya akan melakukan penyegaran di tingkat eselon II atau setingkat kepala dinas. Dia menyebut akan menempatkan kepala-kepala dinas sesuai dengan latar belakang pendidikan.
"Tentunya sesuai dengan keahliannya, sesuai dengan rumpunnya, sesuai dengan memang background secara teknisnya seperti apa," kata Sandi.
Reporter: Delvira Hutabarat
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Sandi sebut server komputer 'down' saat UNBK SMP/MTS jadi evaluasi
Fadli Zon tak masalah Balai Kota DKI dipakai untuk bahas Pilpres
Sandiaga tunggu hasil investigasi meledaknya kapal Dishub
Sandiaga hampir naik kapal yang meledak di Pulau Seribu
Lewat olahraga lari, Sandiaga promosikan Asian Games 2018
PKS percaya Sandiaga Uno, tak ada capres lain di luar Prabowo Subianto