Transjakarta Lakukan Penyesuaian Rute di Halte Integrasi CSW
Betris menerangkan, rute Puri Beta - Blok M (13A) sendiri merupakan layanan yang berperan untuk menghubungkan antara rute Ciledug-Tendean (Koridor 13) dan Blok M Kota (Koridor 1).
PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) melakukan penyesuaian layanan terhadap rute yang berhimpitan dengan kawasan integrasi Cakra Selaras Wahana (CSW). Adapun rute yang mengalami penyesuaian ialah Puri Beta- Blok M (13A).
Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Divisi Sekretaris Korporasi dan Humas PT Transjakarta (Transjakarta), Angelina Betris menyampaikan, keputusan ini diambil seiring dengan ujicoba halte integrasi CSW yang telah dilakukan sejak Desember 2021 lalu. Adapun penyesuaian yang dilakukan adalah berupa penutupan layanan yang efektif diberlakukan mulai hari ini, Selasa (22/2/2022).
-
Apa saja transportasi umum di Jakarta yang dulu diandalkan oleh tenaga manusia dan binatang? Selain kereta yang semula berfungsi mengangkut hasil bumi dan menjadi alat transportasi, angkutan umum di DKI Jakarta masih mengandalkan tenaga manusia dan binatang yakni delman dan becak.
-
Kapan uji coba Transjakarta rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta dilakukan? Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Bagaimana cara Transjakarta rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta dikawal? Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan.
-
Apa tujuan dari perpanjangan jam operasional Transjakarta? Perpanjangan jam operasional armada bus Transjakarta diharapkan dapat mengantisipasi terjadinya kepadatan pelanggan setelah laga berlangsung. Sehingga, masyarakat yang menonton bisa kembali ke rumahnya masing-masing dengan cepat.
-
Kapan trem di Jakarta digantikan oleh bus Robur sebagai alat transportasi utama? Saat itu, bus ini perlahan-lahan ditambah armadanya sebelum akhirnya dijadikan transportasi umum utama, setelah trem dimatikan dengan alasan merusak wajah Jakarta.
-
Mengapa transportasi umum di Jakarta beralih ke mobil? Perkembangan pembangunan membuat kondisi jalan di DKI Jakarta yang padat membuat transportasi beralih ke mobil yang disebut oplet.
"Penyesuaian tersebut dilakukan untuk mengoptimalkan layanan yang bersinggungan dengan halte CSW," ujar Betris dalam keterangannya, Selasa (22/2/2022).
Betris menerangkan, rute Puri Beta - Blok M (13A) sendiri merupakan layanan yang berperan untuk menghubungkan antara rute Ciledug-Tendean (Koridor 13) dan Blok M Kota (Koridor 1).
"Dengan dilakukannya uji coba halte CSW, pelanggan dari koridor 1 yang ingin melanjutkan perjalanan ke koridor 13 maupun sebaliknya, bisa langsung transfer di Halte CSW," terangnya.
Betris menjelaskan, rute Puri Beta - Dukuh Atas (13C) existing memiliki lintasan pulang yang berbeda dengan lintasan pergi, yaitu melewati Bundaran Senayan.
"Setelah halte integrasi CSW difungsikan, maka layanan ini akan kami lakukan modifikasi. Di mana baik rute berangkat dan kembali akan melewati Semanggi dan Pancoran Barat yang sebelumnya menggunakan layanan 13B," imbuhnya.
Berikut modifikasi terbaru layanan Puri Beta-Dukuh Atas (13C):
Berangkat:
Puri Beta-Jln. HOS Cokroaminoto - Jln. Ciledug Raya - Jln. Kebayoran Baru - Jln.
Kyai Maja - Jln. Trunojoyo Jln. Wolter Monginsidi - Jln. Kapten Tendean - Jln. Gatot Subroto-Jln. Jendral Sudirman - Dukuh Atas
Kembali:
Jln. Jendral Sudirman (putar balik Bundaran HI) Dukuh Atas Jln. Jendral Sudirman - Jln. Gatot Subroto - (putar balik Pancoran) - Jln. Kapten Tendean-Jln. Wolter Monginsidi - Jln. Trunojoyo Jln. Kyai Maja - Jln. Kebayoran Baru - Jln. Ciledug Raya Jln. HOS Cokroaminoto - Puri Beta.
Baca juga:
Pemprov DKI Hadirkan Rute TransJakarta ke Pulau Reklamasi
Pagi-Pagi, Bus TransJakarta Seruduk Trotoar di Dekat Citra Mal Jaktim
TransJakarta Kembali Batasi Kapasitas Penumpang jadi 70% Mulai 12 Februari
KNKT Minta Transjakarta Tiadakan Apel Pukul 03.00 WIB untuk Pengemudi
Terpeleset usai Tanya Tujuan Bus, Calon Penumpang Tewas Terlindas Transjakarta
Kemenhub: Kereta Cepat Terintegrasi dengan LRT Jabodebek dan Transjakarta