Usai Aksi Bela Islam III, 2.000 pasukan oranye dikerahkan ke Monas
Sebanyak dua ribu Pekerja Harian Lepas (PHL) atau yang biasa disebut pasukan oranye dari Dinas kebersihan Provinsi DKI Jakarta diterjunkan ke beberapa titik untuk membersihkan wilayah Monumen Nasional (Monas) pasca Aksi Bela Islam jilid III.
Sebanyak dua ribu Pekerja Harian Lepas (PHL) atau yang biasa disebut pasukan oranye dari Dinas kebersihan Provinsi DKI Jakarta diterjunkan ke beberapa titik untuk membersihkan wilayah Monumen Nasional (Monas) pasca Aksi Bela Islam jilid III.
"Sebanyak 150 PHL dan PNS (diperbantukan) dari semua kecamatan di (Jakarta) Utara. Kami dari Sudin Jakarta Utara membantu wilayah Jakpus (Jakarta Pusat)," terang Kasudin Kebersihan Jakarta Utara, Slamet Riyadi, kepada merdeka.com di bilangan Monas, Jakarta Pusat, Jumat (2/12).
Slamet menambahkan kegiatan ini merupakan arahan langsung Kepala Dinas Kebersihan DKI Jakarta dan Plt Gubernur DKI Jakarta, agar jajaran Dinas Kebersihan DKI Jakarta ikut turun tangan membersihkan Monas pasca digelarnya demo menuntut agar Gubernur nonaktif Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) segera ditahan atas kasus penodaan agama.
"Ini perintah Pak Kadis dan Pak Plt Gubernur, setelah acara (demo) di Monas harus bersih seperti semula," paparnya.
Lebih lanjut dia mengatakan, proses pembersihan Monas diperkirakan akan selesai pada pukul 21.00 WIB malam ini.
"Mungkin malam ya, sekitar jam 21.00 WIB. Karena masih banyak pedagang, masih banyak mobil parkir. Tapi, secepat mungkin kita bisa selesaikan," pungkas Slamet.
-
Kapan aksi demo terjadi? Aksi demo kali ini sangat besar, melibatkan tidak hanya mahasiswa tetapi juga para komika seperti Arie Kriting dan Mamat Alkatiri yang ikut turun berdemo.
-
Kapan Mayjen Purn Sunarko ikut demo di KPU? Kedatangan Sunarko untuk menyampaikan protes terhadap hasil pemilu Pemilu 2024.Karo Penmas Divisi Humas Mabes Polri, Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko tidak ingin banyak bicara perihal salah mantan Danjen Kopassus ikut dalam barisan demo.
-
Dimana demo buruh terjadi? Elemen buruh melakukan rasa di daerah Bekasi, Jawa Barat dan sekitarnya.
-
Kenapa Mayjen Purn Sunarko ikut demo di KPU? Soenarko menjelaskan, tuntutan yang akan disuarakan adalah mendesak agar KPU tidak mengumumkan hasil pemilu yang dianggapnya curang. Soenarko pun berharap, aksinya nanti bisa menjadi pengingat bagi penyelenggara pemilu.
-
Siapa yang terlibat dalam demo tersebut? Sejumlah kepala desa yang tergabung dalam Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) berunjuk rasa di depan Gedung DPR, Jakarta, Kamis (23/7/2023). Rencananya, akan ada ribuan massa aksi yang ikut serta dalam demo tersebut.
-
Kapan demo terkait revisi UU Desa dilakukan? Sejumlah kepala desa yang tergabung dalam Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) berunjuk rasa di depan Gedung DPR, Jakarta, Kamis (23/7/2023). Rencananya, akan ada ribuan massa aksi yang ikut serta dalam demo tersebut.
Baca juga:
Pedagang di Monas mengeluh tak selaris saat demo 4 November
Aksi 2 Desember beri berkah pedagang bakso dan gorengan
Gratiskan dagangannya, pedagang Laksa diserbu demonstran aksi 2-12
Kapolri: Kami apresiasi yang tinggi peserta aksi bela Islam III
Kepala pengawasan Monas: Sejam usai aksi, kini kembali bersih
Suasana terakhir di Monas, massa sudah sepi & sampah mulai diangkut
Puluhan santri jadi tim pemungut sampah aksi 2 Desember di Medan
Aa Gym ajak santri Daarut Tauhid pungut sampah usai aksi di Monas