Usai tinjau persiapan Asian Games, Wapres JK antar Anies ke Balai Kota
Semula, mantan Mendikbud itu meminta agar turun di kantor Wapres yang berada di samping Balai Kota. Namun, JK ingin mengantar Anies ke Balai Kota. Meski mengantar, JK tidak turun dari mobilnya saat tiba di Balai Kota.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan 'diantar' oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla ke kantornya di Balai Kota Jakarta. Sebelumnya mereka berdua meninjau venue Asian Games di Pulomas dan GBK. Usai melakukan konpers, keduanya Salat Jumat di masjid seputaran GBK.
"Setelah rapat persiapan semuanya kita jalan semuanya Salat Jumat. Nah selesai Salat Jumat, kantor kita bersebelahan. Jadi terus Pak JK 'yuk sama-sama'," kata Anies di Balai Kota Jakarta, Jumat (29/6).
-
Siapa yang dijemput Anies Baswedan? Calon Presiden (Capres) nomor urut satu Anies Baswedan mendatangi kediaman Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di Jalan Widya Chandra IV Nomor 23, Jakarta Selatan, Jumat (22/12).
-
Siapa kakek dari Anies Baswedan? Sebagai pria berusia 54 tahun, Anies Baswedan adalah cucu dari Abdurrahman Baswedan, seorang diplomat yang pernah menjabat sebagai wakil Menteri Muda Penerangan RI dan juga sebagai pejuang kemerdekaan Indonesia.
-
Apa yang dikatakan Anies Baswedan dalam video yang beredar? "Dengan kekalahan saya pada pemilu presiden yang lalu, saya memutuskan untuk menjadi gamer," Anies terlihat mengatakan hal itu dalam sebuah video yang beredar."Untuk itu saya akan memperkenalkan gim yang saya mainkan, Honor of Kings."
-
Bagaimana Anies Baswedan menanggapi kekalahan Pilpres? "Mau perjalanan yang nyaman dan enak, pilih jalan yang datar dan menurun. Tapi jalan itu tidak akan pernah mengantarkan kepada puncak manapun," ujarnya."Tapi kalau kita memilih jalan yang mendaki, walaupun suasana gelap ... kita tahu hanya jalan mendaki yang mengantarkan pada puncak-puncak baru."
-
Apa berita bohong yang disebarkan tentang Anies Baswedan? Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi sasaran berita bohong atau hoaks yang tersebar luas di media sosial. Terlebih menjelang Pilkada serentak 2024.
-
Apa yang dititipkan Anies Baswedan kepada majelis hakim MK? Kita titipkan ke majelis hakim kepercayaan untuk menentukan arahnya ke depan. Kami yakin semoga majelis diberikan keberanian, kekuatan untuk memutus yang terbaik untuk Indonesia kedepan
Anies mengatakan, banyak tema yang ia bicarakan bersama JK sepanjang perjalanan menuju Balai Kota. Salah satunya mengenai Pilkada serentak.
"Kita bicarakan bagaimana suasana Pilkada nya itu tenang, aman, tidak ada masalah. Kita ngobrolin itu dan ngobrol dalam artian Jakarta kan nggak ada. Tapi kanan kirinya," ujarnya.
Anies menyebut obrolan dirinya dan JK tidak membahas Pilpres melainkan soal penataan Sudirman-Thamrin. "Enggak, tadi kita lebih banyak ngomongin sambil jalan. Lihat Sudirman Thamrin. Ya banyak ngobrol sama Pak JK. Masa diceritain semua sama kamu," jelasnya.
Semula, mantan Mendikbud itu meminta agar turun di kantor Wapres yang berada di samping Balai Kota. Namun, JK ingin mengantar Anies ke Balai Kota. Meski mengantar, JK tidak turun dari mobilnya saat tiba di Balai Kota.
"Saya bilang Pak JK saya turun di kantor aja, katanya 'enggak saya anter aja sekalian'. Kan Pak JK kantornya deket di situ saya turun kantor bapak entar saya jalan. Enggak saya antar katanya. Beliau masih pakai sandal abis dari masjid, katanya aduh saya pakai sandal nih, kalau enggak pakai sandal saya turun," tutup Anies.
Reporter: Delvira Hutabarat
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Anies Baswedan akui 3 venue Asian Games tak bisa ditempuh dalam 34 menit
Wapres JK pastikan infrastruktur Asian Games telah siap digunakan
Bank Mandiri permudah nasabah beli tiket Asian Games
Promosikan Asian Games, KOI akan gelar Fun Run di Jakarta dan Palembang
Wapres JK tinjau persiapan fasilitas Asian Games di Pulomas